Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Contoh iklan media cetak – Mendengar kata iklan media cetak pastinya sudah mulai memudar ya kan. Hal ini terjadi karena banyaknya pengguna digital pada era sekarang ini.

Sehingga bisa dianggap 10 dari pengguna iklan media cetak, lebih dari setengahnya sudah beralih atau menggunakan iklan digital atau elektronik seperti:

  • Fb ads
  • IG ads
  • Google ads
  • TV dan media iklan lainya

Namun tetap saja iklan media cetak tidak akan langsung hilang dan tidak akan hilang, walaupun bisa disebut iklan media cetak adalah strategi yang jadul, tetap saja iklan ini diperlukan.

Untuk informasi lebih lengkapnya mari kita scroll ke bawah ya, penjelasan yang kami rangkum dari berbagai sumber untuk kamu supaya tahu betul tentang iklan media cetak.

Penjelasan lengkap iklan media cetak mulai dari pengertian, unsur, gambar, ciri-ciri dan contohnya.

Apa yang dimaksud dengan iklan media cetak? yang dimaksud iklan media cetak adalah salah satu jenis iklan yang sengaja dibuat dengan cara dicetak melalui media apapun yang bisa menghasilkan bentuk fisik seperti koran, majalah, poster, banner stiker dan masih banyak lagi.

Pembuatan iklan media cetak juga menggunakan teknologi yang sangat canggih.

Bisa disimpulkan secara lebih mudah, bahwa sebuah iklan yang cara pembuatannya dilakukan dengan dicetak baik dengan alat modern atau alat yang sederhana itu semua adalah inti maksud dari pengertian iklan media cetak.

Walaupun terdapat berbagai macam jenis iklan yang ada di Indonesia, iklan yang banyak dijumpai pada media cetak ini memiliki karakteristik yang berbeda dengan iklan lainnya. Berikut adalah beberapa ciri-ciri dari iklan media cetak, diantaranya yaitu:

  1. Cenderung ditulis menggunakan bahasa formal sehingga mudah untuk dipahami
  2. Pemasangannya dibatasi oleh kolom dan baris tertentu sesuai dengan medianya
  3. Kalimat iklan dapat dibuat panjang dan rinci
  4. Bisa berbentuk tulisan saja, bisa juga gabungan tulisan dan gambar yang telah didesain sehingga sangat menarik dan unik
  5. Disebarkan melalui berbagai media, terutama menggunakan media cetak
  6. Hanya bisa ditangkap melalui penglihatan saja

Dalam pembuatan iklan di media cetak, selain menggunakan kata kata promosi yang menarik, kita juga harus memperhatikan unsur-unsur penting yang ada di dalam iklan.

Hal ini dilakukan supaya  iklan yang ada pada media cetak bisa terlihat menarik, sehingga ketika  orang membacanya jadi tertarik untuk membeli atau memakai produk yang sedang ditawarkan.

Strategi pemasaran atau promosi yang menggunakan media cetak lebih efektif dan mengena apabila dibandingkan dengan iklan digital.

Apa saja unsur-unsur iklan media cetak yang harus digunakan dan ada di dalam pembuatan iklan media cetak adalah:

Unsur pertama yang harus ada adalah nama produk yang ditampilkan dalam iklan media cetak.

Nama produk harus tertulis dengan jelas dan mudah dibaca sehingga mudah untuk diingat oleh orang yang telah membaca dan melihatnya.

Penggunaan slogan atau kata kunci pada iklan di media cetak penting, tujuannya supaya calon pembeli atau konsumen mudah mengingat produk tersebut sehingga bisa membeli kembali.

Pastikan gunakan kata kunci yang mampu menggambarkan produk dengan baik.

Berikutnya yang menjadi unsur iklan adalah keunggulan dari produk yang sedang dipromosikan atau diiklankan.

Keunggulan produk harus dituliskan dalam iklan, supaya calon konsumen mengetahui mengapa mereka harus membeli atau apa kegunaan serta keuntungan dalam  menggunakan produk tersebut.

  • Nomor Telepon atau Alamat

Unsur iklan media cetak yang tidak boleh terlewatkan adalah nomor telepon dan alamat penjual yang jelas dan lengkap.

Dengan adanya informasi lengkap akan sangat memudahkan konsumen yang ingin menggunakan atau membeli produk yang sedang ditawarkan.

Dengan adanya informasi tersebut, maka konsumen tidak kesulitan untuk menghubungi atau datang ke tempat produk dijual.

Visual atau gambar menjadi salah satu unsur daya tarik yang paling besar pada iklan media cetak.

Kita bisa menggunakan gambar hasil jepretan sendiri atau menggunakan jasa editor yang bisa membuat desain menarik.

Dengan gambar iklan yang menarik bisa membuat konsumen menjadi lebih tertarik untuk melihat iklan yang dimuat di media cetak.

Mencantumkan harga produk atau jasa pada iklan juga menjadi unsur yang penting karena calon pembeli bisa langsung tahu berapa harganya.

Selain itu juga pihak iklan bisa memanfaatkannya yaitu dengan menggunakan kata kata harga coret atau harga promo.

Dengan memasang harga pada produk atau jasa dalam iklan, maka konsumen bisa langsung mengetahui berapa biaya yang harus disiapkannya.

Sebenarnya 6 unsur di atas sudahlah cukup namun bisa lebih baik apabila pada iklan media cetak menambahkan keterangan tambahan.

Contoh : apabila terdapat produk yang sedang ditawarkan adalah makanan atau minuman, maka keterangan yang bisa di tulisan adalah komposisi dalam pembuatannya. Hal ini akan membuat pembeli semakin tertarik karena mengetahui bagaimana cara membuat dan komposisinya.

Apa saja jenis-jenis iklan media cetak? berikut ini penjelasannya:

Jenis iklan kolom surat kabar merupakan iklan media cetak yang berada pada bagian tertentu dalam koran. Ukuran iklan koran ini lebih besar apabila dibandingkan dengan iklan baris.

Iklan baris merupakan suatu media promosi yang memiliki tempat sangat terbatas dalam koran. Umumnya, jenis iklan media cetak di koran ini memiliki ruang sebanyak satu kolom saja.

Iklan baris disajikan dalam bentuk teks dengan aneka singkatan yang mungkin  cukup rumit untuk dipahami apabila dibaca orang oleh awam.

Namun masih banyak juga pengguna iklan baris, dan iklan ini paling sering digunakan untuk menawarkan produk seperti properti rumah, mobil, apartemen dan lain-lain.

Brosur adalah salah satu bentuk promosi iklan media cetak yang terdiri atas beberapa halaman.

Fungsinya supaya bisa menampilkan informasi secara terperinci dan selengkap-lengkapnya tentang suatu produk atau layanan jasa.

Umumnya, Iklan brosur dicetak dengan kertas ukuran A3 hingga A6. Selain itu, kamu juga bisa melakukan custom sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan.

Supaya iklan bisa menjangkau banyak orang, biasanya pengiklan mengunjungi tempat-tempat potensial dan membagikannya kepada khalayak umum.

Selain itu, pengiklan juga memasang brosur di beberapa tempat yang ramai.

Iklan spanduk merupakan jenis iklan yang ukurannya memanjang dan horizontal.

Umumnya, spanduk dipasang di sepanjang jalan dengan maksud agar dilihat dan dibaca setiap orang yang melewatinya.

Cara memasang spanduk biasanya dengan dikaitkan pada dua buah tiang atau pohon. Beberapa orang juga memasang spanduk depan toko.

Flyer merupakan jenis iklan media cetak yang hampir sama dengan brosur.

Perbedaannya terletak pada jenis iklan brosur terdiri dari beberapa halaman, sedangkan pada iklan flyer hanya terdiri dari satu halaman saja. Cara beriklan di flyer tidak jauh berbeda dengan cara beriklan di brosur.

Jika kamu sering membaca koran ataupun majalah, tentunya kamu sering sekali menemui iklan jenis ini.

Hal ini sebenarnya kerap sekali dipakai oleh berbagai media penyedia layanan atau jasa pasang iklan.

Untuk kamu yang masih duduk di bangku sekolah, pasti juga pernah mendapatkan tugas tentang contoh iklan media cetak, sehingga mencari di berbagai usmber seperti koran, majalah, spanduk dan yang lainya.

Untuk lebih lengkapnya berikut ini contoh iklan media cetak yang kami sampaikan beserta penjelasan, contoh gambar sampai teks atau kalimat promosi dalam iklan.

1. Contoh Iklan Layanan Masyarakat

Iklan Layanan Masyarakat atau disingkat dengan ILM adalah iklan yang menyajikan seputar pesan-pesan moral dan sosial yang memiliki tujuan untuk memberikan kepedulian masyarakat terhadap masalah lingkungan.

Contoh pada iklan di atas yaitu kewajiban bagi kita semua untuk tetap memakai masker, ketika bertemu seseorang maupun bepergian.

Contoh iklan layanan masyarakat yang berupa media cetak banyak berupa spanduk, banner poster dan masih banyak lagi.

Pada pembahasan sebelumnya kami juga telah menjelaskan seputar contoh iklan layanan masyarakat dengan lengkap.

2. Contoh Iklan Lowongan Pekerjaan

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Sesuai dengan namanya, iklan lowongan kerja dibuat oleh perusahaan atau perorangan yang sedang membutuhkan SDM tambahan untuk mengelola suatu bidang tertentu pada perusahaan atau bisnis tersebut.

Iklan lowongan kerja biasanya memiliki informasi detail mulai dari posisi yang dibutuhkan, seperti:

  • Jenis pekerjaan yang dibutuhkan
  • Syarat-syarat pelamar yang harus dipenuhi
  • Alamat pengiriman lamaran pekerjaan
  • Gaji
  • Tunjungan
  • Bonus pekerjaan

Untuk lebih lengkapnya kamu juga bisa membaca contoh iklan lowongan pekerjaan pada artikel kami sebelumnya.

3. Contoh Iklan Penawaran

Pengertian iklan penawaran adalah salah satu dari jenis iklan media cetak yang memiliki tujuan dalam mempromosikan suatu produk atau jasa kepada masyarakat, dan biasanya terdapat penawaran lain daripada produk yang biasa dijual.

Penawaran bisa berupa

  1. Diskon
  2. Beli 1 gratis 1
  3. Beli sekian bonus produk lain
  4. dan sebagainya.

Contoh iklan penawaran yang paling sering digunakan berupa produk yaitu iklan makanan, iklan minuman, iklan perabot rumah tangga, dan yang lainya..

Sedangkan iklan penawaran yang berupa jasa bisa berupa jasa les privat anak, jasa belajar mobil, jasa pembuatan toko online, dan lain-lain.

Namun untuk iklan penawaran yang termasuk dalam contoh iklan media cetak biasanya terdapat pada majalah atau tabloid.

4. Contoh Iklan Produk

Iklan produk adalah iklan yang menjelaskan tentang suatu produk supaya lebih dikenal oleh masyarakat dan bisa membuat orang tertarik untuk mencoba produk tersebut.

Misalkan seperti pada gambar iklan media cetak diatas.

“Cintai ususmu minum yakult setiap hari.”

Simpel dan sangat mudah dihafalkan, slogan tersebut adalah milik iklan minuman kesehatan berupa susu fermentasi.

Melihat kemasan dan berbagai ciri yang ada, tentu produk ini mudah ditebak karena merupakan pemain besar minuman susu fermentasi.

Iklan produk ini telah menciptakan slogan yang mudah untuk di ingat oleh orang dengan bantuan iklan yang ditayangkan pada berbagai media, seperti: TV dan sosial media.

5. Contoh Iklan Brosur

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Contoh iklan media cetak berikutnya adalah brosur, tentunya kita sering juga melihat iklan ini pada promosi sebuah restoran yang menyampaikan menu andalan mereka.

Salah satu brosur yang bisa membuat orang tertarik adalah brosur makanan, sebab dengan iklan brosur ini tempat makan tersebut akan menjadi jauh lebih dikenal banyak orang.

Oleh sebab itu apabila brosur makanan akan sering dipakai oleh restoran maupun rumah makan yang berguna sebagai media mempromosikan menu makanan yang mereka miliki.

Sehingga dapat menarik banyak pelanggan dan tertarik untuk berkunjung.

Desain brosur makanan diisi bersamaan dengan info mengenai menu masakan yang menggugah selera makan yang disajikan lengkap pada rumah makan tersebut.

Berikut ini contoh kalimat iklan media cetak berupa brosur tentang makanan.

  • Sate manis Betawi, aye punya menu gegaresan yang lezat nih. Lontong diguyur ame kuah santan yang sedap, pake ayam di suwir-suwir diatas bihun pake kemangi sama kerupuk emping harga 10.000 per porsi.
  • Catering Malang, siap melayani catering sistem pesan antar untuk pernikahan, rumah dan kantor.

6. Contoh Iklan Cetak Flyer

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Flyer pastinya kamu tidak asingkan dengan iklan yang satu ini. Yup, betul sekali flyer juga termasuk dalam iklan media cetak yang hampir mirip dengan brosur.

Perbedaanya adalah apabila flyer merupakan media yang hanya terdiri dari 1 halaman saja baik muka maupun flyer bolak balik

Sedangkan brosur bisa dilipat maksimal dua kali sehingga menjadi tiga bagian utama itu saja yang membedakan antara flyer dan brosur.

Flyer biasanya diberikan oleh seseorang kepada orang lain ketika terdapat sebuah acara atau kegiatan tertentu, meski ada pula orang yang membagikan flyer kepada para pengendara motor di pinggir jalan.

Contohnya seperti flyer promosi motor, mobil, rumah, cafe, tempat makan, warung kopi dan masih banyak lagi.

7. Contoh Iklan Cetak Majalah

Gambar adalah salah satu contoh iklan yang muncul di media cetak majalah.

Iklan majalah biasanya ditempatkan pada bagian tengah halaman secara keseluruhan, seperti yang ditunjukkan pada gambar.

Tidak hanya menampilkan produk tunggal, namun juga banyak produk atau layanan jasa juga.

Untuk bisa menarik perhatian banyak sekali yang berani untuk membayar lebih pada halaman tengah tersebut namun hanya untuk produk mereka yang bisa dikatakan unik.

8. Contoh Iklan Baris

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Ada banyak sekali bisnis yang unik dan menarik namun lagi-lagi bisnis properti, bisnis yang tiada mati

Terlebih rumah, sesuatu yang primer disamping sandang dan pangan. Berikut ini adalah beberapa singkatan yang harus diperhatikan dan dipahami untuk kamu yang ingin melakukan bisnis yang satu ini.

  • BU : Butuh Uang
  • Rmh : Rumah
  • RmhMwh : Rumah Mewah
  • RmhTkt : Rumah Tingkat
  • kmr : Kamar
  • kt : Kamar Tidur
  • lnt : Lantai
  • R : Ruang
  • LT : Luas Tanah
  • LB : Luas Bangunan
  • TU : Tempat Usaha
  • O/H : Open House (artinya Siap Huni)
  • SHM : Sertifikat Hak Milik
  • AJB : Akte Jual Beli
  • Strgs : Strategis
  • Kav : Kavling
  • Komp : Komplek
  • Grs : Garasi
  • Ng : Nego
  • J/K : Dijual atau Dikontrakkan
  • J/S : Dijual atau Disewakan

Contoh teks iklan baris penjualan rumah dapat dilihat di bawah ini:

  1. Dijual Cpt Rumah Murah LB38/LT72.Hrga 150Jt.Nego. 3KT,1KM. Sisa Blkang 4M, Sisa Depan 3M, Air Artetis.Perum Kawali Blok 2 No.5 Buah Batu. Hp/Wa: 082198280001
  2. J/K Rmh Tkt Di Bandung II Rt03/12 Maskumambang,View Bgs,Dkt Bndara, Hrg 650Jt Nego,LT102m2 LB120m2 6KT,1KM,1KP, Artetis,PLN 800W,Grsi.Tlp/WA:085740073021.

9. Contoh Iklan Kolom

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Dibawah ini merupakan teks kalimat yang berisikan tentang Laundry.

LAUNDRY MURAH HANYA 6 RIBUAN PER KILO? Kini hadir Laundry Bunda! Solusi hemat cuci pakaian dengan harga paling murah dengan kualitas tidak murahan! Kini cuci baju tidak perlu mahal lagi, hanya dengan 6 ribuan saja sudah menghasilkan baju bersih, rapi dan wangi!

Mulai dari Rp 6.000 pakaian kamu sudah siap diantar ke rumah. Laundry Bunda menggunakan teknologi mesin cuci modern, setrika uap, hingga pewangi yang kamu diinginkan. Selain itu, cucian kalian sudah bisa dipantau secara online lho! Solusi cerdas dan hemat hanya di Laundry Bunda.

10. Contoh Iklan Komersial

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Pengertian Iklan komersial adalah jenis iklan yang memiliki tujuan dalam menawarkan barang dan jasa yang diperjualbelikan, baik sedang dalam masa promo maupun tidak, termasuk iklan untuk memberitahukan bahwa harga suatu barang akan bertambah.

Iklan komersial bisa dalam bentuk iklan media cetak maupun iklan elektronik.

Nah, berikut ini merupakan kalimat promosi iklan komersial.

Trans Park Juanda Merdekakan Anda

Jika memutuskan untuk investasi properti, maka pastikan properti yang Anda lirik benar-benar ‘memerdekakan’ Anda dari biaya-biaya yang seharusnya tidak perlu, seperti Trans Park Juanda.

Merdeka dari biaya transportasi

Dengan penerapan kawasan berorientasi transit atau transit oriented development (TOD), Trans Park Juanda menjadi sangat mudah diakses. Stasiun commuter yang hanya berjarak 100 meter akan memudahkan Anda yang berkantor di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta. Cukup berjalan kaki sekitar lima menit ke stasiun dan merogoh kocek Rp 3.500 saja untuk menuju tempat kerja. Bebas macet pula.

Akses menuju stasiun LRT juga gampang karena Transpark Juanda Bekasi menyediakan shuttle bus atau Anda bisa juga menggunakan moda angkutan busway yang haltenya tidak jauh dari apartemen. Dan ketika Anda ingin menggunakan kendaraan pribadi, akses tol Bekasi Timur dan Bekasi Barat tak jauh dari lokasi.

Dapatkan informasi mengenai Trans Park Juanda melalui 021 8269 1999 atau WhatsApp 0878 8069 1999.

Merdeka dari biaya gaya hidup

Tidak perlu buang duit ke Jakarta untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup kekinian Anda. Di Trans Park Juanda ada Trans Park Mall, sebuah modern lifestyle mall yang saat ini sudah menjadi destinasi wisata baru di Kota Bekasi.

Beragam kebutuhan gaya hidup bisa Anda dapatkan dengan mudah di sini. Dari fashion, gadget, produk elektronik, furnitur, barang-barang kebutuhan rumah tangga. Juga menjadi destinasi hiburan dengan adanya Cinema XXI dan wahana bermain untuk keluarga, Kidcity. Dan, sebagai destinasi kuliner, telah siap puluhan gerai makan kenamaan dengan menu favoritnya yang terletak di lantai dasar mall.

Merdeka dari biaya rekreasi

Ada Trans Studio Snow World, sebuah wahana salju terbesar dan pertama di Indonesia yang menggunakan salju asli yang lembut. Anda tak perlu jauh-jauh terbang ke Eropa untuk merasakan kegembiraan bermain salju dengan snowboard, snowball, kereta gantung, dan ski. Bahkan, hujan dan badai salju pun bisa Anda nikmati keseruannya di sini.

Dapatkan informasi mengenai Transpark Juanda melalui 021 xxxx xxxx atau WhatsApp 0878 xxxx xxxx.

11. Contoh Iklan Pemberitahuan

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Pengertian iklan pemberitahuan adalah iklan yang ditujukan untuk memberikan sebuah kabar baik maupun kabar duka.

Tidak jarang juga iklan pemberitahuan digunakan juga untuk memberikan informasi galangan dana seperti pada contoh gambar di atas.

Contoh iklan pemberian atau pengumpulan donasi yang berisi mengenai informasi terkait bantuan yang bisa berupa uang tunai, maupun benda-benda lainnya yang layak jual atau layak untuk dipakai.

Sebagai contoh, di atas ada iklan yang dibuat oleh yayasan Peduli Muslim yang hanya menerima donasi dalam bentuk uang (non tunai) alias via transfer bank.

12. Contoh Iklan Makanan Sehat

Carilah sebuah iklan di media cetak dan media elektronik tentang produk makanan atau minuman

Contoh iklan media cetak berikutnya membahas tentang makanan sehat.

Kesehatan tubuh menjadi cerminan dari kebiasaan makan yang dikonsumsi sehari-hari. Jika kamu mengonsumsi makanan sehat dan bergizi yang seimbang, maka tubuh kamu sudah pasti sehat, kuat dan bugar.

Berikut ini contoh teks iklan makanan sehat:

Yuk Penuhi Gizi Seimbang 

Kamu sadar tidak? Setiap asupan yang kita konsumsi itu ada kandungannya lho! 

Nanti kandungan-kandungan tersebut akan memenuhi kebutuhan gizi kita.

Kamu tahu tidak kalau gizi juga ada standarnya sesuai kebutuhan masing-masing.

Hal ini disebut dengan “GIZI SEIMBANG”

Sumber gizi simbang itu ada pada makanan yang mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral dan kalsium.

Yuk mulai sekarang penuhi piringmu dengan makanan sehat dan bergizi simbang.

Cintailah tubuhmu dengan memakan makanan yang sehat dan bergizi

13. Contoh Iklan Minuman

Hasil riset sebuah penelitian, telah membuktikan bahwa 80% (persen) tubuh manusia terdiri cairan. Darah dan otak merupakan bagian tubuh manusia yang memiliki kandungan air di atas 80%, yaitu darah mengandung 95% kadar air dan otak memilikinya 90%.

Oleh sebab itu, air termasuk salah satu kebutuhan penting bagi tubuh umat manusia supaya tetap bisa bertahan hidup.

Selain itu mengkonsumsi air yang cukup bisa membuat tubuh segar dan sehat, tubuh manusia paling tidak meminum air sebanyak 2 liter per harinya.

Serta air yang dikonsumsi harus dari sumber mata air yang jernih, entah itu dari pegunungan, ataupun dari hujan yang memang belum terkontaminasi oleh polusi udara.

Saat ini bukan hanya air putih (bening) saja yang bisa kamu konsumsi, namun sudah banyak sekali perusahaan yang bergerak di bidang usaha produksi air dengan kandungan berbagai macam rasa. Katakan saja itu sebagai minuman ringan.

Contoh iklan minuman yang banyak orang kenal dan disukai adalah minuman teh, salah satu produk minuman teh yang kami gunakan sebagai contohnya adalah Ichi ocha.

Ichi ocha adalah merupakan minuman teh  segar yang sangat terkenal di Indonesia, meskipun kehadirannya lebih dulu teh botol sosro, teh pucuk harum, teh sariwangi, melati dan minuman teh lainnya.

Ada beberapa contoh iklan minuman teh yang bisa kamu pelajari dari slogan ataupun caption teh Ichi Ocha ini, diantaranya:

  • #PASBANGET Segerin Gerah Bodi dan Hati Lo! Pas Rasa Tehnya, Pas Aromanya, Pas Rasa Manisnya.
  • Penangkal Gerah Buat Cobaan Yang Gak Udah-Udah!
  • Udah Segerin Gerah Hari Ini Sama Ichi Ocha Belum, Kak?
  • Cuaca Panas Bikin Gerah Bodi, Masalah Datang Bikin Gerah Hati. “Ichi Ocha Teh Melati, Segerin Gerah Bodi dan Hati Lo!”

Langkah-langkah dalam membuat iklan media cetak itu sebenarnya sangat mudah, meski begitu kamu harus tetap jeli dan benar-benar memperhatikan produk maupun jasa yang akan kamu iklankan supaya terlihat menarik dan tentunya apa yang kamu iklankan dapat membuat orang lain kagum.

Berikut cara membuat iklan media cetak yang benar dan menarik.

  1. Tentukan tema yang akan kamu jadikan iklan
  2. Desain yang bagus akan menambah nilai plus
  3. Pilihan warna yang tepat menambah kesan yang menarik
  4. Gunakan juga tata letak atau layout yang simpel, namun menarik
  5. Buat gambar yang kreatif, guna menambah kesan yang menarik
  6. Isi kalimat iklan media cetak yang singkat, namun jelas, padat dan sangat menarik
  7. Gunakan kalimat dengan bahasa yang mudah dimengerti, tanpa menghilangkan kesan yang menarik
  8. Jangan lupa perhatikan, siapa target iklan yang akan kamu buat tersebut?

Dengan langkah-langkah itu akan menambah kesan yang benar-benar menarik, dan tentu saja produk, usaha, dan jasa kamu akan dilihat banyak orang dan jika menarik, maka mereka akan segera menghubungi kamu untuk bertanya dan bahkan bisa menjadi pelanggan yang baik.

Teman-teman tidak perlu khawatir jika kesulitan dalam membuat iklan, topik, desain, dan apapun, coba teman-teman cari jasa yang tepat untuk beriklan, biasanya sudah ada banyak yang menyediakan jasa pembuatan iklan yang sudah teruji, dan sudah banyak pelanggannya.

Keberadaan media online memang terus berkembang sangat pesat. Namun para penerbit pun masih mempertahankan eksistensi media cetak mereka.

Terlebih terdapat beberapa kelebihan media cetak yang bisa didapatkan

Apa saja kelebihan dari iklan media cetak? Berikut ini kelebihan dari iklan media cetak yang wajib kamu ketahui.

  1. Bagi masyarakat, harga media cetak ini cukup terjangkau, karena penerbit telah mendapatkan pendanaan dari para pemasang iklan. Dengan demikian, semua kalangan bisa berlangganan media ini dan tetap dapat mengikuti berita perkembangan di lingkungan sekitarnya. 
  2. Dalam sekali penerbitan, kelebihan media cetak itu bisa membahas berbagai topik sekaligus. Misalnya topik olahraga, ekonomi, sosial, hiburan, dan banyak lagi. Sehingga semua kalangan bisa mendapatkan topik yang diminatinya. Lain dengan media elektronik tv dan radio misalnya, mereka hanya dapat berfokus pada satu topik ketika broadcasting sedang berlangsung.
  3. Kelebihan media cetak yaitu selalu populer di kalangan apapun dan bisa dinikmati oleh generasi apapun. Beda dengan media online, yang di mana tidak semua orang mengerti penggunaan internet. Tampaknya pun sebagian besar milenial dan gen Z lebih menaruh minat yang besar pada platform daring daripada platform luring.
  4. Media cetak bisa disebarkan dan ditujukan ke wilayah target pemberitaan. Dengan demikian, dapat mengarahkan suatu iklan yang bertarget  pada demografis khusus. Misal jika kalian mengetahui target konsumen ada lingkungan Jakarta Barat, maka cukup pasang iklan di koran yang dikhususkan untuk Jakarta Barat.
  5. Media cetak bisa disimpan dan dibaca berkali-kali jika perlu. Misal pada majalah yang biasa diterbitkan setiap bulan. Tentu bukan berarti setelah itu bulan berlalu majalah harus dibuang begitu saja, namun bisa disimpan dan dijadikan bahan referensi jika sewaktu-waktu membutuhkannya.
  6. Media cetak biasanya lebih mudah untuk menjelaskan hal-hal yang bersifat kompleks dan lebih nyaman untuk dibaca. Dengan lebih nyaman ketika dibaca, maka dapat membuat kita lebih mampu berpikir lebih spesifik terkait isi tulisan.
  7. Media cetak dapat menjadi tempat menyebarkan dan mencari informasi lowongan pekerjaan. Misalnya pada koran, biasanya tersedia kolom khusus untuk membuat kolom lowongan kerja, sehingga pembaca dapat dengan mudah memilih yang paling sesuai dengan yang dicarinya.
  8. Media cetak dapat menjadi tempat menyebarkan dan mencari informasi lowongan pekerjaan. Misalnya pada koran, biasanya tersedia kolom khusus untuk membuat kolom lowongan kerja, sehingga pembaca dapat dengan mudah memilih yang paling sesuai dengan yang dicarinya.

Oke mungkin cukup sekian pembahasan tentang contoh iklan media cetak dalam artikel kali ini mengenai contoh iklan media cetak dan penjelasannya.

Semoga bisa membantu kamu ya, baik dalam membuat iklan media cetak yang benar maupun sebagai bahan referensi dalam membuatnya ataupun mengerjakan tugas sekolah.

Sekian dan Terima Kasih !