Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi

Kabar Kesehatan Terbit 07.02.2022 : 20:13

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi

Ilustrasi (Dok. KabarBugis.id)

KABARBUGIS.ID -- Buah Salak dalam bahasa inggris disebut Snakefruit, tak heran karena kulit salak memang memiliki tekstur kasar seperti kulit ular.

Buah bernama latin Salacca zalacca, masuk ke dalam golongan suku palem-paleman, alias Arecaceae. Tak heran daun buah ini seperti daun kelapa.

Salak adalah sejenis palma dengan buah yang biasa dimakan. Buah salak berbentuk segitiga agak bulat atau bulat telur terbalik, runcing di pangkalnya dan membulat di ujungnya, panjang 2,5–10 cm, terbungkus oleh sisik-sisik berwarna kuning coklat sampai coklat merah mengkilap yang tersusun seperti genting, dengan banyak duri kecil yang mudah putus di ujung masing-masing sisik. 

Dinding buah tengah (sarkotesta) tebal berdaging, kuning krem sampai keputihan, berasa manis, masam, dan agak sepat. 

Dibalik bentuk dan kulitnya yang unik, salak memiliki beragam manfaat bagi kesehatan. Hal ini karena salak mengandung karbohidrat dan serat yang tinggi. Salah juga mengandung beragam vitamin dan mineral yang penting untuk tubuh, seperti vitamin C, vitamin B2, kalium, kalsium, fosfor, folat, dan zat besi.

Selain nutrisi tersebut, senyawa kimia pada buah salak, seperti flavonoid, likopen, dan karotenoid, juga tak kalah penting dalam mendukung kesehatan tubuh.

Berikut beberapa manfaat salak bagi kesehatan;

1. Mencerahkan kulit

Kandungan vitamin C pada salak dapat mencerahkan kulit secara alami. Tak hanya itu, senyawa flavonoid yang pada salak juga terbukti efektif untuk menurunkan kadar senyawa pigmen pada kulit.

2. Melancarkan pencernaan

Memakan buah salak tanpa membuang kulit arinya dapat membantu melancarkan dan menjaga kesehatan sistem pencernaan Anda.

Daging maupun kulit ari buah salak mengandung nutrisi seperti serat, kalsium, tanin, saponin, flavonoid, dan beta karoten yang bermanfaat untuk sistem pencernaan.

3. Meningkatkan kesehatan jantung

Kandungan kalium pada salak dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung. Kalium berperan penting dalam menjaga irama detak jantung dan menurunkan tekanan darah, sehingga dapat menjaga kerja jantung tetap optimal.

4. Meningkatkan kekebalan tubuh

Salak mengandung senyawa polifenol dan flavonoid yang berkhasiat untuk membantu mencegah terjadinya kerusakan sel dan jaringan tubuh.

Senyawa ini juga berfungsi untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kendati demikian, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat salak yang satu ini.

5. Mengontrol kadar asam urat

Manfaat salak berikutnya adalah membantu mengontrol kadar asam urat. Penelitian menunjukkan bahwa salak mengandung senyawa yang mampu menghambat enzim xantin oksidase, yaitu enzim yang berperan dalam produksi asam urat. Manfaat ini bahkan diduga bisa setara dengan obat asam urat.

Itu tadi lima manfaat buah salak untuk kesehatan, semoga bermanfaat.

Penulis : Redaksi

Editor : Rudi HR

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi
Ilustrasi salak. tropicalcuisine.com

Merdeka.com - Salak merupakan salah satu buah yang sangat populer di Indonesia. Buah yang memiliki rasa manis ini banyak dijual di pasaran dengan harga yang relatif murah. Rasanya yang manis dan menyegarkan, menjadikan buah asli Indonesia ini cukup digemari oleh semua kalangan.

Melansir dari Health Benefits Times, buah salak memiliki kandungan protein, vitamin C, hingga zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, buah ini juga kaya akan kandungan beta karoten yang berfungsi sebagai antioksidan kuat. Sehingga, buah selak berperan penting untuk mencegah berbagai macam penyakit seperti kardiovaskular, stroke, hingga kanker.

Tak hanya buahnya, biji salak juga kerap diolah menjadi bubuk kopi yang memiliki cita rasa khas. Selain memiliki yang tidak kalah dengan kopi pada umumnya, ternyata biji salak juga mengandung sejumlah zat penting yang mampu menjaga kesehatan tubuh. Kandungan protein, lemak, dan karbohidrat memiliki manfaat untuk kesehatan.

Lantas, apa saja manfaat biji salak untuk kesehatan? Simak ulasannya yang merdeka.com lansir dari Bola.net berikut ini.

2 dari 5 halaman

Meningkatkan Stamina

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi

medicalnewstoday.com

Saat Anda merasa lemas dan lesu, cobalah untuk menyeduh kopi biji salak. Pasalnya, kandungan vitamin di dalam biji salak dapat meningkatkan stamina dan dapat membuat Anda lebih semangat saat menjalani aktivitas sehari-hari.

Selain itu, biji salak juga memiliki antioksidan yang dapat menjaga sistem kekebalan tubuh, sehingga Anda akan terhindar dari berbagai macam penyakit. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengonsumsi kopi biji salak secara teratur.

Mengatasi Sembelit

Manfaat biji salak berikutnya yaitu membantu mengatasi sembelit. Pasalnya, biji salak memiliki kandungan serat tinggi yang mampu memadatkan feses dan melancarkan proses pembuangannya.

Bagi Anda yang memiliki masalah sembelit, sebaiknya mengonsumsi biji salak secara rutin dan teratur. Selain itu, beberapa kandungan lainnya juga baik untuk menjaga sistem pencernaan dalam tubuh.

3 dari 5 halaman

Mengatasi Asam Urat

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi
©2015 Merdeka.com/shutterstock/Image Point Fr

Selain mengatasi sembelit, manfaat biji salak yang tidak kalah pentingnya ialah mengatasi asam urat. Menurut beberapa penelitian, biji salak memiliki efek anti bakteri yang berfungsi efektif dalam membantu mengurangi rasa sakit yang disebabkan asam urat.

Untuk mendapatkan manfaat biji salak ini, Anda dapat menyeduh kopi biji salak secara rutin dan teratur. Sehingga, hal ini dapat berfungsi secara optimal dalam mengatasi atau meringankan penyakit asam urat.

Mencegah Radikal Bebas

Manfaat biji salak berikutnya yaitu dapat mencegah radikal bebas. Hal ini karena biji salak memiliki kandungan polifenol dan antioksidan yang kuat. Kandungan tersebut berfungsi efektif dalam melindungi tubuh dari radikal bebas.

Di samping itu, kandungan antioksidan yang terdapat pada buah biji salak mampu menurunkan risiko stres dan mengurangi peradangan. Sehingga mengonsumsi biji salak secara rutin dan teratur dapat membantu mencegah radikal bebas dan mengatasi peradangan.

4 dari 5 halaman

Mencegah Hipertensi

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi
©CC0 Public Domain

Biji salak juga dipercaya bisa membantu menurunkan tekanan darah. Sebuah penelitian menemukan bahwa seseorang yang secara rutin minum kopi biji salak bisa menurunkan tekanan darah. Manfaat ini bisa didapatkan setidaknya mengonsumsi biji salak dalam dua minggu sekali.

Biji salak memiliki kandungan antioksidan polifenol yang berfungsi efektif dalam melawan aterosklerosis serta peradangan pembuluh darah. Sehingga, biji salak juga mampu menurunkan kadar kolesterol dan mencegah hipertensi.

Menjaga Fungsi Otak

Otak merupakan organ vital bagi manusia yang berfungsi untuk menyusun sistem saraf pusat (SSP). Sehingga semua aktivitas tubuh, seperti berjalan, berbicara, hingga bernapas dipengaruhi oleh sistem saraf. Apabila otak tidak berfungsi dengan baik maka dapat mengakibatkan gangguan pada sistem saraf.

Kandungan vitamin pada biji salak berperan penting untuk meningkatkan daya ingat dan memori. Sehingga hal ini dapat menjaga otak agar tetap berfungsi dengan baik. Selain itu, mengonsumsi biji salak secara rutin dan teratur juga dapat membantu mencegah penyakit Alzheimer.

5 dari 5 halaman

Cara Membuat Kopi Biji Salak

Apakah buah salak bisa menurunkan darah tinggi
© Pexels

Bijik salak kerap diolah menjadi kopi yang memiliki cita rasa tak kalah dengan kopi pada umumnya. Namun, belum banyak yang tahu cara membuat kopi menggunakan bahan dasar biji salak. Melansir dari laman Filosofi Kopi, berikut ini langkah-langkah membuat kopi biji salak yang nikmat.

1. Langkah pertama dalam pembuatan kopi biji salak ialah mencuci dan membersihkan biji salak.

2. Setelah itu keringkan di bawah sinar matahari sekitar satu minggu.

3. Siapkan wajan panas dengan suhu 90 derajat celcius.

4. Kemudian masukkan biji salak yang sudah dibersihkan ke dalam wajan dan panggang sampai biji salak berwarna hitam.

5. Kuras hasil biji salak sekitar 5-10 menit.

6. Setelah itu, tumbuk biji salak hingga halus.

7. Sarung biji salak untuk mendapatkan bubuk biji salak yang lunak.

8. Kemudian tuang bubuk biji salak dan beri air panas.

9. Kopi biji salak siap disajikan.

[jen]

Apa efek samping makan buah salak?

Menyebabkan kekambuahan sakit maag karena buah salak yang mengandung serat tinggi membutuhkan waktu yang lama untuk dicerna dan menyebabkan rasa nyeri.

Buah salak bagus untuk apa?

Manfaat Buah Salak Selain untuk Mengurangi Lemak dalam Tubuh.
Bantu Kontrol Diabetes dalam Tubuh. Kandungan nutrisi dan gizi yang terdapat dalam buah salak juga bisa membantu mengontrol gula dalam darah atau diabetes. ... .
Memori Jadi Meningkat. ... .
Membantu Pencernaan supaya Lebih Lancar..

Penyakit apa yang tidak boleh makan buah salak?

Selain orang dengan penyakit maag, orang yang sedang terkena tifus juga sebaiknya tidak mengonsumsi buah salak. Hal ini karena kandungan serat yang tinggi pada salak ternyata tidak baik bagi orang yang terkena tifus. Konsumsilah makanan yang aman bagi orang dengan penyakit tifus, ya.

Bagaimana cara menurunkan tekanan darah tinggi?

Cara Menurunkan Darah Tinggi Dan Kolesterol Paling Ampuh.
Olahraga secara rutin..
Hindari makanan pemicu hipertensi dan kolesterol..
Kurangi asupan garam, lemak jenuh, dan lemak trans..
Terapkan diet DASH..
Berhenti merokok..
Menjaga berat badan ideal..
Tidak mengonsumsi alkohol..