Sifat yang wajib dan mustahil bagi rasul beserta artinya

Suara.com - Rasul memiliki sifat-sifat mustahil. Menurut para ulama, ada 4 sifat mustahil bagi rasul. Apa saja sifat mustahil bagi rasul?

Sifat mustahil bagi rasul antara lain Kidzib, Khianat, Kitman, dan Baladah. Apa arti dari empat sifat mustahil bagi rasul tersebut? Silahkan simak artikel ini sampai akhir.

Sifat Mustahil Bagi Rasul

1. Kidzib, Sifat Mustahil Bagi Rasul
Kidzib artinya berbohong. Seorang rasul tidak mungkin berbohong. Rasul akan memberikan informasi dan berita sesuai fakta dan berita.

Baca Juga: Surat At Thaha Ayat 41: Kisah Nabi Musa AS Diangkat Menjadi Rasul

Rasul pasti memiliki sifat sidiq. HR. Bukhari meriwayatkan Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Sesungguhnya sidiq itu membawa pada kebaikan, dan kebaikan akan menunjukkan kepada surga. Dan seseorang berperilaku sidiq, hingga ia dikatakan sebagai seorang yang siddiq. Sementara kedustaan akan membawa pada keburukan, dan keburukan akan mengantarkan pada api neraka. Dan seseorang berperilaku dusta, hingga ia dikatakan sebagai pendusta."

2. Khianat, Sifat Mustahil Bagi Rasul
Khianat berarti memiliki sifat munafik yang suka berbicara bohong dan mengingkari janji.

Larangan berbuat tercantum dalam hadis yang diriwayatkan oleh KR. Imam Tarmudzi sebagai berikut:
"Janganlah engkau memutuskan perkataan Saudaramu (jangan mengajak berbantah-bantahan) dan janganlah memperolok-olokannya, dan janganlah engkau berjanji kepadanya kemudian engkau tidak memenuhinya." (H.R. Imam Turmudzi)

3. Kitman, Sifat Mustahil Bagi Rasul
Kitman berarti suka menyembunyikan sesuatu. Rasul tidak mungkin memiliki sifat menyembunyikan sesuatu yang penting dari pengikutnya.

Dia akan menyampaikan kebenaran dan wahyu apa adanya. Kitman merupakan lawan dari sifat tabligh, yang merupakan sifat wajib pada rasul. Tabligh berarti menyampaikan wahyu dari Allah SWT dengan tidak menyembunyikan apapun.

Baca Juga: Keutamaan Surat Maryam untuk Ibu Hamil, Bisa Meningkatkan Kecerdasan Bayi

4. Baladah, Sifat Mustahil Bagi Rasul
Baladah merupakan sifat yang artinya bodoh. Kebodohan merupakan sifat mustahil bagi rasul terpilih. Tidak mungkin Allah memilih seseorang yang
bodoh untuk menjadi rasulnya.

Sifat Wajib dan Mustahil Bagi Nabi & Rasul Beserta Artinya – Sifat wajib pada Rasul Allah adalah sifat yang harus dimiliki oleh para Nabi & Rasul yang mana beliau-beliau semua adalah pilihan Allah. Untuk lebih jelasnya lagi kami akan mengulas materi Sifat Wajib & Mustahil Pada Nabi dan Rasull lengkap beserta penjelasan yang lainnya yang ada pada Nabi dan Rasull, Maka simaklah ulasannya di bawah ini.

Sifat yang wajib dan mustahil bagi rasul beserta artinya

Sifat Wajib & Mustahil Bagi Nabi & Rasul

Sifat wajib pada Rasul Allah adalah sifat yang harus dimiliki oleh para Nabi & Rasul yang mana beliau-beliau semua adalah pilihan Allah. Sedangkan sifat mustahil pada Nabi & Rasul merupakan sifat yang mustahil atau tidak mungkin dimiliki oleh para Nabi & Rasul, karena beliau-beliau semua terjaga dari dosa (Maksum), tentunya itu semua atas kehendak Allah Swt.

Sifat Wajib dan Mustahil Bagi Rasul

Seperti pernyataan diatas, bahwa Nabi & Rasul memiliki sifat wajib dan sifat mustahilnya. Hal itu terjadi karena   memang sudah menjadi kehendak dari Allah SWT. Semua tidak lain agar Nabi dan Rasul bisa menjadi panutan bagi kita. Adapun penjelasan dari kedua sifat tersebut akan kami jelaskan di bawah ini.

Berikut ini adalah sifat wajib bagi Nabi & Rasul ada empat macam , yaitu:

1. Sidiq

Sidiq ini memiliki arti jujur atau benar, maksudnya nabi & Rasul dilindungi oleh Allah SWT. kejujurannya dan kebenarannya. Maka beliau tidak akan ingkar dengan yang dikatakan oleh Nabi & Rasul kepada umatnya karena mereka merupakan hamba-hamba pilihan Allah SWT.

2. Amanah

Amanah memiliki arti dapat dipercaya , seperti pernyataan diatas bahwa Nabi & Rasul tidak akan  pernah ingkar ataupun berdusta. Nabi & Rasul dapat dipercaya  untuk melakukan apapun yang diperintahkan oleh Allah SWT kepada beliau-beliau.

3. Tabligh

Tabligh ialah  sifat yang artinya meyampaikan, jadi memang tugas utama beliau-beliau adalah menyampaikan pesan-pesan Allah SWT atau menyampaikan wahyu dari Allah SWT kepada umat mereka.

4. Fathonah

Fathonah ialah sifat yang memiliki arti  cerdas, Nabi & Rasul diberikan oleh Allah Swt kecerdasan agar beliau- beliau dapat  memerangi umat-umat yang tidak berada dijalan yang benar  dan mengajaknya untuk berada dijalannya Allah Swt atau jalan yang di ridhoi oleh Allah SWT.

Kalau pernyataan diatas adalah sifat wajib bagi Nabi & Rasul, berikut ini adalah sifat mustahil yang ada pada Nabi & Rasul.

1. Kidzib

Kidzib yang artinya adalah  dusta atau bohong, hal yang tidak akan dimiliki  oleh Nabi dan Rasul. Beliau- beliau terhindar dari sifat tersebut.

2. Khianat

Khianat yang memiliki arti tidak dapat dipercaya, Nabi &Rasul adalah hamba-hamba yang dipilih oleh Allah untuk menyampaikan dan menyebarkan agama islam kepada umat manusia.Nabi & Rasul tidak akan mungkin  memiliki sifat yang tersebut.

3. Kitman

Kitman yang artinya adalah menyembunyikan  menyembunyikan, seperti yang dikatakan diatas bahwa Nabi & Rasul adalah hamba-hamba yang telah dipilih oleh Allah SWT untuk menyampaikan pesan dan wahyu Allah kepada umat manusia, tidak akan mungkin jika beliau- beliau mememiliki sifat tersebut.

4. Baladah

Baladah yang memiliki  arti bodoh, sudah diterangkan diatas  bahwa Nabi & Rasul adalah hamba-hamba yang telah dipilih oleh Allah SWT, maka tidak akan  mungkin Allah memilih pilihan yang bodoh.

Perbandingan Sifat Wajin dan Sifat Mustahil bagi Rasul

Dibawah ini adalah perbandingan masing-masing  sifat wajib dan sifat mustahil bagi Nabi & Rasul

1. Siddiq >< Kidzib

Nabi & Rasul Allah mempunyai  sifat siddiq yaitu jujur dalam perkataan maupun perbuatan. Nabi Muhammad sejak beliau kecil sudah dikenal dengan sifat jujurnya. Dan tidak akan mungkin Nabi &Rasul memiliki sifat kidzib, karena mereka ditugaskan untuk menyampaikan ajaran-ajaran Allah SWT. Salah satu sifat  agar dipercaya orang yaitu jujur, sehingga tidak mungkin orang yang telah dipilih oleh Allah SWT untuk menyampaikan ajaranNya mempunyai sifat kidzib.

2. Fathanah >< Baladah

Tidak ada satupun seorang Nabi & Rasul yang telah dipilih Allah yang memiliki sifat bodoh (baladah). Karena Nabi & Rasul diberi akal dan pikiran yang sangat cerdas. Cerdas dalam hal apapun, contohnya; perencanaan, pelaksanaan, strategi dakwah dan lain-lain.

3. Tabligh >< Kitman

Nabi & Rasul mempunyai sifat tabligh, yaitu bahwa Nabi dan Rasul menyampaikan yang semestinya disampaikan. Wahyu yang telah diterima oleh beliau-beliau seluruhnya disampaikan kepada seluruh umatnya dan tidak satupun yang disembunyikan. Sehingga Nabi & Rasul tidak mungkin memiliki sifat menyembunyikan (kitman)  menyembunyikan.

4. Amanah >< Khianat

Nabi & Rasul mempunyai sifat amanah yang artinya dapat dipercaya. Nabi & Rasul tidak akan berkhianat. Karena sikap dan prilaku beliau-beliau tidak mungkin melanggar larangan, perintah dan aturan-aturan Allah serta tidak menyimpang dari ajaran-Nya.

Demikianlah pembahasan kami mengenai materi Sifat Wajib dan Mustahil Bagi Nabi & Rasul Beserta Artinya, semoga bermanfaat. 

Artikel lainnya:

Jakarta -

Rasul adalah manusia pilihan Allah SWT. Mereka diutus untuk menyampaikan wahyu kepada manusia.

Rasul yang wajib diketahui umat muslim ada 25. Rasul juga memiliki sifat wajib, sifat mustahil, dan sifat jaiz.

A. Sifat Wajib Rasul

Sifat wajib rasul adalah sifat yang harus dimiliki oleh rasul. Sifat wajib rasul adalah sebagai berikut seperti dikutip dari buku Aqidah Akhlaq karya Ahmad Kusaeri:

1. Siddiq

Siddiq artinya benar. Seorang rasul selalu benar dalam perkataan dan perbuatan.

2. Amanah

Amanah artinya dapat dipercaya. Mereka dapat dipercaya untuk menyampaikan seluruh pesan yang diperintahkan oleh Allah, tanpa ditambah atau dikurangi.

3. Tablig

Tablig artinya menyampaikan wahyu. Seorang rasul adalah penyampai wahyu Allah kepada manusia. Sekalipun untuk menyampaikannya sangat pahit, bahkan mendapat rintangan berat.

Hal ini sesuai firman Allah surat Al Maidah ayat 67:

۞ يٰٓاَيُّهَا الرَّسُوْلُ بَلِّغْ مَآ اُنْزِلَ اِلَيْكَ مِنْ رَّبِّكَ ۗوَاِنْ لَّمْ تَفْعَلْ فَمَا بَلَّغْتَ رِسٰلَتَهٗ ۗوَاللّٰهُ يَعْصِمُكَ مِنَ النَّاسِۗ اِنَّ اللّٰهَ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الْكٰفِرِيْنَ - ٦٧

Wahai Rasul! Sampaikanlah apa yang diturunkan Tuhanmu kepadamu. Jika tidak engkau lakukan (apa yang diperintahkan itu) berarti engkau tidak menyampaikan amanat-Nya. Dan Allah memelihara engkau dari (gangguan) manusia. Sungguh, Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang kafir.

4. Fatanah

Fatanah artinya cerdas. Dengan kecerdasannya mereka dapat memberikan keterangan secara benar sehingga manusia dapat mengerti dan memahami hal yang diajarkan.

Sebagai muslim, sahabat hikmah diharapkan dapat mencontoh sifat wajib rasul agar dapat menjadi orang-orang yang baik dan berguna bagi agama, nusa, dan bangsa.

B. Sifat Mustahil Rasul

Sifat mustahil rasul adalah sifat-sifat yang tidak mungkin dimiliki oleh rasul. Sifat mustahil kebalikan dari sifat wajib rasul.

Sifat mustahil rasul sebagai berikut:

1. Kizbu

Kizbu artinya berbohong atau dusta.

2. Khianat

Khianat artinya tidak dapat dipercaya.

3. Kitman

Kitman artinya mennyembunyikan.

4. Baladah

Baladah artinya bodoh atau dungu.


C. Sifat Jaiz Rasul

Sifat jaiz bagi rasul adalah sifat yang diperbolehkan bagi mereka. Maksudnya kebolehan yang berupa sifat-sifat manusiawi yang dimiliki setiap orang pada umumnya sepanjang sifat-sifat tersebut tidak mengurangi martabat kerasulan yang mulia. Sifat-sifat manusia yang dibolehkan bagi rasul seperti makan, minum, tidur, dan beristri.

(nwy/erd)