Apa syarat pinjam uang di pegadaian

Media Asuransi, JAKARTA – Pegadaian selama ini kerap membantu keuangan masyarakat menengah ke bawah. Namun sayangnya, banyak masyarakat yang masih saja meminjam dananya di rentenir dibandingkan di Pegadaian. Padahal, saat ini Pegadaian telah bertransformasi menjadi anak usaha dari BRI.

Sehingga, pemerintah mengizinkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah super mikro lewat PT Pegadaian. KUR tersebut telah dirilis awal Juni lalu dan dapat membantu akses keuangan bagi masyarakat, termasuk sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Baca juga: Elon Musk Batal Beli Twitter, PHK Massal Menanti

Bahkan, tanpa menjadi nasabah Pegadaian, pelaku usaha yang ingin mendapatkan KUR super mikro tinggal mengajukan pinjaman saja. Tetapi persyaratannya harus memiliki usaha dan bisa dibuktikan.

Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan belum lama ini mengatakan pihaknya berharap dengan penyaluran KUR syariah super mikro, Pegadaian bisa berperan lebih besar dalam pembangunan ekonomi nasional.

Adapun jatah yang diberikan pemerintah ke Pegadaian untuk menyalurkan KUR ini sebesar Rp 5,9 triliun. PT Pegadaian ditetapkan sebagai salah satu lembaga yang ditunjuk untuk menyalurkan KUR dengan menggunakan akad syariah.

Baca juga: MARKET REVIEW: IHSG Akhir Pekan Lalu Menguat 1,32%

Damar mengatakan, KUR Syariah Pegadaian merupakan fasilitas pembiayaan untuk masyarakat yang memiliki usaha produktif untuk pengembangan usahanya dalam jangka waktu tertentu.

“Alhamdulillah apa yang ditunggu-tunggu oleh para pelaku usaha kini datang juga. Pegadaian kini resmi menyalurkan KUR Syariah dengan nominal pinjaman sampai Rp 10 juta dengan Marjin/Mu’nah sebesar 6 persen per tahunnya. Kami berharap ikhtiar ini dapat menjadi solusi bagi pelaku usaha Ultra Mikro untuk naik kelas,” ujar Damar Latri Setiawan di sela acara penandatanganan dan peluncuran.

Menurutnya, berbagai sektor usaha dapat dibiayai dengan kredit ini, yang terpenting calon nasabah memiliki usaha dan dilihat dalam usahanya berjalan dengan baik. Biaya yang dipungut dari produk ini relatif terjangkau sehingga tidak akan memberatkan masyarakat karena Pegadaian mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Pengajuan KUR Syariah Pegadaian dapat dilakukan di seluruh Kantor Cabang dan Unit Pelayanan Cabang Pegadaian di seluruh Indonesia. Masyarakat dapat memilih jangka waktu pembiayaan mulai 12, 18, 24 atau 36 bulan dengan minimal usaha yang telah berjalan selama 6 bulan.

Seperti diketahui, PT Pegadaian resmi tergabung dalam Holding BUMN Ultra Mikro pada September tahun lalu. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjadi induk holding ini, selain PT Pegadaian ada juga PT Permodalan Nasional Madani.

Pembentukan Holding Ultra Mikro bertujuan memberikan berbagai kemudahan dan biaya pinjaman dana yang lebih murah dengan jangkauan yang lebih luas, pendalaman layanan, dan pemberdayaan masyarakat secara berkelanjutan. Aha

Apa syarat pinjam uang di pegadaian
Foto: Pegadaian menargetkan bisa menyalurkan KUR syariah super mikro ke 1 juta UMKM. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Jakarta, CNBC Indonesia - Setelah lama dinanti, pemerintah kabarnya mengizinkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah super mikro lewat PT Pegadaian. Kabar baiknya lagi, KUR tersebut akan dirilis dalam waktu satu sampai dua pekan ke depan.

Kabar Pegadaian yang akan meluncurkan KUR syariah super mikro disampaikan langsung oleh Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan.

"Kami akan segera meluncurkan KUR Syariah tapi bagian Super Mikro Rp 10 juta ke bawah. Dinilai dari pihak Kemenko maupun Kementerian Koperasi dan BRI, bahwa Pegadaian siap. Pegadaian dianggap mampu untuk melakukan KUR syariah ini," kata Damar di sela-sela acara media gathering di kantor Pegadaian Salemba Jakarta, beberapa waktu lalu.

Damar mengatakan semua sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bisa mendapatkan KUR super mikro tersebut. Bahkan tidak perlu menjadi nasabah Pegadaian, pelaku usaha yang ingin mendapatkan KUR super mikro tinggal mengajukan pinjaman saja. Tetapi persyaratannya harus memiliki usaha dan bisa dibuktikan.

Pegadaian menargetkan bisa menyalurkan KUR syariah super mikro ke 1 juta UMKM. Suku bunga yang ditawarkan KUR juga sangat rendah, yakni 6% setahun.

"Di seluruh wilayah sudah ada pilot project masing-masing, targetnya 1 juta UMKM. Optimis Insya Allah tercapai, karena membantu rakyat. Pegadaian segera meluncurkan KUR super mikro 1 sampai 2 minggu lagi," kata Damar.

Damar berharap dengan penyaluran KUR syariah super mikro, Pegadaian bisa berperan lebih besar dalam pembangunan ekonomi nasional. Adapun jatah yang diberikan pemerintah ke Pegadaian untuk menyalurkan KUR ini sebesar Rp 5,9 triliun.

Seperti diketahui, PT Pegadaian resmi tergabung dalam Holding BUMN Ultra Mikro pada September tahun lalu. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menjadi induk holding ini, selain PT Pegadaian ada juga PT Permodalan Nasional Madani. Pembentukan Holding Ultra Mikro bertujuan memberikan berbagai kemudahan dan biaya pinjaman dana yang lebih murah dengan jangkauan yang lebih luas, pendalaman layanan, dan pemberdayaan masyarakat secara berkelanjutan.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Mau Pinjam Rp 10 Juta? Pegadaian Punya KUR, Bunga 6%/Tahun

(hsy/hsy)

Di Pegadaian apakah bisa pinjam uang tanpa jaminan?

Sampai saat ini, Pegadaian sebagai BUMN tidak melayani pembiayaan tanpa jaminan.

Apa saja persyaratan meminjam uang di Pegadaian?

Persyaratan.
Fotocopy KTP Calon Nasabah dan pasangan..
Fotocopy Kartu Keluarga (KK).
Surat keterangan domisili (jika ada).
Izin Praktek Kerja/Usaha atau Surat. Keterangan Kerja/sejenisnya..
Fotocopy STNK..
Fotocopy BPKB..
Fotocopy Surat nikah/ surat cerai..
Bukti cek fisik kendaraan..

Berapa lama proses pencairan pinjaman di Pegadaian?

Proses kredit hanya butuh 3 hari, dan dana dapat segera cair.

Apa jaminan pinjam uang di Pegadaian?

Seseorang yang akan meminjam uang di pegadaian akan dimintai jaminan yang nantinya akan disimpan hingga seseorang itu bisa melunasi pinjaman uangnya. Jaminan yang diminta oleh Pegadaian juga beragam mulai dari kendaraan hingga surat-surat berharga.