Tuliskan 4 contoh bentuk wirausaha yang menawarkan jasa

Tuliskan 4 contoh bentuk wirausaha yang menawarkan jasa
Ilustrasi

Istilah wirausaha yaitu untuk seseorang yang mampu membuka usaha secara mandiri. Berdasarkan skalanya, wirausaha dibagi menjadi usaha ultra mikro dan UMKM. Yang membedakan adalah modal memulai usaha dan keuntungan yang didapatkan per tahunnya.

Sementara berdasarkan jenisnya, wirausaha dapat dilakukan di banyak sektor. Dan jenis usaha tersebut bisa berupa bisnis utama maupun sampingan. Apa saja jenis-jenisnya? Yuk baca selengkapnya!

1. Bisnis Katering Rumahan  

Wirausaha adalah usaha yang jenisnya sangat beragam. Kuliner seperti catering rumahan adalah salah satunya. Bisnis katering saat ini tergolong banyak mulai dari catering makanan kebutuhan pesta, bekal makanan di kantor, dan lainnya.

Sebenarnya bisnis ini sudah ada sejak lama dan masih tetap bertahan hingga saat ini. Pasalnya, bisnis di bidang kuliner sangat menjanjikan.

2. Bisnis Dropshipper

Contoh wirausaha selanjutnya yaitu bisnis yang saat ini sedang populer, yaitu dropshipper. Bisnis yang dikategorikan ke dalam usaha tanpa modal ini sangat menjanjikan sekali dan tergolong mudah.

Bisnis dropship umumnya dilakukan melalui marketplace. Pasalnya, di marketplace ada banyak distributor yang menawarkan produk murah tapi tidak murahan. Keuntungan yang didapatkan yaitu dari setiap produk yang berhasil terjual.

Baca Juga: Perbedaan Merek Dagang dan Hak Paten untuk Wirausahawan

3. Jasa Desain Grafis

Seorang pebisnis tidak hanya menjual produk fisik saja. Bisnis berbasis layanan juga masuk ke dalam kategori ini wirausaha. Salah satu contohnya yaitu jasa desain grafis.

Seorang desainer grafis bertugas untuk membuat logo perusahaan, banner, dan jasa desain lain yang berkaitan dengan promosi dan pemasaran bisnis.

4. Bisnis Percetakan

Dibandingkan dengan bisnis sebelumnya percetakan adalah usaha yang membutuhkan modal besar. Selain itu, bisnis ini juga memerlukan tempat yang strategis. Contohnya seperti jasa print dan fotocopy.

Bisnis percetakan juga bisa menyediakan ragam pilihan produk maupun layanan. Contohnya seperti produk alat tulis hingga layanan atau jasa penyampulan buku.

5. Jual Minuman Kekinian

Dewasa ini ada banyak sekali jenis produk minuman kekinian. Contohnya seperti minuman boba, kopi dan masih banyak lainnya. Penjual minuman seperti ini juga termasuk ke dalam salah satu contoh seorang pengusaha.

6. Wirausaha Camilan

Tuliskan 4 contoh bentuk wirausaha yang menawarkan jasa
Mitra Amartha yang menjalankan usaha keripik dan camilan

Makanan ringan atau camilan merupakan salah satu bisnis rumahan yang tergolong populer. Adapun jenis-jenisnya mulai dari kue kering, keripik, kerupuk, dan masih banyak lainnya.

Pemasaran produk camilan saat ini tidak hanya sekedar bisa dilakukan secara offline saja. Media sosial hingga marketplace juga bisa menjadi media pemasaran untuk produk tersebut.

7. Menjual Pulsa dan Layanan Pembayaran

Manfaat wirausaha bisa dirasakan oleh banyak orang untuk menambah penghasilan. Contohnya seperti menjual pulsa dan layanan pembayaran seperti PLN, token listrik, PDAM, dan lainnya.

Bisnis pulsa juga masih berkaitan dengan bisnis ponsel atau handphone. Itu artinya, pemilik konter handphone sekaligus pulsa juga termasuk ke dalam seorang pebisnis.

8. Membuka Jasa Bimbingan Belajar

Bisnis yang satu ini sangat populer sekali di masa pandemi. Banyak orangtua yang memilih bimbel atau bimbingan belajar untuk anak-anaknya di tengah kebijakan sekolah daring.

Namun tidak sembarangan orang yang bisa membuka jasa ini. Orang tersebut harus kompeten di bidangnya.

9. Memproduksi dan Menjual Produk Peralatan Masak

Ada beberapa jenis peralatan masak yang bisa diproduksi secara rumahan. Beberapa di antaranya seperti centong kayu, talenan kayu, dan masih banyak lainnya.

Selain itu, ada juga produksi peralatan memasak dari perak yang banyak diproduksi di rumahan.

10. Wirausaha Restoran

Seorang pemilik restoran juga masuk ke dalam kategori ini. Baik itu restoran kecil maupun besar. Itu artinya, semua bisnis kuliner termasuk ke dalam contoh wirausaha yang bisa kamu pilih.

Berbagai macam jenis wirausaha di atas hanya beberapa saja dari sekian banyaknya contoh yang ada. Saat ini kamu bisa menjadi investor yang berperan menjadi pemodal bagi para pengusaha mikro di Indonesia dengan imbal hasil mencapai 15% flat  per tahun dan modal investasi mulai 100 ribu saja. Caranya download aplikasi P2P lending Amartha sekarang juga!

Sahabat ingin memulai bisnis? Membuka usaha di bidang jasa bisa menjadi pilihan yang tepat lho. Apalagi jika Sahabat memiliki keahlian dan hobi tertentu yang saat ini sedang dicari oleh banyak orang.

Perlu Sahabat ketahui bahwa usaha di bidang jasa merupakan setiap usaha yang tidak melibatkan jual beli berbentuk barang atau produk. Jadi, Sahabat tidak perlu menyediakan media penyimpanan khusus saat menjalankan usaha ini.

Meski begitu, usaha di bidang jasa sebenarnya memiliki peluang yang tak kalah menarik dibandingkan usaha lainnya. Jenis usaha ini memiliki potensi keuntungan yang cukup menggiurkan, terutama jika Sahabat menjalankannya secara online

Namun, untuk mendapat keuntungan tersebut, pastikan memilih jenis usaha di bidang jasa yang tepat. Sahabat tidak perlu khawatir karena di artikel ini akan dijelaskan mengenai ide usaha di bidang jasa dan cara memulainya bagi pemula. Simak penjelasannya di bawah ini yuk!

Saat menjalankan usaha di bidang jasa, Sahabat bisa memulainya dengan berbagai cara. Bahkan, beberapa di antaranya bisa dimulai hanya dari rumah dengan modal yang kecil. Berikut ini ide usaha di bidang jasa yang bisa dicoba:

  • Jasa titip beli produk termasuk usaha yang bisa dimulai dengan modal yang kecil, bahkan tanpa modal. Cara kerjanya cukup mudah, Sahabat mempromosikan produk-produk suatu brand, sekaligus tentukan biaya jasa titip sebagai keuntungan.

    Usaha jasa titip beli produk semakin berkembang karena adanya permintaan masyarakat untuk memiliki barang yang spesifik tanpa harus keluar rumah. Misalnya, pembelian barang dari suatu brand di acara tertentu atau pembelian barang di negara lain yang kebetulan sedang didatangi oleh Sahabat sebagai penjual.

  • Meskipun saat ini sudah ada teknologi google translate, tetapi sebenarnya peran seorang penerjemah masih diperlukan untuk kebutuhan penting lainnya, misalnya untuk menerjemahkan berbagai dokumen penting, untuk bahan penelitian, buku, dan lainnya. 

    Jika ingin memulai usaha di bidang jasa ini, pastikan Sahabat sudah mahir dalam menerjemahkan bahasanya dengan tepat. Dengan berbekal laptop dan koneksi internet, Sahabat sudah bisa mempromosikan jasa terjemah ke teman-teman dan laman khusus freelance. 

  • Bagi sahabat yang hobi membuat desain, ini saatnya memaksimalkan kemampuanmu untuk mendapatkan penghasilan dengan mengembangkan usaha di bidang jasa desain. Saat menjalankan usaha jasa desain, Sahabat bisa mempromosikan karya di media sosial dan website khusus layanan jasa demi meluaskan target pasar, baik di Indonesia hingga mancanegara. 

  • Selain desain, hobi menulis juga bisa menghasilkan keuntungan yang cukup menjanjikan. Apalagi jika Sahabat sudah terbiasa menulis dan memiliki beragam portofolio, bisa saja banyak orang yang melirik jasa penulisan artikel yang Sahabat jalankan. 

    Sebab, saat ini banyak perusahaan atau individu yang membutuhkan jasa penulis lepas untuk membuat artikel demi kebutuhan promosi dan brand awareness. Untuk memulai usaha di bidang jasa ini, Sahabat bisa mempromosikan diri di media sosial atau daftar di website khusus pekerja lepas. 

  • Usaha di bidang jasa selanjutnya yaitu fotografi dan videografi. Sahabat bisa maksimalkan usaha ini jika memiliki alat pendukung seperti kamera dan keahlian memotret yang berkualitas. 

    Dengan begitu, hobi ini bisa menjadi usaha dengan hasil yang menguntungkan. Apalagi jika Sahabat memiliki beberapa jenis kamera dan alat fotografi lainnya, usaha ini sekaligus bisa dimanfaatkan untuk menyewakan alat-alat tersebut kepada pelanggan yang membutuhkan

  • Saat ini kebutuhan website sebagai identitas semakin meningkat. Akan tetapi, masih banyak orang yang tidak paham untuk membuat dan mengembangkan website. Nah, kondisi tersebut bisa jadi peluang bagi Sahabat yang paham seputar pembuatan website dan memiliki kemampuan coding. 

    Itulah sebabnya, kehadiran jasa pembuatan website masih diminati, baik untuk kebutuhan pribadi maupun bisnis. Untuk memulai usaha di bidang jasa ini, Sahabat cukup bermodal laptop saja dengan potensi keuntungan yang besar. Apalagi jika Sahabat mampu melayani segmen pasar yang berbeda, mulai dari website pribadi, toko online, hingga website perusahaan. 

    Baca juga: 8 Tips Mendapatkan Pinjaman untuk Modal Usaha Awal 

  • Jasa les privat termasuk usaha di bidang jasa dengan modal kecil yang bisa Sahabat coba. Jenis usaha ini cocok untuk Sahabat yang pandai mengajar dan ingin memberikan manfaat lebih banyak kepada orang lain. 

    Untuk memulai usaha ini, Sahabat bisa mempromosikan ke orang terdekat terlebih dahulu agar mendapat testimoni yang terpercaya sebagai materi promosi untuk disebarkan ke target pasar yang lebih luas.

  • Jasa pembersih rumah masih dicari oleh sebagian orang di kota-kota besar. Ini karena mereka memiliki kegiatan yang padat dan sibuk, sehingga tak punya waktu untuk membersihkan rumahnya sendiri. 

    Apalagi sejak munculnya pandemi Covid-19, banyak orang yang ingin membersihkan rumahnya menggunakan disinfektan. Sahabat bisa menyediakan jasa tersebut sebagai layanan unggulan. Jenis usaha di bidang jasa ini bisa Sahabat promosikan secara online agar target pasar lebih luas. 

  • Pindah kos, rumah, atau kantor biasanya sudah direncanakan dari jauh-jauh hari. Akan tetapi, pelaksanaannya seringkali merepotkan dan terhambat saat proses memindahkan semua barang. 

    Nah, kondisi itulah yang bisa jadi peluang untuk menjalankan usaha di bidang jasa pindahan barang. Sahabat bisa mulai menjalankan jenis usaha ini dengan memanfaatkan segmen pasar tertentu yang secara persaingan masih belum tinggi, misalnya jasa pindahan barang di daerah kampus-kampus dan kos mahasiswa.

  • Jenis usaha di bidang jasa yang tak kalah menguntungkan adalah jasa cuci motor dan mobil. Sahabat bisa lebih kreatif saat mempromosikan usaha ini. Caranya dengan menawarkan jasa cuci motor dan mobil di rumah (home service). Selain persaingannya yang belum terlalu tinggi, konsumen akan lebih senang dengan layanan yang Sahabat tawarkan. 

  • Laundry termasuk jenis usaha di bidang jasa yang masih cukup menguntungkan. Terutama di kota-kota besar dan di kawasan kampus. Hal ini dikarenakan orang-orang di perkotaan cenderung lebih sibuk dengan pekerjaan, sehingga tidak ada waktu untuk mencuci pakaiannya sendiri. 

    Menjalankan jenis usaha di bidang jasa laundry memang membutuhkan modal yang tak sedikit karena Sahabat harus menyiapkan alat-alat pendukung, seperti mesin cuci, mesin pengering, setrika, deterjen, pewangi, dan lainnya. Oleh karena itu, pastikan Sahabat memiliki modal usaha yang cukup untuk mengembangkan bisnis ini.

Berbicara mengenai modal usaha, beberapa jenis bisnis yang disebutkan di atas memang membutuhkan dana yang memadai. Namun, Sahabat tidak perlu khawatir karena saat ini sudah ada kemudahan dalam mendapatkan dana pinjaman modal usaha.

Salah satu caranya dengan memanfaatkan layanan kredit multiguna yang tersedia di berbagai lembaga pembiayaan. Dengan kredit multiguna, Sahabat bisa mendapatkan dana tunai secara cepat hanya dengan mengagunkan Bukti Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) mobil atau motor yang dimiliki. 

Pastikan Sahabat memilih layanan ini dari lembaga pembiayaan terpercaya seperti Adira Finance karena sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga prosesnya pun lebih aman, mudah, dan cepat. 

Sahabat bisa memaksimalkan layanan ini melalui aplikasi Adiraku dari Adira Finance. Dengan menggunakan aplikasi Adiraku, Sahabat bisa mengajukan pinjaman modal usaha di bidang jasa hanya melalui smartphone dan di rumah saja. Yuk, saatnya ajukan pinjaman modal usaha dengan kredit multiguna di sini.

Selain kredit multiguna, Adira Finance juga menyediakan layanan kredit motor lho. Untuk Sahabat yang sedang mencari motor dengan cicilan yang ringan dan prosesnya cepat, langsung ajukan kredit motor.