Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah

Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah

Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah
Lihat Foto

britannica.com

Interaksi lempeng tektonik sebagian besar memicu aktivitas seismik dan vulkanik. Selain itu juga gempa bumi dan gunung berapi.

KOMPAS.com - Tenaga endogen dan tenaga eksogen merupakan tenaga yang mempengaruhi bentuk muka bumi.

Tenaga endogen merupakan tenaga yang berasal dari dalam bumi.

Tenaga endogen terdiri dari Tektonisme, Vulkanisme dan Gempa Bumi

Sementara itu tenaga eksogen merupakan tenaga pembentuk muka bumi yang berasal dari luar tubuh bumi.

Tenaga eksogen terdiri dari Pelapukan, Pengikisan, (erosi) dan sedimentasi.

Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (kemendikbud) kedua kegiatan pembentukan muka bumi tersebut memiliki dampak positif dan negatif dalam kehidupan masyarakat.

Baca juga: Bentuk-bentuk Muka Bumi

Dampak positif

Berikut dampak positif kegiatan pembentukan muka bumi karena tenaga andogen:

  • Sebuah gunung yang meletus akan mengeluarkan magma yang menjadi lava. Lava tersebut bila membeku selama beberapa tahun akan menjadi lahan pertanian yang subur.
  • Gejala diatropisme seperti patahan dapat menghasilkan bentuk muka bumi yang unik dan indah.
  • Magma yang dikeluarkan oleh gunung berapi memuntahkan bahan tambang dan bahan mineral yang terdapat di dalam bumi. Dampaknya wilayah sekitar gunung berapi menghasilkan berbagai jenis bahan tambang dan batuan yang bernilai ekonomis.
Dampak negatif tenaga endogen

Baca juga: Tenaga Pembentuk Muka Bumi

Berikut adalah dampak negatif endogen:

  • Letusan gunung akan mengeluarkan lava dan menyemburkan awan panas. Debu akibatnya akan merusak wilayah yang ada di sekitarnya.
  • Gempa bumi yang sumber gempanya berada di dekat permukaan tanah mengakibatkan rusaknya berbagai bagunan. Jika sumber gempanya berada di dasar laut akan menyebabkan tsunami dan dapat merusak kehidupan di sekitar pantai.
  • Gempa bumi yang terjadi di sekitar pegunungan salju dapat menimbulkan longsoran salju yang sangat merusak.

Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah

Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah
Lihat Foto

KOMPAS/FRANSISKUS PATI HERIN

Ilustrasi Gempa Bumi

Dampak tenaga eksogen

Dampak positif

Berikut dampak positif tenaga eksogen:

  • Aktivitas pelapukan dapat menghasilkan bentuk muka bumi yang unik dan indah.
  • Proses Sedimentasi menghasilkan daratan yang subur.

Baca juga: Keunggulan Iklim di Indonesia

Dampak negatif 

Berikut dampak negatif eksogen:

  • Erosi yang terjadi secara besar-besaran dapat menyebabkan hilangnya kesuburan tanah.
  • Erosi pada daerah pantai menyebabkan berkurangnya luas lahan pantai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berikutnya

tuliskan persamaan tipe mesin ohv,ohc,dan dohc​

Memalsukan dokumen untuk keperluan pribadi merupakan salah satu tindak pidana korupsi. Bentuk korupsi apakah yang dimaksud?​

Sebuah siaran radio bekerja pada gelombang 312,5 m frekuensi siaran radio tersebut adalah​.

Berikut yang merupakan pemberian obat dengan cara memasukkan obat di bawah kulit adalah..​

1. Penulisan kata dicetak miring pada kalimat berikut yang salah adalah... (A) Sebaiknya Saudara tidak mengubah ketentuan tersebut secara sepihak (B) … Dia sekedar membantu menyelesaikan persoalan itu (C) Karyawan yang tidak menaati peraturan sebaiknya ditindak (D) Ibu selalu membeli obat di apotek (E) Ayah mencukur kumisnya seminggu sekali​

jelaskan mengapa soal test tidak boleh bergantung pada soal sebelumnya​

Pak Jamal bekerja di PT SHOLAT SELALU dengan memperoleh gaji perbulan 30.000.000, tidak mendapatkan THR DAN BONUS. Status K/2 Sebagai DIREKTUR UTAMA. … Harta yang dimiliki sampa dengan 31 des 2021 adalah sbb: a. Rumah diperoleh tahun 2016 dengan harga 450.000.000, SHM 000045 b. Mobil diperoleh tahun 2017 dengan harga 150.000.0000 no bpkb 20000 c. Motor diperoleh tahun 2017 dengan harga 23.000.000 no bpkb 30000 d. HP diperoleh tahun 2015 dengan harga 3.500.000 Nota 000001 e. Tabungan di Bank BNI saldo per 31 des 2021 45.000.000 No rek 00000222200 Identitas KK: Imah istri tidak bekerja no Nik 000! Opek anak pelajar no NIK 0002 Indun anak pelajar no NIK 0003 1. Hitunglah PPh Jamal setahun dan sebulan 2. Masukkan kedalam spt​

Pak Kido bekerja di PT ABC dengan memperoleh gaji sebulan 4.500.000, status K/1, sebagai pegawai tetap jabatan staf akunting. A. Hitunglah PPh 21 pak … Kida setahun B. Hitunglah PPh 21 pak Kido sebulan C. Masukkan kedalam SPT​

Tuliskan perbedaan dan persamaan antara perkembangbiakan generatif dan vegetatif timbul mengenai hubungan antara perkembangan tumbuhan dengan keberhas … ilan makhluk hidup lainnya...​

*** ************///////****​

tirto.id - Proses geologi berperan dalam mengubah dan menciptakan bentuk di permukaan bumi. Perubahan bentuk yang dihasilkan dari proses geologi biasanya tidak berlangsung dalam sekejap, namun membutuhkan waktu yang lama. Menurut modul "Geologi Pertambangan" terbitan Kemendikbud, proses geologi dapat dipengaruhi oleh tenaga yang berasal dari dalam dan luar bumi.

Tenaga yang berasal dari dalam bumi disebut dengan endogen. Tenaga endogen merupakan penyebab permukaan bumi tidak rata dan adanya pebedaan kulit bumi antar lempeng. Secara umum, aktivitas endogen dibagi menjadi tiga yaitu vulkanisme, tektonisme, dan seisme.

Fenomena pembentukan muka bumi berikut ini yang terjadi akibat dari tenaga eksogen bumi adalah

Infografik SC Aktivitas Tenaga Endogen. tirto.id/Fuad

Sementara, tenaga yang berasal dari luar bumi disebut dengan eksogen. Proses ini bisa dipengaruhi oleh tenaga atau aktivitas yang ada di luar bumi seperti aliran air, gelombang, atmosfer (suhu dan iklim), angin, hingga organisme. Baik tenaga endogen maupun eksogen berperan dalam membentuk bentang alam yang ada di permukaan bumi.

Bentukan yang dihasilkan tenaga endogen

Tenaga endogen berperan dalam menciptakan berbagai bentang alam yang berkaitan dengan bentuk permukaan bumi yang tidak rata, termasuk gunung, bukit, pegunungan, lembah atau pun jurang. Berikut bentukann yang dihasilkan oleh tenaga endogen:

1. Peristiwa tektonisme

Mengutip modul "Geografi SMA" terbitan Kemendikbud, bentukan tenaga endogen yang diakibatkan oleh peristiwa tektonisme adalah benua dan pegunungan. Ada dua proses tektonisme yang memengaruhi bentukan ini, yaitu:

  • Epirogenesa atau gerak vertikal lambat berupa pengangkatan dan penurunan permukaan bumi yang luas, seperti benua. Saat bumi bergerak naik (epirogenesa negatif) permukaan air laut tampak turun, seperti yang terjadi di Teluk Hudson. Sebaliknya, jika bumi bergerak turun (epirogenesa positif), permukaan air laut tampak naik seperti yang terjadi di Pantai Timor.
  • Orogenesa atau gerak pembentukan pegunungan yang terjadi di wilayah yang lebih sempit dan proses yang relatif cepat. Proses ini menyebabkan terbentuknya pegunungan seperti yang terjadi di pegunungan muda Sirkum Pasifik. Proses ini meliputi peristiwa lipatan (fold) dan patahan.
2. Peristiwa Vulkanisme

Peristiwa vulkanisme sendiri dihasilkan dari peristiwa intrusi magma dan ekstrusi magma. Bentukan tenaga endogen yang diakibatkan oleh aktivitas vulkanisme berupa adanya berbagai macam bentuk dan tipe letusan gunung berapi. Hal ini karena peristiwa vulkanisme menyebabkan masing-masing gunung berapi memiliki tekanan gas, kedalaman waduk, juga kecairan magma yang berbeda.

3. Peristiwa seisme

Seisme atau gempa bumi merupakan satu peristiwa endogen yang berperan dalam membentuk permukaan bumi. Peristiwa seisme bisa dipengaruhi oleh aktivitas vulkanik, reruntuhan (terban) dan aktivitas tektonik yang disebabkan oleh dislokasi batuan litosfer. Contoh bentukan yang tersebentuk dari peristiwa seisme adalah reruntuhan batuan gunung, runtuhan gua-gua besar, hingga pergeseran lempeng tektonis.

Bentukan yang dihasilkan tenaga dan eksogen

Berbeda dengan tenaga endogen, tenaga eksogen bersifat merombak bentuk permukaan bumi hasil bentukan tenaga endogen. Tenaga eksogen menyebabkan perubahan bentuk atau relief permukaan bumi. Berikut bentukan yang dihasilkan oleh tenaga eksogen:

1. Akibat pelapukan

Peristiwa pelapukan adalah proses hancurnya batuan dari bentuk gumpalan menjadi butiran yang lebih kecil. Pelapukan juga dapat dipengarui oleh air, dimana terdapat lapisan dari gumpalan batuan yang larut dalam air. Peristiwa ini dipengaruhi oleh temperatur, iklim, gletser, dan komposisi kimia, dan mineral-mineral penyusun.

Peristiwa pelapukan dibedakan atas tiga jenis, yaitu:

  • Pelapukan mekanik atau fisik yang disebabkan oleh perubahan suhu. Contohnya terbentuknya kristal garam di batuan karang dekat pantai.
  • Pelapukan kimiawi atau proses peruluhan yang disebabkan oleh karbonasi, oksidasi, hidrasi, dan pertukaran ion-ion dalam larutan. Contohnya seperti peristiwa dolina, terbentuknya stalaktit dan stalagmit, dan munculnya gua dan sungai di dalam tanah.
  • Pelapukan organis yang berkaitan dengan proses biologis makhluk hidup (tumbuhan, binatang, dan manusia). Contohnya lubang-lubang batu karang di daerah pantai yang disebabkan oleh aktivitas organisme.
2. Akibat erosi dan abrasi

Erosi dan abrasi (erosi akibat air laut) merupakan persitiwa pengikisan yang disebabkan oleh media gerak seperti air sungai, angin, gelombang laut, dan gletser. Contoh bentukan peristiwa erosi antara lain:

  • dinding pantai
  • lembah sungai yang terjal
  • terbentuknya gua di wilayah sekitar perairan
  • bukit pasir di gurun
  • hingga fyord atau pantai dengan dinding berkelok-kelok.
3. Akibat mass wasting

Mass wasting atau pergerakan batuan dan tanah disebabkan oleh gaya gravitasi. Peristiwa ini sering ditemui di lereng benua baik di darat mapun di laut. Salah satu bentukan dari mass wasting adalah lereng bukit yang mengalami tanah longsor.

4. Akibat sedimentasi

Peristiwa sedimentasi adalah peristiwa pengendapan material yang didukung oleh media air, angin, dan es dalam suatu cekungan. Contoh bentukan proses sedimentasi adalah meander (sungai yang berkelok-kelok), delta, tanggul alam, sand dune (gumuk pasir, hingga slip dan tombolo.

Dampak positif tenaga endogen dan eksogen

Tenaga endogen dan eksogen bisa berdampak positif bagi kehidupan di muka bumi. Melansir dari Rumah Belajar, berikut dampak positif tenaga endogen bagi pembentukan permukaan bumi:

  • Lava yang keluar dalam peristiwa vulkanisme dapat menciptakan lahan pertanian yang subur setelah mengalami pembekuan dalam beberapa tahun.
  • Peristiwa patahan menghasilkan bentuk permukaan bumi yang indah dan menjadi objek wisata.
  • Peristiwa vulkanisme memunculan bahan tambang dan mineral dari dalam bumi yang bernilai ekonomis.
Sementara, dampak positif dari tenaga eksogen antara lain:

  • Wilayah yang terdampak tenaga menjadi habitat bagi makhluk hidup
  • Mampu memperluas daratan di bumi
  • Mendekatkan hasil-hasil tambang ke permukaan bumi agar mudah di ambil untuk dikonsumsi
Dampak negatif tenaga endogen dan eksogen

Di sisi lain, tenaga endogen dan eksogen juga dapat menyebabkan dampak negatif bagi kehidupan di permukaan bumi. Dampak negatif dari tenaga endogen antara lain:

  • Peristiwa vulkanisme (gunung meletus) menyebabkan kerusakan di pemukiman hingga polusi udara akibat awan panas dan hujan abu dalam beberapa waktu
  • Peristiwa seisme (gempa bumi) menyebabkan kerusakan bangunan, kerugian material, hingga jatuhnya korban jiwa.
  • Aktivitas tektonisme di laut menyebabkan bencana alam tsunami.
  • Gempa bumi di dekat pegunungan bersalju dapat menyebabkan longsor salju yang berbahaya.
Sementara, dampak negatif dari tenaga eksogen antara lain:

  • Sisa-sisa hasil erosi menyebabkan pendangkalan di dasar sungai
  • Hilangnya garis pantai akibat abrasi
  • Erosi menyebabkan berkurangnya kesuburan tanah.

Baca juga:

  • Mengenal Objek, Konsep, Prinsip dan Pendekatan Geografi
  • Cabang Ilmu Biologi dari A-Z: Agronomi, Biokimia, sampai Zoologi

Baca juga artikel terkait TENAGA EKSOGEN atau tulisan menarik lainnya Yonada Nancy
(tirto.id - ynd/ylk)


Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yulaika Ramadhani
Kontributor: Yonada Nancy

Subscribe for updates Unsubscribe from updates