Apakah uang asuransi bisa kembali

Layanan KamiDapatkan informasi seputar BCA Life seperti informasi dan fitur produk atau menyampaikan masukan dan keluhan Anda melalui customer service kami di layanan Halo BCA 1500888.

Panduan

Dapatkan informasi seputar ketentuan umum klaim asuransi individu dan kumpulan serta Standar Pelayanan Nasabah BCA Life.

Formulir

Download Formulir Klaim dan kelengkapannya untuk mempermudah proses Klaim Anda.

FAQ

Pertanyaan yang sering ditanyakan tentang BCA Life

Pengiriman Polis Anda

Layanan pelacakan pengiriman polis melalui jasa kurir NCS dan Pos Indonesia untuk nasabah BCA Life.

Infografis

Dapatkan infografis seputar asuransi dan perencanaan keuangan yang menarik dan mudah dipahami bersama BCA Life.

Artikel & Info

Cari tahu tips dan informasi seputar perencanaan keuangan dan gaya hidup bersama BCA Life.

Glosarium

Ketahui istilah seputar asuransi jiwa yang perlu Anda pahami.

Karir

Kembangkan Career Anda Bersama Kami, gabung bersama BCA Life sekarang juga.

Promosi

Dapatkan info mengenai Promosi seputar BCA Life, gabung bersama kami sekarang juga.

4 Juni 2018 | Allianz Indonesia

Pernahkah timbul pertanyaan di benak kita, kalau kita bayar premi asuransi itu uangnya diapakan sih? Apalagi kalau kita ikut asuransi yang sekaligus investasi. Setelah beberapa bulan, kok nilai investasinya segitu-segitu aja.

Asuransi sekaligus investasi atau yang lazim disebut Unit Link, preminya dibagi dalam dua pos yang berbeda. Sebagian masuk ke pos perlindungan asuransi, yang berpengaruh ke nilai manfaat proteksi yang kita terima nanti bila terjadi risiko. Yang kedua masuk ke unit investasi yang nilai manfaatnya bisa kita ambil biarpun tidak terjadi risiko. Nah soal proporsinya itu tergantung kita yang menentukan, berapa banyak yang mau dimasukkan ke unit investasi? Tapi tentu saja bagian untuk perlindungan akan lebih besar, karena perusahaan asuransi akan berfokus pada perlindungan risiko nasabah sejak hari pertama polis berlaku. Kalau hasil investasinya tentu perlu waktu untuk berkembang, dan baru terlihat perkembangannya minimal di tahun kedua, hal ini tergantung pada jenis produk unit link yang kita miliki dan juga pada kebijakan dari masing-masing perusahaan asuransi. yang perlu diingat investasi dalam produk unit link merupakan jenis investasi jangka panjang, maka return invesasi yang didapat baru akan terlihat dibeberapa tahun dari kita membeli polis asuransi.  

Perlu diketahui, dalam premi yang kita bayarkan itu termasuk juga biaya-biaya dibawah ini

  • Biaya akuisisi seperti biaya marketing, komisi agen, dan biaya operasional.
  • Biaya tetap seperti biaya administrasi, biaya asuransi, dan biaya manfaat tambahan (riders), jika ada.

Selalu tanyakan rincian alokasi dana premi ke agen atau perusahaan asuransi secara rinci. Dengan begitu kita juga tidak berharap terlalu tinggi hanya dengan iming-iming investasi.

CERDASBELANJA.ID –  Saat ini beragam asuransi ditawarkan para agen asuransi, salah satunya yang dinamakan Asuransi Return of Premium (ROP).

Asuransi Return of Premium adalah asuransi yang menjanjikan premi dijamin kembali.

Jadi jika masa pertanggungan berakhir, pemilik Asuransi Return of Premium bisa mendapatkan kembali premi yang dibayarkan sesuai kesepakatan.

Padahal seperti kita tahu, banyak orang enggan beli asuransi karena berpikir rugi kalau kita tidak sakit, uangnya akan hilang.

Memang umumnya dalam produk asuransi murni, uang yang dibayarkan untuk premi tidak akan kembali.

Karena premi yang kita bayar dalam asuransi untuk mentransfer risiko yang mungkin terjadi pada kemudian hari.

Misalnya, saat mengalami masalah kesehatan hingga harus rawat inap dan operasi, atau tertanggung meninggal dunia, kita bisa melakukan klaim untuk dapat uang pertanggungan sesuai polis asuransi yang kita beli.

Dengan begitu, finansial dan mental kita bisa tetap aman dan nyaman.

Baca Juga: Cara Pilih Asuransi Kendaraan ala Allianz, Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Membeli

Namun, ada juga beberapa polis asuransi yang memberikan manfaat pengembalian premi untuk asuransi jiwa dan asuransi kesehatan, lho.

Asuransi dengan manfaat pengembalian premi inilah yang disebut Asuransi Return of Premium.

Asuransi jiwa atau kesehatan return on premium (ROP) menjanjikan pengembalian premi setelah masa asuransi berakhir.

Jadi, kita akan membayar premi sampai jangka waktu tertentu sesuai kesepakatan, lalu mendapat proteksi saat terjadi risiko, dan di ujung masa pertanggungan, uang premi yang telah dibayarkan bisa kembali.

Uang ini tetap kembali meskipun di rentang waktu itu kita pernah sakit dan sudah pernah melakukan klaim—khususnya klaim pada asuransi kesehatan.

Dalam skema ini, persentase pengembalian premi asuransi bisa beragam, mulai dari 50 persen, 75 persen, hingga 100 persen.

Perlu diingat bahwa nilai premi yang dikembalikan jumlahnya akan tetap, tidak bertambah seperti halnya menaruh uang pada tabungan atau investasi.

Waktu proses pencairan premi pun bisa berbeda-beda.

Ada yang cair di tahun ketiga atau tahun kelima dalam periode pertanggungan yang diberikan secara bertahap.

Baca Juga: 7 Cara Pilih Asuransi Kesehatan yang Tepat untuk Keluarga, Jangan Asal

Ada juga yang langsung dikembalikan 100 persen di tahun akhir masa pertanggungan.

Untuk asuransi jiwa, mengajukan klaim atau tidak dalam asuransi jenis ini bisa sama-sama untung.

Pasalnya, nasabah akan mendapat uang pertanggungan sesuai perjanjian polis yang bisa berkali-kali lipat jumlah premi.

Sementara bila tidak mengajukan klaim selama masa pertanggungan, maka uang premi yang telah dibayarkan bisa tetap kembali.

Tapi, apakah premi per bulannya jadi lebih mahal?

Asuransi jiwa ROP misalnya, memang cenderung menetapkan premi yang lebih tinggi dibandingkan dengan asuransi jiwa murni lainnya.

Namun umumnya premi yang dibayarkan biasanya akan tetap sama sampai akhir masa pertanggungan.

Asal tahu saja, pada beberapa jenis asuransi jiwa, preminya akan bertambah seiring dengan bertambahnya waktu dan sesuai kondisi kesehatan tertanggung.

Walaupun ini adalah produk asuransi, kita bisa memperlakukan produk ini sebagai tabungan, lho.

Baca Juga: Rekomendasi Asuransi Kesehatan dari Astra Life, Premi Mulai Rp100 Ribuan

Tiap bulan premi ditarik otomatis dari rekening kita, di tahun ke sekian ketika sudah cair, kita bisa mendapat uang dalam jumlah yang lumayan besar.

Untuk Pelengkap

Meski banyak keunggulannya, asuransi jenis ini juga punya beberapa risiko atau kelemahan. salah satunya dari segi keterbatasan manfaat yang diterima.

Misalnya, nilai pertanggungan yang ditawarkan lebih rendah jika dibandingkan dengan preminya atau dengan produk asuransi lainnya.

Maka itu, perlu dicermati nilai pertanggungan yang dijanjikan karena sangat penting untuk menjamin perlindungan.

Nilai pertanggungan ini adalah jumlah uang yang harus dibayarkan perusahaan asuransi jika pemegang polis mengajukan klaim atas risiko yang dijamin dalam polis.

Selain itu, dalam asuransi kesehatan jenis ini juga ada beberapa santunan dari manfaat rawat inap yang mungkin tidak ditanggung.

Jenis penyakit yang dijamin pun bisa jadi lebih terbatas.

Sebagai asuransi utama, mungkin produk semacam ini kurang mencukupi, karena santunannya relatif kecil.

Tapi sebagai asuransi tambahan plus tabungan, kita mungkin bisa mempertimbangkannya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Apakah uang asuransi bisa kembali

Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan

Parapuan, KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.

Video Pilihan

Source : Tabloid Nova
Penulis : Yunus
Editor : Yunus

Apakah uang premi asuransi bisa ditarik kembali jelaskan?

Asuransi jiwa atau kesehatan return on premium (ROP) menjanjikan pengembalian premi setelah masa asuransi berakhir. Jadi, kita akan membayar premi sampai jangka waktu tertentu sesuai kesepakatan, lalu mendapat proteksi saat terjadi risiko, dan di ujung masa pertanggungan, uang premi yang telah dibayarkan bisa kembali.

Apakah asuransi dikembalikan?

Hi, untuk produk asuransi murni pada umumnya tidak mengembalikan premi yang sudah dibayarkan. Namun, beberapa polis memberikan manfaat pengembalian premi untuk asuransi jiwa dan asuransi kesehatan.

Apakah nilai tunai asuransi bisa diambil?

Nilai tunai adalah sejumlah uang yang bisa ditebus oleh pemegang polis di periode waktu tertentu. Misalnya, dalam produk Asuransi dwiguna seperti Asuransi pendidikan, biasanya ada nilai tunai yang bisa dicairkan oleh pemegang polis ketika polis berusia 3 tahun, 6 tahun dan sebagainya.

Jika berhenti asuransi prudential apakah uang kembali?

FAQ Seputar Polis Prudential Ada kemungkinan bahwa ketika Anda membatalkan atau menutup polis Asuransi Prudential, uang premi yang telah Anda bayarkan tidak kembali. Apabila Anda memiliki polis seumur hidup, tidak akan ada pengembalian uang.