Cara memasak burung puyuh agar empuk

Cara memasak burung puyuh agar empuk

(C) shutterstock

Setiap orang pasti bisa memasak daging. Namun tidak semuanya tahu bagaimana mengolah daging agar dagingnya empuk saat di makan. Begitu juga dengan daging puyuh. Jika Anda tidak pandai dalam mengolahnya, maka daging puyuh akan terasa keras dan alot saat dimakan.

Lalu, bagaimana cara mengolah yang benar? Adakah tips khusus untuk mendapatkan daging yang empuk? Simak yang satu ini dulu ya Ladies..

Seperti yang dijelaskan di laman triblive.com, rahasia mengolah daging puyuh untuk mendapatkan daging yang empuk dan lembut ada pada waktu saat mengolahnya. Baik saat dipanggang dengan alat pemanggang, digoreng atau bahkan ketika Anda menyajikannya dalam tumisan.

Pada dasarnya, mengolah daging puyuh memang sangat mudah. Dalam mengolah daging puyuh, jangan terlalu lama. Anda bisa memanggang atau menggorengnya hanya dalam 10 menit untuk semua bagian. Artinya, jika Anda memanggang, Anda perlu membolak balik daging puyuh agar tidak matang sebelah. Waktu yang dibutuhkan untuk kedua bagian harusnya sama untuk hasil yang memuaskan.

Nah, waktu selama 10 menit tadi dapat Anda gunakan untuk kedua bagian. Jadi, 5 menit untuk memanggang salah satu sisi dan 5 menit digunakan untuk memanggang sisa bagian lainnya. Sama halnya dengan memanggang, saat menggoreng daging puyuh juga demikian. Anda juga memerlukan waktu selama 10 menit.

Berbeda dengan daging lainnya, mengolah daging puyuh membutuhkan waktu yang sedikit bukan?

Oleh: Rizana

(vem/ver)

  • Cara memasak burung puyuh agar empuk

What's On Fimela

powered by

Cara memasak burung puyuh agar empuk

ilustrasi burung puyuh pedas/Lunov Mykola/Shutterstock

Cara memasak burung puyuh agar empuk
Cara memasak burung puyuh agar empuk

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Burung puyuh memang tidak terlalu umum dijual di pasar, tapi rasa dagingnya enak dan gurih. Jika kebetulan menemukan penjual daging burung puyuh di pasar, ini beberapa resep burung puyuh gurih dan enak yang patut dicoba di rumah.

1. Resep Burung Puyuh Rica-Rica Kemangi

Bahan:

  • 5 ekor burung puyuh
  • 2 buah jeruk nipis
  • 2 ikat kemangi
  • garam secukupnya

Bumbu utuh:

  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 20 buah cabai rawit
  • 10 buah cabai merah
  • 6 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt merica
  • 1 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

Cara membuat:

  1. Cuci bersih burung puyuh hingga bagian dalam tubuhnya. Lumuri dengan perasan jeruk nipis dan garam secukupnya.
  2. Diamkan selama 15 menit lalu goreng burung puyuh hingga matang, tiriskan.
  3. Haluskan bumbu, tumis hingga harum. Masukkan serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Tumis hingga bumbu matang.
  4. Masukkan burung puyuh dan air secukupnya. Masak hingga bumbu meresap dan air berkurang.
  5. Tes, jika burung puyuh sudah empuk dan rasanya pas, angkat.
  6. Jika belum, tambahkan air lagi dan masak kembali hingga burung puyuh empuk.
  7. Nikmati burung puyuh rica-rica dengan nasi hangat.

2. Resep Burung Puyuh Bakar Kecap

Cara memasak burung puyuh agar empuk

ilustrasi puyuh bakar/Lunov Mykola/Shutterstock

Bahan:

  • 5 ekor burung puyuh
  • 1 buah jeruk nipis

Bumbu utuh:

  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 cm lengkuas, memarkan

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 2 buah cabai merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 1 cm jahe
  • 1 sdm gula jawa
  • 2 sdm saus tomat
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm cuka

Cara membuat:

  1. Cuci bersih burung puyuh, lumuri dengan jeruk nipis. Belah jadi dua agar melebar. Jika sudah 10 menit, bilas bersih.
  2. Tusuk dengan tusuk sate badan burung puyuh agar mudah dibakar dan dioles bumbu nanti.
  3. Potong sisa tusuk sate yang terlalu panjang.
  4. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam, serai dan lengkuas. Masak hingga bumbu matang. Masukkan puyuh.
  5. Tuang air secukupnya hingga merendam puyuh. Ungkep selama 20-30 menit atau hingga burung puyuh matang. Angkat.
  6. Siapkan bakaran, bakar burung puyuh hingga kering. Sesekali oles bumbu bakaran. Angkat.
  7. Nikmati burung puyuh bakar dengan nasi hangat dan sambal favorit.

Cara memasak burung puyuh agar empuk

ilustrasi burung puyuh kecap/krolikova/Shutterstock

Bahan:

  • 5 ekor burung puyuh
  • 2 buah jeruk nipis
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai
  • 8 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt kecap asin
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • air secukupnya

Bumbu iris:

  • 1 buah bombay
  • 4 siung butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 4 buah cabai rawit
  • 2 tangkai bawang prei

Bumbu halus ukep:

  • 8 butir bawang merah
  • 8 bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong-potong jadi 2-4 bagian dan cuci bersih burung puyuh. Lumuri jeruk nipis, diamkan selama 10 menit, bilas bersih.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan serai yang sudah digeprek dan daun jeruk. Masak hingga bumbu matang.
  3. Masukkan burung puyuh dan air hingga merendam puyuh. Masukkan garam secukupnya dan kaldu bubuk, aduk rata. Ungkep hingga matang dan empuk.
  4. Tiriskan, goreng burung puyuh hingga agak kering bagian luarnya, tiriskan.
  5. Panaskan minyak secukupnya, tumis semua bumbu iris hingga matang. Masukkan kecap manis, saus tiram, kecap asin, dan sedikit air, aduk rata.
  6. Jika sudah mendidih, masukkan burung puyuh, aduk rata dengan bumbu.
  7. Tunggu hingga airnya menyusut dan bumbunya meresap. Angkat
  8. Nikmati burung puyuh bumbu kecap dengan nasi hangat.

4. Resep Burung Puyuh Bacem

Cara memasak burung puyuh agar empuk

ilustrasi burung puyuh/Anna Shepulova/Shutterstock

Bahan:

  • 5 ekor burung puyuh
  • 1 buah jeruk nipis
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt garam

Bumbu utuh:

  • 2 batang serai
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 5 sdm gula merah sisir
  • 2 sdm gula pasir
  • Kecap manis secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih daging burung puyuh yang sudah bersih. Lumuri dengan jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit lalu cuci bersih.
  2. Rebus burung puyuh selama 10 menit. Lalu masukkan bumbu halus.
  3. Masukkan bumbu utuh, masak hingga burung puyuh empuk dan bumbu meresap sambil dicek rasanya. Jika sudah sesuai selera, angkat.
  4. Siap dinikmati. Atau jika ingin lebih kering, bisa dipanggang atau digoreng burung puyuh dengan api kecil.
  5. Sajikan burung puyuh bacem dengan sambal tomat dan nasi hangat.

5. Resep Burung Puyuh Goreng Bumbu Ungkep

Cara memasak burung puyuh agar empuk

ilustrasi burung puyuh goreng/Iaroshenko Maryna/Shutterstock

Bahan:

  • 7 ekor burung puyuh
  • 3 buah jeruk nipis

Bumbu utuh/geprak:

  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 batang serai besar
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit (bisa diganti kunyit bubuk)
  • 3 cm lengkuas, cincang kecil
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt ketumbar
  • garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih burung puyuh yang sudah dipotong jadi dua bagian, tapi jika suka utuh juga boleh tidak dibagi dua.
  2. Lumuri dengan perasan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit. Bilas bersih setelahnya.
  3. Masukkan burung puyuh bersama bumbu halus dan bumbu utuh ke dalam panci.
  4. Tuang air hingga merendam burung puyuh. Ungkep selama 45 menit lamanya atau hingga cukup empuk. Angkat.
  5. Goreng burung puyuh hingga matang kecoklatan. Tiriskan.
  6. Sajikan burung puyuh goreng dengan sambal favorit, sayur lalapan dan nasi hangat.

Coba semua resep burung puyuh itu di rumah yuk!

#Women for Women

Cara memasak burung puyuh agar empuk
Cara memasak burung puyuh agar empuk

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

  • Febi Anindya Kirana

    Author

    Cara memasak burung puyuh agar empuk

Apakah daging puyuh alot?

Sebab, daging burung puyuh mudah alot.

Apa manfaat dari daging burung puyuh?

Daging burung puyuh tidak hanya memiliki kandungan Vitamin A dan Vitamin B, tetapi juga mengandung Vitamin E. Vitamin E berguna mencegah penuaan dini dan juga membantu dalam regenerasi kulit.

Bagaimana rasa daging burung puyuh?

Rasa dari daging burung puyuh mirip dengan ayam, hanya saja lebih lembut dan gurih.