Jelaskan apa yang dimaksud dengan pemasaran menurut Anda?

Jelaskan apa yang dimaksud dengan pemasaran menurut Anda?
ilustrasi uang. www.usatoday.com

JABAR | 29 April 2021 12:40 Reporter : Novi Fuji Astuti

Merdeka.com - Pemasaran merupakan suatu proses dan manajerial di mana individu-individu dan kelompok-kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan dan saling mempertukarkan produk dan jasa serta nilai antara seseorang dengan yang lainnya.

Peranan pemasaran sekarang ini tak hanya menyampaikan produk atau jasa hingga ke tangan konsumen, tetapi juga bagaimana produk atau jasa tersebut dapat memberikan kepuasan kepada pelanggan secara berkelanjutan. Sehingga, keuntungan perusahaan dapat diperoleh dengan terjadi pembelian barang secara berulang.

Jika bercita-cita menjadi seorang pebisnis, itu artinya perlu tahu lebih banyak mengenai dunia pemasaran. Hal ini tak lain karena suksesnya suatu bisnis sedikit banyak ditentukan oleh strategi pemasaran apa yang dipakai. Sebagai permulaan kamu perlu mengetahui mengenai pengertian pemasaran hingga tujuannya.

Berikut ini informasi mengenai pengertian pemasaran menurut para ahli, lengkap dengan strategi dan fungsinya telah dirangkum dari Liputan6.com dan eprints.polsri.ac.id:

2 dari 4 halaman

1. Kotler dan Amstrong (2012)

"Marketing as the process by which companies create value for customers and build strong customer relationships in order to capture value from customers in return", artinya menyatakan bahwa pemasaran sebagai proses di mana perusahaan menciptakan nilai bagi pelanggan dan membangun hubungan pelanggan yang kuat menangkap nilai dari pelanggan sebagai imbalan.

2. Stanton (2013)

Pemasaran adalah suatu sistem dari kegiatan bisnis yang dirancang untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan produk yang dapat memuaskan keinginan dalam mencapai tujuan perusahaan.

3. Melydrum (2016)

Pemasaran adalah proses bisnis yang berusaha menyelaraskan antara sumber daya manusia, finansial dan fisik organisasi dengan kebutuhan dan keinginan para pelanggan dalam konteks strategi kompetitif.

Dari pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pemasaran merupakan suatu kegiatan perekonomian yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen dengan produk yang telah ditawarkan oleh perusahaan.

3 dari 4 halaman

Strategi pemasaran merupakan pengambilan keputusan-keputusan tentang biaya pemasaran, bauran pemasaran, alokasi pemasaran dalam hubungan dengan keadaan lingkungan yang diharapkan dan kondisi persaingan.

Ditinjau secara umum kegiatan pemasaran berkaitan dengan koordinasi beberapa kegiatan bisnis. Strategi pemasaran ini dipengaruhi oleh faktor mikro dan makro. Faktor mikro, yaitu pemasaran perantara, pemasok, pesaing dan masyarakat. Sedangkan faktor makro, yaitu demografi/ekonomi, politik/hukum, teknologi/fisik dan sosial/budaya.

Di mana dalam strategi pemasaran, ada tiga faktor utama yang menyebabkan terjadinya perubahan strategi dalam pemasaran yaitu:

1. Daur Hidup Produk

Strategi harus disesuaikan dengan tahap-tahap daur hidup, yaitu tahap perkenalan, tahap pertumbuhan, tahap kedewasaan dan tahap kemunduran.

2. Posisi Persaingan Perusahaan di Pasar

Strategi pemasaran harus disesuaikan dengan posisi perusahaan dalam persaingan, apakah memimpin, menantang, mengikuti atau hanya mengambil sebagian kecil dari pasar.

3. Situasi Ekonomi

Strategi pemasaran harus disesuaikan dengan situasi ekonomi dan pandangan ke depan, apakah ekonomi berada dalam situasi makmur atau inflasi tinggi.

4 dari 4 halaman

Selain mengetahui pengertian pemasaran dan bagaimana strateginya, kamu juga perlu mengetahui sebenarnya apa fungsi dari pemasaran itu sendiri. Dalam hal ini, fungsi utama mengapa kegiatan pemasaran dilakukan adalah untuk memberikan informasi tentang produk yang dijual perusahaan, untuk mempengaruhi keputusan membeli konsumen, dan untuk menciptakan nilai ekonomis suatu barang.

Pemasaran dimulai dengan pemenuhan kebutuhan manusia yang kemudian tumbuh menjadi keinginan manusia. Fungsi pemasaran dibagi menjadi tiga, yaitu:

1. Fungsi Pertukaran

Fungsi pemasaran yang pertama adalah fungsi pertukaran. Dengan pemasaran pembeli dapat membeli produk dari produsen baik dengan menukar uang dengan produk maupun pertukaran produk dengan produk (barter) untuk dipakai sendiri atau untuk dijual kembali.

2. Fungsi Distribusi Fisik

Fungsi pemasaran yang kedua adalah fungsi distribusi fisik yang dilakukan dengan cara mengangkut serta menyimpan produk. Produk diangkut dari produsen mendekati kebutuhan konsumen dengan banyak cara baik melalui air, darat, udara, dsb. Penyimpanan produk mengedepankan menjaga pasokan produk agar tidak kekurangan saat dibutuhkan.

3. Fungsi Perantara

Fungsi pemasaran yang ketiga adalah fungsi perantara. Untuk menyampaikan produk dari tangan produsen ke tangan konsumen dapat dilakukan melalui perantara pemasaran yang menghubungkan aktivitas pertukaran dengan distribusi fisik.

Aktivitas fungsi perantara antara lain seperti pengurangan resiko, pembiayaan, pencarian informasi serta standarisasi/penggolongan produk.

(mdk/nof)

Pemasaran merupakan upaya untuk mempromosikan, menginformasikan dan menawarkan kepada konsumen mengenai sebuah produk usaha atau layanan jasa yang dikelola oleh sebuah perusahaan sebagai upaya untuk meningkatkan angka penjualan produk atau layanan jasa tersebut.
Pemasaran sangat penting karena dapat membantu bisnis Anda dalam mencapai target perusahaan. Fokus utamanya memang meningkatkan penjualan sendiri, termasuk melihat bagaimana kualitas produk Anda. Namun tidak hanya itu saja. Pemasaran yang baik juga meningkatkan brand awareness.

Mengapa perencanaan pemasaran penting?

Mengapa Perencanaan Pemasaran Penting? Tidak ada keraguan bahwa perencanaan pemasaran adalah penting ketika meyadari semakin rapuh dan rumitnya lingkungan dimana perusahaan beroperasi.

Apa itu konsep pemasaran?

Konsep pemasaran sendiri merupakan sebuah falsafah yang harus ada dalam sebuah perusahaan atau apapun jenis bisnis yang dijalankan. Konsep ini hadir dengan lima konsep yang masing-masing memiliki tujuan.

Apa kebutuhan dan pentingnya riset pemasaran?

Kebutuhan dan pentingnya riset pemasaran seringkali muncul saat membuat keputusan bisnis yang sulit. Meskipun tidak semua keputusan harus diselesaikan dengan riset pasar, banyak di antaranya bisa jadi, seperti: Nah, jadi guys, ada kebutuhan nyata untuk melakukan riset pasar karena akan memberi kalian berbagai fakta yang kuat tentunya.

You might be interested:  Beasiswa Kaltim Stimulan Kapan Cair?

Apa itu tim pemasaran?

Tim pemasaran dari sebuah perusahaan harus bisa memastikan bagaimana suatu produk dari perusahaan teesebut berbeda dan juga unik. Produk yang bisa mengkombinasikan tampilan yang menarik serta meyakinkan bahwa barang tersebut dibutuhkan menjadi sebuah tujuan akhir bagi setiap tim pemasaran perusahaan. 5. Segi Pemasaran Global

Mengapa pemasaran itu hal yang penting?

Pemasaran sangat penting bagi semua bisnis, tidak memandang bisnis tersebut besar maupun kecil. Apabila dalam suatu bisnis tidak adanya pemasaran, maka konsumen tidak akan mengetahui tentang sebuah produk yang dihasilkan dari bisnis tersebut dan membuat penjualannya menjadi rendah.

Mengapa pemasaran memiliki peran penting dalam perusahaan?

Selain berperan sebagai sales dan promosi, marketing juga berperan dalam hal riset dan dan pengembangan produk agar produk yang disediakan bisnis selalu up to date dan dapat memenuhi kebutuhan pasar yang berubah-ubah. Hal ini bertujuan agar dapat meningkatkan penjualan dan laba perusahaan.

Mengapa pemasaran sangat penting dalam merancang strategi pemasaran?

Tujuan penting adanya strategi pemasaran ialah untuk membangun merek. Secara sederhana, konsumen akan lebih memilih produk dengan merek yang sudah ia ketahui ataupun dipercaya sebelumnya. Dengan adanya pemasaran, konsumen akan tahu merek kita, apa saja produk dari merek kita dan apa saja kelebihannya.

Bagaimana hubungan pemasaran dengan perusahaan?

Hubungan pemasaran merupakan satu dari sejumlah faktor untuk mencapai tujuan perusahaan. Hubungan pemasaran dapat melakukan serangkaian pertukaran hubungan dengan melihat kembali sejarah dan masa depan, sehingga menciptakan makna bagi konsumen dan menciptakan keuntungan sebuah organisasi atau perusahaan.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan pemasaran hubungan dan apa manfaat pemasaran hubungan bagi perusahaan?

Pemasaran hubungan [relationship marketing] adalah kegiatan pemasaran yang bertujuan membangun hubungan jangka panjang dengan pemangku kepentingan yang berkontribusi terhadap kesuksesan perusahaan. Tujuannya adalah untuk memastikan nilai jangka panjang dan menghasilkan kepuasan pelanggan yang bertahan lama.

You might be interested:  Jawaban Mengapa Memilih Perusahaan Ini?

Apa hubungan antara pasar dan pemasaran?

pasar merupakan tempat untuk memasarkan barang dan jasa baik berupa penawaran maupun permintaan, sedangkan pemasaran adalah strategi dalam memasarkan barang dan jasa yang akan ditawarkan.

Apa yang dimaksud pemasaran keterhubungan?

Peradigma baru adalah relationship marketing adalah pemasaran hubungan yaitu pengenalan setiap pelanggan secara lebih dekat dengan menciptakan komunikasi dua arah dengan mengelola suatu hubungan yang saling menguntungkan antara pelanggan dan perusahaan [Syamsudin Chan, 2003:6].

Definisi marketing atau pemasaran adalah kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan untuk mempromosikan suatu produk atau layanan yang mereka punya. Pemasaran ini mencakup pengiklanan, penjualan, dan pengiriman produk ke konsumen atau perusahaan lain.

Dalam melakukan promosi, mereka akan menargetkan orang-orang yang sesuai dengan produk yang dipasarkan. Biasanya mereka juga melibatkan selebriti, selebgram atau siapapun yang memiliki kepopuleran untuk mendongkrak produk tersebut. Tak hanya itu, dalam pemasaran, bagian yang memiliki tugas ini akan membuat kemasan atau desain yang menarik pada iklan sehingga akan banyak orang yang tertarik.

Selain itu, dengan adanya pemasaran juga sangat membantu para konsumen. Jadi mereka akan lebih mudah menemukan produk yang sesuai dengan apa yang mereka butuhkan. Ketika pemasaran sesuai dengan targetnya, perusahaan akan mendapatkan banyak pembeli dan kefuntungan bisa didapatkan.

Fungsi Pemasaran

1. Pengenalan Produk

Pengenalan menjadi fungsi utama dari sebuah pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan. Dengan adanya pemasaran, produk akan lebih mudah dikenal oleh pelanggan. Pemasar harus menonjolkan keunggulan dari produk yang di pasarkan. Sehingga bisa lebih menarik perhatian dibanding produk pesaing.

2. Riset

Riset memungkinkan pemasaruntuk mendapatkan informasi yang tepat mengenai pasar target sebuah produk. Beberapa hal yang biasanya harus diriset adalah kepopuleran, usia, jenis kelamin kebutuhan hingga keinginan dan lain sebagainya. Nantinya produk yang diproduksi bisa disesuaikan dengan apa yang sesuai dengan target pasarnya.

3. Distribusi

Dengan distribusi yang baik, akan memastikan bahwa produk dapat mudah dipindahkan dari lokasi produksi ke pasar luas menggunakan jalur darat, air dan laut. Selain itu juga memastikan bahwa produk dapat dengan mudah didapatkan oleh pelanggan. Sebagai pemasar juga harus merencanakan segala sesuatunya seperti armada, keuangan dalam proses distribusi.

4. Layanan Purnajual

Dalam sebuah penjualan, layanan setelah penjualan memang sangat dibutuhkan. Pemasar harus membantu pelanggan setelah mereka membeli produk. Misalnya seperti produk mesin, pelanggan mungkin akan merasa kesulitan ketika menemukan masalah pada mesin yang telah mereka beli. Tugas pemasar, memastikan dan membantu agar mesin itu berjalan dengan semestinya.

Jenis-Jenis Pemasaran

Branding

Produk dan layanan harus memiliki target pasar, dan nama atau “merek,” untuk dikenal. Branding adalah bentuk pemasaran yang memiliki fungsi sebagai iklan jangka panjang. Ini sangat membantu untuk membuat produk atau layanan menjadi lebih menarik dan terkenal. Branding sering kali menyertakan nama, slogan, dan logo.

Iklan Siaran

Menggunakan radio sebagai media pemasaran adalah salah satu bentuk iklan berbayar yang paling umum. Pemasaran ke pelanggan sangat potensial ketika menggunakan radio karena pendengar radio benar-benar mendengarkan apa yang diucapkan oleh penyiarnya. Selain itu, juga bisa menggunakan media TV untuk menjangkau pelanggan secara luas.

Multi-Level Marketing

Pemasaran dengan menggunakan multi-level marketing adalah bentuk penjualan langsung yang melibatkan banyak orang di mana perusahaan merekrut dan menjual produk-produknya. Multi-level marketing juga disebut network marketing karena tenaga penjualan mendapatkan komisi dari produk yang mereka jual serta komisi penjualan dari jaringannya.

Internet Atau Online

Internet menjadi salah satu media pemasaran yang paling diminati. Hampir semua orang pasti menggunakan internet, sehingga pasarnya sangat luas. Pemasaran dapat dilakukan dalam berbagai cara seperti menggunaan email, website atau iklan. Target pasarnya juga bisa ditentukan karena banyak penyedia jasa iklan yang memiliki fitur ini.

Anda bisa juga membaca perbedaan antara penjualan dan pemasaran secara lengkap dengan membacanya melalui artikel ini.

Kesimpulan

Pemasaran merupakan hal yang penting dalam sebiah bisnis, semakin baik strategi marketing pada bisnis Anda, semakin cepat bisnis Anda berkembang. Namun jangan lupakan tentang pembukuan, karena pembukuan adalah salah satu komponen penting dalam berjalannya sebuah bisnis.

Jika strategi marketing Anda bagus tanpa dibarengi pembukuan yang terstruktur maka bisnis Anda akan berantakan. Untuk melakukan proses pembukuan yang baik dibutuhkan pencatatan transaksi yang teratur agar menghasilkan laporan keuangan yang bisa dipertanggungjawabkan.

Untuk memudahkan hal ini, Anda bisa menggunakan software akuntansi cloud yang bisa digunakan kapan saja dan dimana saja seperti Accurate Online.

Accurate Online sendiri adalah software akuntansi yang telah dikembangkan sejak 20 tahun lalu. Memenangkan penghargaan Top Brand Award sejak tahun 2016 dan telah digunkan oleh 300 ribu pengguna dan segala jenis bisnis, baik dari UKM sampai perusahaan multinasional.

Bagi Anda yang ingin mencoba menggunakan Accurate Online, Anda bisa mencobanya secara gratis selama 30 hari melalui tautan pada gambar di bawah ini :

Ingin mengetahui info lainnya seputar bisnis & keuangan? Silahkan baca ajrtikel pilihan kami dibawah ini :

Video yang berhubungan