Berikut ini adalah beberapa macam bentuk gaya hidup modern pada keluarga kecuali



Gaya hidup modern :

Arti : Suatu sikap, perilaku, perbuatan dan tingkah laku yang sesuai dengan tuntutan jaman
        dan didasarkan pada kemampuan ratio/akal budi, pikiran manusia.



Ilmu pengetahuan, teknologi berkembang dengan pesat sesuai berkembangnya peradaban manusia, di sini kini, dan dalam konteks sejarahnya umat manusia. Mengapa demikian? Karena manusia memang harus berkembang sebebas-bebasnya atas apa yang dirancang, diprogramkan di dalam hidup yang dijalankannya itu.
Tetapi manusia lupa akan keterbatasannya bahwa ia masih mempunyai kelemahan manusiawi; contoh ciderawi dan belum sempurna. Itulah sebabnya kemungkinannya ia masih bisa jatuh dalam pencobaan, ujian, rintangan, hambatan, penggodaan duniawi.

Ciri - ciri Masyarakat Modern

 Manusia modern memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1. Menerima hal-hal baru.2. Menyatakan pendapat baik tentang lingkungannya sendiri maupun luar.3. Menghargai waktu.4. Memiliki perencanaan dan pengorganisasian.5. Percaya diri6. Perhitungan7. Menghargai harkat hidup orang lain8. Lebih percaya pada ilmu pengetahuan dan teknologi.9. Menjunjung tinggi suatu sikap dimana imbalan sesuai dengan prestasi yang diberikan.


Ciri-ciri lainnya :

1. Masyarakatnya heterogen.2. System pelapisan sosialnya terbuka3. Mobilitas sosialnya tinggi4. Melakukan tindakan secara rasional.

5. Tidak terikat pada tradisi/adat.


Bentuk-bentuk gaya hidup modern :

Berikut ini adalah beberapa macam bentuk gaya hidup modern pada keluarga kecuali

a.      Status sebagai sesuatu yang penting

b.      Mobilitas tinggi

c.       Bercengkrama ditempat-tempat tertentu

d.      Lunch, golf, dinner

e.      Pernikahan agung

f.        Wisuda

g.       Gaya hidup instan

h.      Gaya hidup dengan tehnologi komunikasi

Bentuk-bentuk Gaya Hidup Modern


Dalam buku Potret-potret Gaya Hidup Metropolis, A.B. Susanto mengungkapkan beberapa bentuk gaya hidup modern, yaitu:


a."Status" itu penting banget!  

Status seseorang ditandai dengan penampilan dan segala yang dipakai olehnya. Misalnya: mobil, HP, dll.


b.Jalan sana-jalan sini. 

Pagi di Jakarta, siang sudah di Medan, malam di Singapura, lalu pergi ke Bali. Itulah contoh mobilitas orang modern, yang menjadikan tempat-tempat itu dikunjungi bukan hanya untuk masalah pekerjaan, tetapi juga untuk sekadar jalan-jalan, berbelanja, atau mengunjungi keluarga.
 

c.Nongkrong di tempat-tempat gaul. 

Kafe sudah menjadi salah satu ikon gaya hidup modern. Kafe menjadi tempat bagi orang modern untuk mengembangkan social networking mereka, selain untuk melepas kepenatan setelah bekerja seharian.
 

d.Semua serba instan! 

Gaya hidup instan adalah gaya hidup yang ingin serba cepat. Fastfood sebagai salah satu ikon gaya hidup modern adalah bukti berkembangnya gaya hidup instan ini. Bahaya dari gaya hidup instan adalah orang cenderung mengambil jalan pintas untuk mencapai tujuannya, meskipun jalan pintas yang diambilnya itu melanggar aturan yang berlaku.
 
Gaya Hidup Modern: Baik atau Buruk?


Gaya hidup modern sering dipandang buruk oleh banyak pihak, mengingat gaya hidup ini cenderung bersifat individualistis (mencari keuntungan diri sendiri) dan mau menghalalkan segala cara demi mencapai tujuannya (tuntutan status dan semua yang serba instan). Akan tetapi, gaya hidup modern juga mempunyai beberapa nilai positif, yaitu: 

menghargai waktu dan kerja keras, menghargai prestasi dan pencapaian, adanya perubahan yang cepat untuk semakin maju dan berkembang, serta bersikap terbuka terhadap segala sesuatu yang baru muncul.  

Dengan demikian, baik-buruknya gaya hidup modern itu pada akhirnya akan ditentukan oleh masing-masing kita yang menjalaninya!

Apa itu Gaya Hidup Modern?


Kamus Besar Bahasa Indonesia  memberi arti "gaya hidup" sebagai pola tingkah laku sehari-hari segolongan manusia di dalam masyarakat. Kata "modern" diartikan sebagai sikap, perilaku, perbuatan atau tingkah laku yang sesuai dengan tuntutan zaman. Bila digabungkan, maka pengertian dari "gaya hidup modern" adalah pola terbaru dari tingkah laku sehari-hari segolongan manusia yang sesuai dengan tuntutan zaman.
 
Tuntutan Zaman Modern Masa Kini


Apa yang merupakan tuntutan zaman modern masa kini? Yang paling mencolok ada 2 hal, yaitu: waktu sebagai sesuatu yang sangat berharga (istilah "Waktu adalah uang!") dan anti gaptek (singkatan dari "gagap teknologi.") Dengan demikian, tuntutan dari zaman masa kini adalah kita harus memanfaatkan waktu sebaik-baiknya dan juga (kita) terus mengikuti perkembangan teknologi di segala bidang kehidupan!

Dewasa ini, gaya hidup sering disalahgunakan oleh sebagian besar remaja. Apalagi para remaja yang berada dalam kota Metropolitan. Mereka cenderung bergaya hidup dengan mengikuti mode masa kini. Tentu saja, mode yang mereka tiru adalah mode dari orang barat. Jika mereka dapat memfilter dengan baik dan tepat, maka pengaruhnya juga akan positif. Namun sebaliknya, jika tidak pintar dalam memflter mode dari orang barat tersebut, maka akan berpengaruh negatif bagi mereka sendiri. 


Salah satu contoh gaya hidup para remaja yang mengikuti mode orang barat dalam kehidupan sehari-hari adalah masalah ” Berpakaian “. Masalah berpakaian para remaja masa kini selalu dikaitkan dengan perkembangan zaman dan teknologi. Karena, sebagian remaja Indonesia khususnya, dalam berpakaian selalu mengkuti mode yang berlaku. Bahkan yang lebih menyedihkan, di stasiun-stasiun tv banyak ditampilkan contoh gaya hidup dalam berpakaian para remaja yang mengikuti mode orang barat. 

Otomatis bukan hanya remaja Metropolitan saja yang mengikuti mode tersebut, tetapi juga orang-orang yang berada dalam perkampungan atau pedalaman. Sebagian besar remaja Indonesia belum dapat memfilter budaya tersebut dengan baik. So, pengaruh negatiflah yang timbul dari dalam diri remaja itu sendiri. 


Kita tahu bahwa mode yang dipakai oleh orang barat kebanyakan menyimpang dari moral. Sedangkan kita sadar bahwa Indonesia terkenal dengan kesopanannyadan budi luhurnya. Namun, sebagian remaja Indonesia kemudian meniru atau mengikuti mode orang barat tanpa memfilternya secara baik dan tepat. Dan mungkin itu akan berakibat buruk bagi generasi penerus kita nanti. 


Contoh berikutnya, gaya hidup sebagian remaja yang mengikuti budaya orang barat adalah mengkonsumsi minum minuman keras, narkoba, dan barang haram sejenislainnya. Mereka beranggapan bahwa jika tidak mengkonsumsi barang-barang tersebut, maka ia akan dinilai sebagai masyarakat yang ketinggalan zaman atau tidak gaul. Ini adalah pengertian yang sangat salah. 

Di era modern ini, memang para remaja dituntut untuk berhati-hati dalam segala hal. Baik dalam pergaulan, maupun penerapan kehidupan. Padahal jika kita teliti, minum-minuman keras dan narkoba dapat merusak kesehatan dan mental orang yang mengkonsumsinya. Tetapi mereka tidak begitu paham dengan istilah itu. Mengapa? Lagi-lagi karena pengaruh perkembangan zaman dan teknologi melalui tangan orang barat. Minum minuman keras dan narkoba adalah salah satu contoh dari sekian banyak contoh gaya hidup orang barat yang sangat berbahaya dan sangat berpengaruh bagi maju mundurnya suatu bangsa. Dan yang lebih anehnya, budaya tersebut telah diikuti oleh sebagian remaja Indonesia. 


Untuk itu, di zaman yang serba modern ini orang tua yang mempunyai anak remaja harus memantau pergaulan, teman-teman, dan gaya hidup yang mereka terapkan. Dan untuk para remaja harus berhati-hati dalam menerima budaya dari luar dan harus bisa memfilter budaya dari luar secara baik dan tepat. 


▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬ஜ۩۞۩ஜ▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬

                                                                                                                              privatebundas.blogspot.com

▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬ஜ۩۞۩ஜ▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬

 


Page 2