Saya selalu belajar sesuai jadwal yang telah dibuat

Pahamifren, di antara kamu, siapa nih yang sering menghabiskan waktu untuk bermain daripada belajar? Hayo ngaku? Bermain memang mengasyikkan, jadi wajar sih kalau kamu lebih suka bermain daripada belajar. Tapi, agar tidak kesulitan memahami materi pelajaran di sekolah, kamu juga harus merancang cara mengatur waktu belajar yang efektif, Pahamifren. 

Jika memiliki waktu belajar yang efektif, kamu akan lebih mudah menemukan cara membagi waktu belajar dan bermain, tanpa harus ketinggalan materi pelajaran di sekolah. Bagaimana caranya, yuk baca artikel ini sampai selesai ya.

Saya selalu belajar sesuai jadwal yang telah dibuat

Cara Mengatur Waktu Belajar Yang Efektif

Walaupun terdengar sederhana, sebenarnya cara membagi waktu belajar dan bermain tidak semudah itu, lho, Pahamifren. Tapi tenang, Mipi sudah merancang beberapa cara mengatur waktu belajar yang efektif yang bisa kamu terapkan, sebagai berikut:

Menyusun Agenda Harian

Menyusun agenda harian membuat kamu lebih mudah menentukan kapan kamu harus belajar, dan kapan kamu bisa bermain. Jangan lupa, agar lebih seimbang, kamu juga bisa memasukkan jadwal berkumpul bersama keluarga, membantu orangtua dan mengerjakan tugas harianmu di rumah. 

Membuat Target Belajar

Membuat target belajar menjadi salah satu strategi belajar tepat, yang memudahkan kamu lebih fokus mendalami materi pelajaran yang ingin kamu kuasai. Ada dua cara yang bisa kamu terapkan dalam membuat target belajar.

Pertama, kamu bisa membuat gambaran umum tentang materi pelajaran yang ingin kamu kuasai. Caranya, kamu bisa melihat daftar isi buku pelajaran, untuk menentukan materi-materi pelajaran apa saja yang harus kamu pelajari dan pahami dalam seminggu.

Kedua, buatlah pemetaan tentang pemahaman konsep materi pelajaran. Cara ini akan memudahkan untuk mengukur pemahamanmu terhadap konsep materi pelajaran yang inign kamu pelajari. 

Menentukan Waktu Luang

Saya selalu belajar sesuai jadwal yang telah dibuat

Menentukan waktu luang menjadi bagian penting dari cara mengatur waktu belajar efektif. Belajar sampai lupa waktu tentu akan membuatmu mudah lelah dan stres, untuk menghindarinya, bersantai sejenak sembari mendengarkan musik atau menonton drama korea kesukaan nggak ada salahnya kok.

Sempatkanlah waktu luang untuk mengerjakan hal yang kamu sukai. Cara ini membuat tubuh dan pikiran lebih segar dan lebih fokus mengerjakan tugas sekolah maupun memahami materi pelajaran. 

Pilih Metode Belajar yang Sesuai

Setelah kamu menyusun target belajar, kamu bisa mencari metode belajar yang sesuai dengan dirimu. Contoh metode belajar yang bisa kamu coba adalah metode belajar Pomodoro dan mind mapping. 

Mipi juga sudah pernah membahas kedua metode belajar tersebut di blog Pahamify. Kamu bisa membaca artikel metode belajar Pomodoro di sini dan artikel metode belajar mind mapping di sini. 

Selesaikan Tugas Sekolah Lebih Awal

Cara mengatur waktu belajar efektif selanjutnya adalah menyelesaikan tugas sekolah lebih awal. Hal ini bisa kamu lakukan selama belajar di rumah atau ketika kamu mulai bisa belajar tatap muka di sekolahmu nanti. 

Jika menyelesaikan tugas sekolah lebih awal, kamu bisa memiliki waktu bermain dan beristirahat tanpa terganggu tugas sekolah yang belum kamu kerjakan. Sebelum mengerjakan tugas sekolah, ada baiknya kamu menyempatkan diri untuk beristirahat sejenak sekitar sejam agar kondisi tubuh dan pikiran kamu kembali fokus mengerjakan tugas sekolah.

Disiplin dan Konsisten

Disiplin dan konsisten merupakan strategi belajar tepat dan kunci keberhasilan untuk melakukan segala hal. Pastikan diri kamu bisa terus disiplin dan konsisten mematuhi agenda harian yang sudah kamu susun. Bila sudah terbiasa disiplin dan konsisten, kamu juga tidak akan menganggap kegiatan belajar dan mengerjakan tugas sekolah sebagai beban.

Lakukan Evaluasi

Setelah cara-cara sebelumnya sudah kamu terapkan, hal terakhir yang perlu kamu lakukan adalah mengevaluasi cara membuat jadwal belajar sehari-hari dan target belajarmu dalam seminggu. Kamu harus mengecek, apakah cara membuat jadwal belajarmu sudah efisien? Apakah kamu telah melaksanakan agenda harian yang kamu buat dengan baik dan target belajarmu sudah tercapai?

Saya selalu belajar sesuai jadwal yang telah dibuat

Kalau misal jawaban pertanyaan-pertanyaan tersebut belum memuaskan, kamu harus memperbaiki jadwal belajarmu, serta berusaha lebih disiplin dan konsisten pada minggu berikutnya. Jika kamu merasa jam belajar yang sudah kamu tentukan dalam agenda harianmu banyak terganggu hal lain, kamu bisa mengubah jadwal belajarmu pada jam-jam yang lebih tenang.

Nah, itulah beberapa tips mengenai cara mengatur waktu belajar efektif yang bisa kamu terapkan. Semoga bisa menjadi solusi buat Pahamifren semua ya. Bagi Pahamifren yang ingin mendapatkan akses materi belajar SMA yang lebih lengkap, kamu bisa mengunduh aplikasi belajar online Pahamify. 

Ada ratusan materi belajar berkonsep gamifikasi yang membuat proses belajar kamu lebih seru dan nggak membosankan. Buat Pahamifren yang lagi ngambis ke PTN favorit, kamu bisa mencoba latihan soal UTBK lewat fitur Try Out Online Gratis Pahamify. Tunggu apalagi, buruan download Pahamify sekarang!

Penulis: Salman Hakim Darwadi

Setiap hari kita pasti punya kegiatan dan itu harus diselesaikan dalam waktu yang sudah ditentukan. Kegiatan tersebut tentunya akan berjalan dengan baik apabila dibuat atau disusun jadwalnya ( Schedule ) sedemikian rupa. Sehingga dapat berjalan sesuai dengan waktu yang telah dijadwalkan. Jadwal tersebut dibuat oleh orang- orang tertentu yang memiliki komitmen ke depan agar senantiasa apa yang diharapkannya dapat tercapai dengan baik.

Jadwal ( Schedule ) tidak saja dibuat oleh anak - anak sekolah. Akan tetapi para pemangku jabatan juga punya jadwal ( schedule ).harian dalam kegiatannya bekerja. Demikian juga para guru serta siswa. Bahkan para siswa malahan diharuskan untuk membuat jadwal harian sebagai penuntun mereka jangan sampai tak terarah. Seperti halnya jadwal harian yang dibuat oleh siswa saya yang di atas. Mereka membuat jadwal tersebut karena saya ingin mengetahui apakah mereka ada waktu untuk belajar di rumah atau tidak. Jadi, saya meminta mereka membuat jadwal harian dalam kegiatan waktu pagi, siang dan malam hari. Dengan adanya mereka membuat jadwal harian tersebut saya sebagai guru akan tahu kapan waktu bagi mereka untuk belajar. Sehingga esoknya ketika saya mengadakan kegiatan apersepsi pembelajaran hendaknya tidak membuka-buka buku ketika saya tanya tentang materi pembelajaran yang telah diberikan.

Alhasil alhamdullilah mereka bisa membuat jadwal harian yang dimaksud dalam selang waktu dua hari dan saya tugaskan untuk dipajang di dinding rumah mereka. Namun hal tersebut tentu saja perlu juga dipantau oleh pihak orangtua siswa. Semoga jadwal yang mereka buat dapat menjadi salah satu langkah awal untuk melatih kebiasaan disiplin diri siswa, melatih belajar bertanggungjawab, aktivitas/kegiatan mereka lebih teratur, dan lebih produktif dalam keseharian. Di samping itu, dapat meningkatkan Penguatan Pendidikan Karakter mereka sebagai bentuk profil pelajar pancasila yang kreatif dan produktif dalam menghadapi generasi emas 2045.

-----------------------------------------

Jumat_ 09_ 09_ 2022

#Tagur_ 120

#Gurusianer menulis _731

#Salam literasi