Apakah bagus pakai masker wajah malam hari?

Tips memilih masker sesuai jenis kulit – Masker di klinik Kecantikan di Jakarta

Pure Laser Clinic – Ada banyak cara untuk merawat kesehatan kulit. Salah satunya dengan menggunakan masker wajah yang pilihannya beragam. Mulai dari berbentuk gel, krim, bubuk, hingga sheet mask. Kamu bebas memilih berdasarkan jenis kulit dan tujuan penggunaannya. Pertanyaan yang sering muncul adalah, apakah boleh menggunakan masker wajah setiap hari?

Jawabannya, tidak boleh. 

Penggunaan masker wajah memang baik untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit wajah. Namun jika digunakan setiap hari, penggunaan masker wajah justru akan membuat kulit kamu kering. Sebab ketika Kamu menggunakan masker wajah terlalu rutin, masker akan menyerap minyak di wajah secara terus-menerus. Termasuk minyak alami di kulit wajah dan membuatnya menjadi kering.

Cukup gunakan masker wajah 2-3 kali seminggu

Penggunaan masker wajah yang disarankan adalah 2 sampai 3 kali seminggu selama 20 menit untuk semua jenis kulit. 

Dengan cara ini, kulit Kamu akan punya kesempatan untuk bernapas sekaligus membantu menyeimbangkan minyak di kulit wajah. Alhasil, kulit wajah Kamu akan menjadi lembab dan sehat. Namun jika lebih dari itu, kulit Kamu berisiko mengalami iritasi, kulit berjerawat hingga terganggunya kelembaban kulit.

Agar perawatan wajah Kamu lebih optimal, berikut cara memakai masker wajah yang benar dan dapat dicoba di rumah:

  • Pilih masker wajah sesuai jenis kulit
  • Bersihkan wajah dari riasan dan kotoran sebelum menggunakan masker wajah
  • Gunakan masker wajah selama 20 menit agar nutrisinya meresap dengan baik
  • Bilas air hangat dan gosok secara perlahan hingga bersih

Tips memilih masker wajah

Kamu sebaiknya telah mengetahui jenis kulit sebelum menggunakan masker wajah. Dengan begitu, Kamu dapat membeli masker wajah sesuai jenis kulit. Berikut masker yang disarankan untuk masing-masing tipe kulit:

1. Kulit normal

Pemilik kulit normal bisa menggunakan jenis masker wajah apapun yang tersedia di pasaran. Namun untuk rekomendasi, Kamu bisa menggunakan masker berbentuk krim yang mengandung emolien. Kandungan tersebut dapat membantu menghaluskan kulit, sehingga cocok untuk Kamu yang ingin memiliki kulit sehat dan awet muda.

2. Kulit berminyak, kombinasi, dan berjerawat

Coba untuk menggunakan clay mask atau charcoal mask. Masker jenis tersebut mengandung tanah liat alami yang dapat membersihkan kulit secara mendalam, sehingga mampu menarik kotoran dan minyak penyumbat pori-pori wajah.

3. Kulit kering

Jika Kamu memiliki kulit kering, pilih masker wajah yang menyediakan kelembaban ekstra. Yang dapat dicoba adalah masker peel off, krim, atau sheet mask. Pilihan lainnya adalah membuat masker alami dari buah-buahan. Untuk kulit kusam, Kamu bisa menggunakan masker eksfoliator yang dapat mengangkat sel kulit mati dan merangsang regenerasi sel kulit baru.

4. Kulit sensitif

Tipe kulit sensitif mudah mengalami iritasi sehingga Kamu perlu memilih masker wajah yang tepat. Coba gunakan masker krim atau purifying mask yang mengandung mineral alami untuk meredakan iritasi wajah. Pilihan lainnya adalah masker berbahan dasar teh hijau atau kombucha. Kandungan antioksidan alami di dalamnya dapat membantu mencegah penuaan dini dan menghaluskan kulit wajah.

Itulah beberapa jenis masker yang bisa Kamu coba dan sesuaikan dengan jenis kulit. Jika Kamu senang menggunakan peel-off mask dan ingin mendapatkan hasil terbaik, gunakan masker wajah dari Pure Laser Clinic sebagai Klinik Kecantikan di Jakarta.

Tersedia Charcoal Detoxifying Mask, Cherry Brightening Mask, Spirulina Anti-Aging Mask, dan dr. Puro Silk Mask. Cukup digunakan selama 5 sampai 10 menit dan Kamu akan mendapatkan kulit sehat yang bersih, sehat, cerah, dan awet muda.

Beberapa tahun terakhir, sheet mask atau masker tissue semakin digemari karena pemakaiannya yang praktis dan dapat memberikan kelembapan instan bagi kulit wajah.

Masker tissue ini hadir dalam berbagai manfaat yang bisa dipilih sesuai kebutuhan kulit wajahmu.

Kandungan bahan alami dengan nutrisinya yang melimpah membantu merawat kulitmu terutama pada malam hari.

Makanya, masker tissue pas banget dijadikan perawatan masker wajah alami sebelum tidur.

Pentingnya Menggunakan Masker Tissue

Walau manfaat utamanya adalah melembapkan kulit, namun masker tissue juga bisa membantu mengatasi berbagai masalah kulit wajahmu.

Tergantung dari kandungan bahan aktifnya, masker tissue bisa membantu mencerahkan kulit kusam, meredakan jerawat, menyegarkan kulit yang lelah, atau mencegah penuaan dini.

Masker ini pantas disebut sebagai lembaran ajaib yang bisa jadi solusi kecantikan darurat.

Jika sebelumnya masker tissue cuma digunakan satu minggu sekali, sekarang semakin banyak perempuan yang menjadikannya bagian dari perawatan kecantikan harian.

Bahkan di Korea, ada perempuan-perempuan yang menggunakan masker ini sampai dua kali sehari, yaitu pada siang dan malam hari.

Padahal jika ingin dimasukkan ke perawatan harian, penggunaan masker tissue ini cukup sekali saja sebagai masker wajah untuk malam hari.

Masker Wajah Alami Sebelum Tidur

Masker tissue cocok banget dijadikan masker malam alami karena konsentrat bahan aktifnya yang cukup tinggi, sehingga dapat membantu tubuhmu bekerja lebih baik saat meregenerasi sel-sel kulit saat kamu tidur. Manfaatnya jadi dobel kan, dibanding menggunakannya pada waktu lain?

Agar hasilnya maksimal, kamu juga bisa memilih masker wajah alami sebelum tidur yang khusus untuk digunakan pada malam hari, seperti masker tissue terbaru dari Garnier, yaitu Garnier Serum Mask Night Hydra Bomb.

Masker ini memberi kelembapan ekstra dan membantu regenerasi sel-sel kulitmu saat tidur. Dengan pemakaian sekali sebelum tidur, kamu akan mendapat manfaat nutrisi yang setara dengan pemakaian serum pelembap selama seminggu, lho.

Garnier Serum Mask Night Hydra Bomb ini mengandung deep sea water (air laut dalam) yang di ambil dari kedalaman 2.000 kaki di bawah permukaan laut.

Air ini tidak pernah terpapar udara luar, sehingga kemurniannya terjaga, bebas kontaminasi, dan kaya nutrisi.

Selain itu, ada kandungan hyaluronic acid, bahan aktif yang terbukti ampuh menahan air di kulit untuk melembapkan kulitmu. Karena itu, masker ini cocok untuk kulit wajah yang lelah dan cenderung sensitif.

Cara Menggunakan Masker Malam Hari

Menggunakan masker tissue pada malam hari bukan berarti kamu meninggalkannya di wajah semalaman, ya. Cukup digunakan selama 15-20 menit saja untuk mendapatkan manfaatnya. Ini cara penggunaannya:

Gunakan di wajah yang sudah dibersihkan. Jika dimasukkan ke dalam skincare routine, gunakan setelah mengoleskan serum.

Gunakan masker selama 15 menit.

Setelah selesai, pijat-pijat kulit wajah untuk memastikan cairan serum yang tersisa bisa diserap kulit secara sempurna.

Setelah itu, gunakan krim malam untuk mengunci nutrisi dari masker, sehingga dapat bekerja maksimal membantu merawat dan meregenerasi kulit wajah saat kamu tidur. Voila, kamu siap tidur!

Sudah siap menggunakan Garnier Serum Mask Night Hydra Bomb sebagai masker wajah alami sebelum tidur? Kamu bisa dapatkan masker bernutrisi ini di situs resmi Garnier Indonesia atau beli langsung di supermarket, minimarket, toko kosmetik, dan drugstores terdekat.

Apakah maskeran boleh di malam hari?

Sebaiknya, gunakan saat malam hari sebelum tidur saja. Produk regenerasi kulit biasanya akan mengangkat sel-sel kulit mati secara optimal sehingga kulit wajah akan terkelupas dan menipis. Saat kamu memakai masker di pagi atau siang hari, paparan sinar matahari justru akan membuat kulit wajah memerah dan meradang.

Kapan waktu terbaik untuk masker wajah?

Kapan Waktu yang Tepat untuk Maskeran? Untuk menjawab hal tersebut, beberapa ahli dermatologi menyarankan untuk menggunakan masker di pagi hari. Sebab, perawatan ini dapat memudahkan kamu saat mengaplikasikan makeup dan mengatasi permasalahan kulit, seperti kadar kelembapan wajah, warna kulit, hingga tingkat kecerahan.

Apakah Memakai masker wajah di malam hari bagus?

Pentingnya Maskeran Wajah pada Malam Hari Karena pada malam hari, kulit membutuhkan nutrisi lebih banyak untuk membantu proses regenerasi sel-sel kulit saat sedang tidur, termasuk memulihkan dan memperbaiki sel-sel kulit yang rusak.

Berapa kali sebaiknya memakai masker wajah?

Frekuensi penggunaan masker wajah yang dianjurkan adalah beberapa kali seminggu. Memang belum ada jurnal medis yang menyatakan seberapa sering penggunaan masker kulit yang disarankan. Umumnya masker kulit pun mengandung bahan alami yang aman. Namun, anjurannya adalah 2-3 kali seminggu untuk semua jenis kulit.