Mengapa kucing pergi dari rumah

Jun 03 2022

Disimak yuk, buat lo yang pelihara kucing di rumah.

Kawula Muda, siapa nih yang pelihara kucing di rumah? Kucing memang banyak dijadikan peliharaan di rumah untuk setiap orang lantaran sifatnya yang lucu dan menggemaskan.

Akan tetapi, banyak pemelihara kucing yang sering kehilangan hewannya karena meninggalkan rumah berhari-hari bahkan pernah tidak kembali.

Mengapa kucing pergi dari rumah
Kucing. (FREEPIK.COM)

Tentunya, hal ini bisa membuat pemilik kucing khawatir dan menjadi pengalaman yang paling menyedihkan.

Sebenarnya, apa sih penyebab kucing kabur dari rumah? Simak ulasan berikut ini ya!

Baca Juga

  • Megawati Khawatirkan Indonesia bila Dirinya Telah Tiada
  • Marvel Studios Exhibition Indonesia Resmi Dibuka, Cek Harga Tiketnya!
  • Tanggal Penayangan 'Doctor Strange in the Multiverse of Madness' di Disney+

1. Merasa bosan

Enggak cuma manusia saja yang bisa merasakan bosan, kucing juga punya perasaan yang sama, Kawula Muda.

Hal ini bisa terjadi karena kucing sering ditinggalkan sendiri di rumah atau jarang di ajak bermain. Maka dari itu, kucing merasa membutuhkan aktivitas baru atau kesenangan baru.

Untuk itu, selalu ajak kucing lo bermain atau ajak jalan-jalan sesekali, ya.

2. Stress

Penting untuk pemilik kucing mengetahui segala hal tentang kucingnya, termasuk tanda-tanda jike kucing mengalami stres.

Tanda-tandanya seperti bersikap agresif kepada hewan lain, atau ke pemiliknya sendiri.

Ada juga kucing yang bersembunyi saat stres. Biasanya, mereka tidak mau makan atau diam saja.

3. Mencari kucing betina

Jika Kawula Muda punya kucing jantan, kemungkinan mereka pergi untuk mencari kucing betina.

Kucing jantan akan pergi dari rumah mencari kucing betina dan bereproduksi. Peristiwa ini merupakan yang paling umum terjadi pada kucing jantan.

4. Merasa terganggu

Kucing peliharaan bisa saja pergi dari rumah karena merasa terganggu. Mereka mungkin terganggu karena adanya hewan peliharaan baru.

Selain itu, keadaan lingkungan di rumah yang berubah bisa menjadi alasannya.

5. Ingin berburu makanan

Walaupun Kawula Muda sudah memberi makanan, mereka tetap membutuhkan makanan lainnya. Sebenarnya, secara naluriah kucing adalah hewan pemburu.

Tikus adalah mangsa yang sangat dinanti-nanti oleh kucing dan membuat mereka pergi untuk mencarinya.

6. Sakit parah

Penyebab yang terakhir bisa dibilang paling buruk. Kucing peliharaan bisa saja tiba-tiba pergi karena sedang mengalami sakit parah.

Dalam kondisi ini, biasanya mereka bersembunyi di semak-semak atau got kering.

Jika di rumah, kucing akan bersembunyi di sudut-sudut rumah yang jarang didatangi orang, seperti kolong tempat tidur, kolong kursi, atau lemari.

Sebaiknya Kawula Muda selalu perhatikan peliharaan kucing lo, ya! Agar tidak hilang atau hal-hal yang tidak diinginkan.

BANTENRAYA.COM- Pada dasarnya kucing merupakan binatang yang peka terhadap arah dan akan kembali kerumah dalam beberapa jam. Namun tak jarang kucing bisa hilang selama berhari-hari hingga berbulan-bulan.

Jika hal ini terjadi pada kalian, pasti kalian akan bingung dan bertanya-tanya, mengapa kucing kesayangan kalian pergi meninggalkan rumah. Apakah kalian tahu jika ada beberapa alasan, kenapa kucing pergi meninggalkan rumah dalam waktu yang cukup lama dan bahkan ada yang tidak kembali lagi, dilansir BANTENRAYA.COM dari kanal Kuing Meoong tanggal 15 Januari 2021.

Agar kalian tahu mengapa kucing meninggalkan rumah, ini dia penyebabnya.

Baca Juga: Tembus Rp32,22 Triliun, BRI Sumbang Laba Terbesar BUMN

1. Naluri berburu. Kucing memang dikenal memiliki naluri untuk berburu mangsa. Bahkan meskipun kucing sudah mendapatkan cukup makanan di rumah, mereka masih dapat merasakan dorongan untuk berburu mencari makanan sendiri. Jika kalian tidak ingin kucing terus-menerus kabur, prilaku ini harus diperhatikan dan cepat ditangani. Sebab, jika kucing tidak menemukan mangsa disekitar rumah, maka si kucing akan pergi lebih jauh lagi hanya untuk menyalurkan naluri berburunya.

2. Tidak dirawat dengan baik. Sama seperti mahluk hidup lainya, kucing akan pergi bila tidak diperlakukan dengan baik oleh tuannya. Misalnya jarang diberi makan, jarang diajak bermain atau sering ditinggal sendirian di rumah. Kucing akan merasa bosan dan kesepian hingga akhirnya mencari kesenangan diluar rumah kalian. Oleh karena itu ajaklah si kucing bermain bersama dan rawatlah si kucing dengan baik. Jangan lupa mengusap-usap tubuhnya sebagai ungkapan rasa kasih sayang dari kalian.

3. Mencari pasangan. Kucing jantan bisa pergi berhari-hari untuk mencari kucing betina di luar rumah. Inilah yang menjadi penyebab kucing meninggalkan rumah dengan waktu yang cukup lama. Sebenarnya hal ini bisa dicegah dengan cara sterilisasi. Dengan sterilisasi, kucing jauh lebih tenang dan tidak cenderung keluar rumah untuk mencari betina. Selain itu, sterilisasi akan membuat si kucing jauh lebih sehat.

Baca Juga: Nabila Ishma Pacar Eril: Insyaallah Kita Bisa Bertemu Lagi Suatu Saat Nanti di Surga Allah

4. Kucing sedang stress. Sama halnya dengan manusia, nyatanya kucingpun bisa stress. Hal ini bisa disebabkan oleh lingkungan yang berisik, persaingan antar kucing atau ada hewan lain dilingkungannya. Jika kucing mempunyai persaingan dengan kucing lain yang ada disekitarnya, jika ada kucing yang mendekat mereka bisa saling berkelahi. Lalu jika kucing peliharaan kalian kalah dalam perkelahian itu, maka bisa dipastikan kucing kalian akan meninggalkan rumah. Tanda-tanda kucing stress biasanya akan lebih agresif kepada hewan lain atau bahkan ke pemiliknya sendiri.

5. Bosan dan ingin bersosialisasi. Tidak hanya manusia saja yang bisa merasa bosan, ternyata kucing bisa juga bosan. Jika sedang bosan, kucing akan pergi meninggalkan rumah untuk mencari suasana baru. Namun biasanya, kucing akan kembali dengan sendirinya. Hal tersebut menjadi alasan kucing datang dan pergi dari rumah kapanpun mereka mau. Mereka melakukannya karena ingin bersosialisasi dengan kucing lain di luar rumah.

Kenapa kucing tiba tiba menghilang dari rumah?

Stres bisa jadi penyebab kucing kesayangan kita meninggalkan rumah. Biasanya, kucing mengalami stres jika lingkungan sekitarnya berisik atau ada kucing lain di lingkungannya yang membuat kucing peliharaan kita terganggu. Jika teman-teman memelihara kucing, ada baiknya memahami tanda kucing mengalami stres, ya.

Berapa lama biasanya kucing pergi dari rumah?

Kucing bisa ditinggal sendirian. Bahkan durasinya bisa lebih lama dibanding dengan meninggalkan anjing sendirian. Biasanya kucing bisa ditinggal sendirian selama 8 hingga 12 jam. Jadi, jika semua orang di rumah harus pergi beraktivitas setiap hari, kucing akan aman.

Apakah kucing yang hilang bisa pulang kembali?

Anda tidak perlu khawatir, karena sebenarnya kucing merupakan hewan yang cukup pintar dan bisa menemukan jalan pulang. Meskipun perlu membutuhkan waktu yang lama, dapat dipastikan kucing akan kembali pulang. Kucing bisa kembali pulang ke rumah karena memiliki daya ingat yang kuat.

Bagaimana cara mencari kucing yang hilang?

Cara mencari kucing yang hilang.
Pancing dengan bau. Jangan terburu-buru menganggap kucing hilang, karena mungkin saja hewan berbulu itu sedang bersembunyi. ... .
Cari di luar rumah. ... .
Cari bantuan. ... .
Tinggalkan makanan di depan pintu. ... .
Buat poster atau pamflet. ... .
Kunjungi tempat penampungan..