Mengapa dalam melakukan lari fartlek harus hati-hati menggunakan perlengkapan standar

Bagi sebagian besar mungkin sangat familiar dengan jenis olahraga lari berbeda jika anda melihat manfaat olahraga lompat tali, namun saat ini ada salah satu jenis lari yang sedang gencar dilakukan orang. Yaitu lari fartlek, awalnya lari ini diciptakan oleh seorang atlit dari swedia bernama gosta homer. Dalam pengertiannya sendiri, lari fartlek merupakan salah satu jenis olahraga kardio yang dilakukan di alam terbuka di daerah bukit- bukit belukar, selokan, tanah berpasir, rerumputa, tanah lembek dan masih banyak lagi. Tujuannya sendiri yaitu untuk meningkatkan ketahanan serta kestabilan tubuh dalam berbagai macam situasi serta cuaca. Untuk tempo, tempat dan lamanya dari melakukan lari fartlek tidak dibatasi, ini semua tergantung pada keinginan serta ketahanan anda sendiri.

Cara lari fartlek sangatlah mudah berbeda jika anda melihat manfaat olahraga adaptif, anda hanya perlu melakukan gerakan lari selambat- lambatnya kemudian melanjutkan dengan gerakan sprint. Anda bisa memvariasikan dengan kecepatan lari anda dan sedikit memainkannya tergantung dengan keinginan serta ketahanan anda. Semakin lama anda melakukan lari fartlek semakin baik pula daya tahan anda dan sebaliknya. Agar lari fartlek anda berjalan dengan lancar, ada baiknya anda mulai melakukan dengan kecepat rendah hingga kecepatan yang tinggi. Selain untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh berbeda dengan menfaat olahraga bowling, berikut manfaat dari lari fartlek.

Manfaat Lari Fartlek

  1. Memperlancar Peredaran Darah

Lari fartlek dapat melancarkan peredaran darah anda berbeda dengan manfaat wall sit, dengan melakukan gerakan lari maka jantung akan bekerja memompa darah lebih cepat dan mengalirkannya ke seluruh tubuh tanpa adanya hambatan. Ini dapat menghilangkan kebiasaan bagi anda yang sering mengalami kesemutan, kram hingga mati rasa.

  1. Memperlambat Datangnya Lelah

Dengan memainkan tingkat kecepatan pada lari fartlek, anda bisa memulai dari kecepatan yang rendah terlebih dahulu. Dengan melakukannya secara perlahan kemudian cepat berbeda dengan manfaat olahraga lunge, anda dapat memperlambat datangnya lelah saat olahraga dengan hasil yang maksimal. Ketahanan tubuh anda pun akan meningkat drastis.

Lari fartlek merupakan sebuah olah raga yang dapat membakar kalori serta lemak yang menumpuk di tubuh anda secara efektif. Adapun manfaat yang akan anda peroleh setelah lari fartlek yaitu bentuk tubuh anda akan menjadi lebih baik. Biasanya anda akan mengalami penyusutan lemak di bagian- bagian tubuh tertentu seperti bagian perut, lengan, paha, dan betis. Selain itu beberapa bagian tubuh yang menggelambir akan lebih kencang kembali, seperti kencangnya bagian pantat dan payudara.

Lari fartlek merupakan salah satu jenis olah raga kardio dimana jantung anda akan ikut terpacu seiring anda melakukannya. Dengan kerja jantung yang terpacu, hal ini juga akan membuat jantung anda berolah raga sehingga tidak hanya tubuh saja yang mengalami peningkatan ketahanan, begitu pula dengan jantung. Jantung anda akan lebih sehat dan tidak mudah terkena penyakit jantung seperti serangan jantung mendadak hingga jantung koroner.

Beberapa manfaat di atas tentunya sangatlah berguna bagi kesehatan anda, dan seperti yang kita ketahui bahwa olahraga merupakan kegiatan yang sangat penting. Anda dapat selalu menjaga kesehatan anda dengan cara olah raga, dan lari fartlek bisa jadi merupakan salah satu jenis olahraga yang cocok bagi anda. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat serta menambah pengetahuan anda seputar dunia olahraga.

Berikut Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD atau MI halaman 78 79 esai 1 sampai 5, Apa kelebihan lari fartlek bagi daya tahan jantung? /Buku Paket PJOK kelas 5 SD/ buku.kemdikbud.go.id

RINGTIMES BANYUWANGI - Simak kunci jawaban dari soal PJOK untuk para siswa SD atau MI kelas 5 pada halaman 78 79 untuk soal esai nomor 1 sampai 5.

Kunci jawaban ini bertujuan untuk membantu adik-adik siswa SD atau MI kelas 5 dalam menyelesaikan tugas halaman 78 79 PJOK esai 1 sampai 5.

Pada halaman 78 79 SD atau MI kelas 5 ini, adik-adik diminta untuk menjawab pertanyaan dari pertanyaan-pertanyaan esai 1 sampai 5.

Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD Halaman 52 53, Esai Kombinasi Gerak Lari dan Lompat

Mari dibuka bukunya PJOK halaman 78 79 SD atau MI kelas 5 milik adik-adik dan ayo kita kerjakan soal tersebut bersama-sama.

1. Apa kelebihan lari fartlek bagi daya tahan jantung?

>

Jawab: karena fartlek dengan lari di lapangan juga dapat mengautkan otot-otot pernafasan sehingga memberikan manfaat yang besar terhadap pemeliharaan kebugaran jantung paru.

2. Mengapa dalam melakukan lari fartlek harus hati-hati dan menggunakan perlengkapan standar?

Jawab: harus berhati-hati karena bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dan menggunakan pakaian standar agar tetap seimbang.

Baca Juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD MI Halaman 70 71 Pilihan Ganda

Sumber: Buku Sekolah Elektronik

ilustrasi olahraga. mensjournal.com

JABAR | 15 Februari 2021 08:45 Reporter : Andre Kurniawan

Merdeka.com - Dalam olahraga, ada latihan yang disebut fartlek. Istilah dari latihan ini mungkin masih terdengar asing di telinga, namun kebanyakan orang sudah pernah melakukan latihan ini. Latihan fartlek adalah berlari dengan kecepatan lari yang bervariasi.

Fartlek adalah istilah dari Swedia, yang berarti “speed play”. Ini adalah latihan yang menggabungkan kecepatan dan ketahanan. Prinsip di balik latihan fartlek adalah memungkinkan tubuh beradaptasi dengan berbagai kecepatan, serta mengondisikan tubuh agar menjadi lebih cepat dalam jarak yang lebih jauh.

Latihan fartlek tidak hanya menguntungkan secara fisik, tetapi juga melatih pikiran untuk menjadi lebih kuat, memperkuat kemauan, sehingga memungkinkan seseorang untuk terus berlari dan tidak mudah menyerah.

Semakin sering melakukan sesi latihan yang menggabungkan variasi kecepatan ini, seseorang akan semakin kuat dan tahan secara mental ketika berlari atau berlomba. Tubuh biasanya dapat bergerak lebih lama dan lebih cepat.

Lalu apa saja manfaat latihan fartlek untuk tubuh? Melansir dari olyrun.com, berikut kami sampaikan beberapa manfaat latihan fartlek yang dapat memperkuat tubuh Anda.

2 dari 4 halaman

©VideoBlocks

Manfaat latihan fartlek yang pertama untuk meningkatkan daya tahan. Fartlek adalah jenis latihan yang akan membantu meningkatkan daya tahan. Fitur utama dari latihan fartlek adalah berlari secara terus menerus dengan perubahan kecepatan lari. Tubuh menyesuaikan dengan usaha dari waktu ke waktu, sehingga Anda bisa berlari lebih lama dengan kecepatan tertentu.

Mulailah dengan fartlek yang lebih pendek, dan secara bertahap tingkatkan durasi latihan fartlek Anda. Penelitian telah menunjukkan bahwa latihan fartlek memiliki dampak signifikan pada peningkatan konsumsi oksigen maksimum dan denyut nadi istirahat.

Meningkatkan Kecepatan

Manfaat latihan fartlek yang kedua untuk meningkatkan kecepatan. Sesuai dengan artinya, "speed play", latihan fartlek akan membantu Anda meningkatkan kecepatan. Dengan memasukkan segmen yang lebih cepat dan mengubah kecepatan lari, tubuh akan beradaptasi dengan kecepatan yang berbeda. Dengan begitu, selain memecah kebosanan dari latihan Anda, tubuh juga akan terbiasa dengan sensasi lari yang lebih cepat.

3 dari 4 halaman

Shutterstock/lzf

Manfaat latihan fartlek yang ketiga untuk menghindari kelelahan. Fartlek adalah berlari menurut perasaan, tanpa memikirkan kecepatan lari Anda. Dengan menambahkan segmen yang lebih cepat, Anda dapat melihat seberapa jauh Anda dapat melangkah, tanpa membuat tubuh kelelahan, baik secara mental maupun fisik.

Bisa Dilakukan Kapan Saja

Manfaat latihan fartlek yang keempat yakni menjadi latihan yang cocok dilakukan kapan saja. Baik Anda ingin mempersiapkan lomba, atau sudah dalam tahap akhir persiapan, Anda dapat memasukkan latihan fartlek. Fartlek dapat dilakukan di semua fase pelatihan karena tidak terlalu membebani tubuh dan tidak menuntut mental.

Dalam fase persiapan, fartlek memungkinkan Anda beralih dari lari yang lebih lambat ke lari yang lebih cepat, serta menjadi pengantar yang bagus untuk latihan interval.

Pada fase pelatihan akhir, fartlek bisa dilakukan sebagai jeda antara latihan yang lebih berat, karena Anda tidak perlu repot dengan kecepatan lari tetapi hanya harus mengikuti perasaan tubuh Anda.

Meningkatkan Mental

Manfaat latihan fartlek yang kelima dapat membantu meningkatkan mental. Latihan fartlek akan memperkuat keinginan dan membuat Anda belajar untuk tidak mudah menyerah saat menghadapi kesulitan.

Contohnya ketika dalam perlombaan, mungkin ada saat-saat di mana Anda akan diliputi oleh banyak pikiran. Anda berpikir bahwa Anda tidak dapat berlari lagi, dan ingin berhenti. Tapi tubuh bisa bergerak lebih cepat dan lebih lama dari yang Anda kira. Meskipun pikiran Anda memberi isyarat agar Anda berhenti, Anda juga merasa masih bisa berlari.

Semakin Anda melewati batas rasa sakit, Anda akan semakin tahan secara mental. Oleh karena itu, Anda akan mampu menahan upaya yang lebih besar, melewati batas Anda, dan meningkatkan toleransi rasa sakit.

4 dari 4 halaman

©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Warren Goldswain

Manfaat latihan fartlek yang berikutnya dapat membantu meningkatkan fokus. Sesi latihan fartlek akan memaksa Anda untuk tetap terlibat dan membuat keputusan tentang kecepatan lari Anda. Anda tidak hanya mempertahankan kecepatan yang stabil sepanjang latihan, tetapi Anda juga akan mengubah kecepatannya saat Anda berlari, sehingga membuat interval yang berbeda berdasarkan apa yang ingin Anda capai.

Sederhananya, latihan fartlek ini akan memaksa Anda untuk membuat keputusan aktif saat Anda tengah berlari untuk menyesuaikan kecepatan Anda dan menantang diri Anda sendiri.

Membakar Banyak Kalori

Manfaat latihan fartlek yang terakhir dapat membantu tubuh membakar banyak kalori. Latihan fartlek akan membakar lebih banyak kalori daripada ketika Anda lari terus menerus.

Perubahan kecepatan lari memvariasikan denyut nadi, yang mengarah pada konsumsi kalori yang lebih tinggi. Bagi orang yang ingin menurunkan berat badan, latihan fartlek adalah pilihan yang bagus untuk diterapkan.

[mdk/ank]

Video yang berhubungan