Bagaimana cara menekan titik dua di laptop?

Ilustrasi merapikan tulisan di Word setelah titik dua. Foto: Pexels.com

Cara merapikan tulisan di Word setelah titik dua bisa kamu lakukan dengan praktis dan cepat. Kamu dapat menggunakan tombol tab di papan tik, fitur ruler, dan juga tabel yang tersedia di Microsoft Word.

Lantas, bagaimana langkah-langkah yang dapat kamu lakukan? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Cara Merapikan Tulisan di Word Setelah Titik Dua dengan Tombol Tab

Berikut ini cara merapikan tulisan di Word setelah titik dua dengan tombol tab yang ada di keyboard:

  1. Buka dokumen Word yang akan dirapikan titik duanya.

  2. Tempatkan kursor pada huruf terakhir tulisan yang paling panjang, kemudian tekan tab, lalu beri titik dua (:).

  3. Setelah itu, pindah ke tulisan lain dan lakukan hal yang sama, tekan tab lalu tekan titik dua(:).

  4. Jika posisinya belum sejajar, tekan tombol tab lagi hingga kursornya sejajar, setelah itu baru beri tanda titik dua (:).

  5. Lakukan hal yang sama hingga selesai dan rapi.

Cara Merapikan Tulisan di Word Setelah Titik Dua dengan Ruler

Ilustrasi merapikan tulisan di Word setelah titik dua. Foto: Pexels.com

Jika dokumen masih belum rapi setelah menggunakan tombol tab, kamu juga bisa memakai fitur ruler untuk merapikan tulisan di Word.

Berikut ini cara merapikan tulisan di Word setelah titik dua dengan menggunakan fitur ruler di dalam Microsoft Word:

  1. Buka dokumen Word yang akan dirapikan titik duanya.

  2. Pastikan bahwa fitur Ruler sudah muncul di halaman Word.

  3. Jika sudah, buka tab View dan centang opsi Ruler.

  4. Pastikan semua tulisan sudah memiliki tanda titik dua (:).

  5. Pastikan juga tab sudahdigunakan untuk memberi jarak antara tulisan dan titik dua (:).

  6. Jangan menggunakan spasi untuk merapikan titik dua.

  7. Seleksi semua tulisan tersebut dengan cara menekan Ctrl + A.

  8. Jika sudah, klik dan tahan pada bagian Ruler hingga muncul tanda L.

  9. Klik dan geser tanda L tersebut ke kanan atau kiri hingga titik dua menjadi sejajar dan rapi.

  10. Selesai, kamu telah berhasil merapikan tulisan di Word setelah titik dua dengan fitur ruler.

Cara Merapikan Tulisan di Word Setelah Titik Dua dengan Fitur Tabel

Cara merapikan tulisan di Word setelah titik dua juga bisa memakai fitur tabel yang ada di Microsoft Word. Cara ini bisa menjadi alternatif jika kedua cara sebelumnya masih tak bisa merapikan tulisan di Word.

Berikut ini langkah-langkah yang dapat kamu lakukan dengan mudah:

  1. Buat Tabel baru dengan cara mengeklik tab Insert > Table.

  2. Tentukan jumlah baris dan kolom. Umumnya, masing-masing terdiri dari dua saja.

  3. Isi semua tabel dengan data yang dibutuhkan, lalu masukkan tanda titik dua (:) di kolom kedua.

  4. Rapikan jarak antara kolom 1 dan kolom 2 dengan menggeser garis tabel.

  5. Hilangkan border atau garis tabel dengan cara menyeleksi semua bagian tabel.

  6. Setelah itu, klik ikon 'Borders' dan pilih 'No Border'.

  7. Selesai, cara merapikan tulisan di Word setelah titik dua dengan fitur tabel telah berhasil kamu lakukan.

Bagaimana cara menulis titik 2 di laptop?

Jawaban. Jawaban: tekan shift lalu tekan tombol disebelah kanan huruf L secara bersamaan.

Tombol apa yang harus di tekan untuk membuat titik dua?

Tekan tombol 'Tab' pada keyboard hingga mencapai jarak yang dikehendaki. Bubuhkan tanda titik dua (:) sesuai lokasi yang dibutuhkan. Ulangi pada baris selanjutnya.

Bagaimana cara menekan tombol di laptop?

Dengan Tombol Alt Langkah pertama yang harus Anda lakukan untuk mengetikkan simbol pada laptop adalah dengan mengaktifkan tombol Num Lock. Caranya yaitu dengan menekan tombol Alt + NumLock secara bersamaan.

Bagaimana cara membuat titik dua sejajar di Word?

Seleksi semua tulisan tersebut dengan cara tekan Ctrl + A. Jika sudah, klik dan tahan pada bagian Ruler hingga muncul tanda L. Klik dan geser tanda L tersebut ke kanan atau kiri hingga titik dua menjadi sejajar dan rapi.