Saat pengambilan napas pada renang gaya bebas posisi wajah menghadap ke

Ilustrasi Posisi Wajah Ketika Berenang. (Foto: Jarmoluk by https://pixabay.com)

Dalam olahraga, gaya bebas merupakan jenis gaya renang dengan posisi dada menghadap ke permukaan air. Kedua belah tangan secara bergantian akan diarahkan jauh ke depan dengan gerakan yang mengayuh, sementara itu kedua belah kaki secara bergantian dicambukkan naik turun ke atas dan ke bawah. Ketika berenang gaya bebas posisi wajah menghadap ke permukaan air. Pernapasan dilakukan saat lengan digerakkan ke luar dari air, saat tubuh menjadi miring dan kepala berpaling ke samping. Sewaktu mengambil napas, perenang dapat memilih untuk menoleh ke kiri atau ke kanan. Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut rincian gaya bebas dalam renang untuk pemula.

Melatih Gerakan Gaya Renang

Ilustrasi Posisi Wajah Ketika Berenang. (Foto: Foundry by https://pixabay.com)

Dikutip dari buku Pendidikan Jasmani dan Kesehatan yang ditulis oleh Asep Kurnia Nenggala, berikut adalah rincian posisi tubuh ketika melakukan renang gaya bebas yang benar:

  • Kaki kanan dan kaki kiri digerakkan mencambuk ke atas dan ke bawah terus-menerus secara bergantian.

  • Untuk memperoleh cambukan yang kuat, saat mencambuk ke bawah lutut sedikit dibengkokkan serta otot paha diregangkan.

  • Pada saat mencambuk ke atas, otot-otot di daerah pantat berkontraksi hingga kaki bergerak ke atas permukaan air.

  • Setiap cambukan dibantu dengan melecutkan pergelangan kaki untuk menambah daya dorong tubuh ke depan.

  • Entry: tangan diluruskan jauh ke depan, lalu ujung jari tangan masuk ke dalam air secara rileks.

  • Catch: tangan digerakkan “menangkap” ke samping luar, lalu diputar lagi ke dalam air untuk persiapan melakukan gerak selanjutnya.

  • Pull: diawali dengan gerakan akhir pada catch. Posisi siku 90º di bawah bahu, ujung-ujung jari tangan menghadap ke bawah.

  • Push: diawali dengan keadaaan lengan lurus di samping badan dan telapak tangan menghadap ke belakang.

  • Release: lengan diluruskan kembali di samping paha, lakukan gerakan menekan melalui lecutan oleh pergelangan tangan ke atas.

  • Recovery: diawali dengan gerakan akhir release, lakukan gerakan “menjangkau”, lengan tangan lurus ke depan, dengan rileks.

3. Gerakan mengambil napas

  • Ketika berenang gaya bebas posisi wajah menghadap ke permukaan air.

  • Ambil udara melalui mulut, lalu dikeluarkan melalui mulut dan hidung secara bersamaan.

  • Bernapaslah ketika tangan menjangkau jauh ke depan.

  • Gerakan mengambil udara dilakukan ke satu arah, yaitu ke samping kiri atau kanan.

Demikian penjelasan mengenai posisi tubuh yang tepat ketika melakukan gaya bebas. Perlu diingat, ketika berenang gaya bebas posisi wajah menghadap ke permukaan air. Semoga bermanfaat! (CHL)

Ragam Lainnya

Pengambilan Nafas Dalam Renang Gaya Bebas

Foto: Renang gaya bebas memiliki teknik untuk mengambil nafas. (Foto: Reuters/Carl Recine)

JAKARTA-Pengambilan nafas dalam renang gaya bebas merupakan salah satu topik menarik untuk dibahas kali ini. Renang merupakan salah satu olahraga yang populer di masyarakat saat ini. 

Beberapa gaya renang yang biasa dipakai umumnya adalah gaya dada, punggung, kupu-kupu, dan bebas. Kali ini akan dibahas gaya bebas yang merupakan salah satu teknik yang wajib dikuasai.

Baca Juga : Cara Mengambil Nafas dalam Renang Gaya Dada

Walaupun masyarakat umumnya sudah mengerti cara renang gaya bebas, namun banyak yang belum mengetahui bagaimana cara bernafas ketika melakukan gaya renang ini. Karena itu berikut rangkumannya untuk disimak.

1. Teknik pengambilan nafas dalam renang gaya bebas dengan menghadapkan wajah ke kanan atau kiri ketika akan mengambil nafas. Sebelum melakukan renang gaya bebas ini alangkah baiknya mengambil nafas secara maksimal dan menahan udara di mulut.

2. Sewaktu berenang gaya bebas, posisi wajah menghadap ke permukaan air, pernapasan dilakukan saat lengan digerakkan ke luar dari air, saat tubuh menjadi miring dan kepala berpaling ke samping. Sewaktu mengambil napas, perenang bisa memilih untuk menoleh ke kiri atau ke kanan.

Baca Juga : Apa Saja Peraturan yang Ada di Kolam Renang? Yuk Pelajari

3. Setelah itu meluncur dengan gaya bebas. Keluarkan udara yang berada di mulut tadi. Lalu, ketika akan mengambil nafas hadapkan wajah ke arah kiri atau kanan sesuai kenyamanan. 

4. Di saat wajah hadap ke samping, usahakan tangan keluar dari air. Ambil nafas secara maksimal melalui mulut kemudian buang ketika wajah sudah di dalam air. Lakukan hal tersebut kembali berurutan.  

Demikian informasi tentang pengambilan nafas dalam renang gaya bebas. Semoga informasi ini bermanfaat bagi yang ingin memulai renang gaya bebas.
 

Editor : Hafid Fuad