Cara membuat telur mata sapi kecap

Telur Ceplok adalah salah satu olahan telur yang sangat di gemari oleh beberapa orang yang tidak punya banyak waktu. Namun, akan lebih nikmat apabila di masak bersama kuah kecap, harimu pasti akan berbeda dari hari sebelumnya! Cobain yuk!

Telur Ceplok Kuah Kecap

Telur Ceplok adalah salah satu olahan telur yang sangat di gemari oleh beberapa orang yang tidak punya banyak waktu. Namun, akan lebih nikmat apabila di masak bersama kuah kecap, harimu pasti akan berbeda dari hari sebelumnya! Cobain yuk!

Bahan bahan

  • 3 butir telur ayam
  • 5 siung bawang merah. Iris
  • 2 siung bawang putih. Iris
  • 5 buah cabai rawit hijau. Iris
  • 2 buah cabai keriting merah. Iris
  • 2 buah cabai rawit merah. Iris
  • kecap manis *sesuai selera
  • 1 sdt Garam
  • ½ sdt Gula
  • ½ sdt Lada
  • Minyak untuk menumis bumbu dan untuk menggoreng telur

Langkah langkah

  1. Masak setiap telur menjadi telur mata sapi, pecahkan bagian kuningnya. Lalu sisihkan.
  2. Masukkan 3 sdm minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, cabai merah keriting, cabai rawit merah lalu tambahkan kecap dan air
  3. Masukkan telur mata sapi kemudian bumbui dengan garam, lada dan gula, aduk rata. Masak hingga mendidih
  4. Angkat dan sajikan

Memasak untuk sarapan memang sangat mudah. Menu-menu sederhana seperti telur ceplok bisa kamu jadikan pilihan untuk menghemat waktu agar tidak telat beraktivitas.

Selain itu, telur ceplok merupakan jenis masakan yang banyak disukai. Sumber protein yang bagus untuk tubuh. Cukup mengombinasikan dengan beberapa bahan, kamu bisa ciptakan telur ceplok yang lezat.

Siapkan bahan-bahan berikut jika ingin memasak telur ceplok kecap di rumah. Untuk resepnya, ikuti saja cara memasak di bawah ini, yuk!

1. Bahan membuat telur ceplok kecap

Cara membuat telur mata sapi kecap
Ilustrasi telur (pixabay.com/@stevepb)

Bahan-bahan:

  • 3 butir telur ayam
  • 1 sdm mentega

Bahan saus:

  • 30 gram bawang bombay
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 150 ml air masak
  • 3 helai kucai potong tipis untuk taburan

2. Ceplok telur setengah matang atau sesuai selera 

Cara membuat telur mata sapi kecap
Ilustrasi membuat telur ceplok (youtube.com/Willgoz Kitchen)

Siapkan wajan dan letakkan di atas kompor. Panaskan terlebih dahulu wajan tersebut, lalu beri mentega secukupnya. Gunakan api kecil agar telur tidak gosong.

Setelah itu, ceplok telur satu per satu hingga habis. Masak setengah matang saja, lalu beri mentega lagi jika telur sudah jadi. Lakukan hingga telurnya habis. Sisihkan telur yang sudah matang, ya!

3. Tumis bawang bombay dan bawang putih 

Cara membuat telur mata sapi kecap
Ilustrasi menumis bawang bombay (youtube.com/Devina Hermawan)

Cuci bersih bawang bombay yang sudah disiapkan, lalu potong berbentuk tipis memanjang. Kemudian, cincang bawang putih hingga agak lembut, lalu sisihkan.

Selanjutnya, siapkan wajan untuk menumis. Beri satu sendok makan minyak sayur, lalu tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Gunakan api kecil saja, ya.

Baca Juga: Resep Telur Ceplok Saus Tiram, Manis dan Gurihnya Menggiurkan Lidah!

4. Tambahkan bahan lainnya, lalu masak hingga mendidih

Cara membuat telur mata sapi kecap
Ilustrasi memasak saus kecap (youtube.com/Devina Hermawan)

Jika bumbu tumis sudah layu dan harum, masukkan air ke dalamnya. Tambahkan kecap manis dan kecap asin, lalu aduk agar bahan tercampur rata.

Setelah itu, masukkan garam dan merica. Sembari mengaduk, koreksi rasanya. Biarkan bumbu kecapnya mendidih untuk melakukan langkah selanjutnya.

5. Masukkan telur ke dalam bumbu kecap 

Cara membuat telur mata sapi kecap
Telur ceplok kecap (instagram.com/jeyeskitchen)

Terakhir, masukkan telur ceplok yang sudah dibuat sebelumnya ke dalam bumbu kecap. Aduk telur tersebut, pelan saja agar telur setengah matangnya tidak pecah.

Jika sudah, biarkan sebentar saja sampai saus kecapnya meresap ke dalam telur ceplok. Angkat jika sudah matang, tuang ke dalam piring saji. Taburi dengan irisan daun kucai, hidangkan bareng nasi hangat.

Telur ceplok kecap memang memiliki cita rasa yang gurih. Kelezatannya bakal bikin nagih, apalagi jika disandingkan dengan nasi hangat di pagi hari. Salah satu menu yang disukai oleh anak-anak, nih!

Baca Juga: Resep Telur Ceplok Balado, Lauk Pedas yang Nikmat dan Sedap

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.