Apakah tomat termasuk buah atau sayur

PORTAL JOGJA - Tomat adalah buah sekaligus sayuran yang sering dimanfaatkan dalam memasak berbagai aneka resep baik jus, hingga sayuran lezat. Namun yang sering menjadi pertanyaan tomat termasuk buah atau sayuran.

Apakah Tomat Termasuk Buah Atau Sayuran
Dilansir portaljogja.com dari laman rd.com tanaman tomat dalam pertumbuhannya terbentuk dari buah yang mengandung biji, maka berdasarkan ciri-ciri tersebut tomat dikategorikan sebagai buah.

Mengapa Tomat Termasuk Buah dan Sayuran
Tanaman buah memiliki biji dan memiliki daging buah rasanya manis kemudian dari penjelasan ini tomat termasuk tanaman berbiji ada daging buah di dalamnya yang rasanya manis sedikit asam.

Selain itu tomat juga bisa dikategorikan sebagai sayuran, alasannya tanaman tomat memiliki akar, daun maupun batang. Bahkan tahun 1893 telah meloloskan undang-undang tarif yang mengenakan pajak 10 persen untuk sayuran utuh.

Baca Juga: Cara Memetik Tomat agar Hasilnya Berkualitas, Kapan Waktu Terbaik Memetiknya

Sejak itu tomat digolongkan menjadi sayuran bukan buah dengan tujuan perdagangan. Meski demikian kandungan serat esensial, vitamin, nutrisi dan kaya antioksidan yang terdapat pada tomat.

Dilansir laman Britannica tomat sebagai jenis buah kemudian memasukkan dalam jenis sayuran. Namun dilihat botani ovarium bunga yang matang dan mengandung biji disebut dengan buah. Hal itu berarti tomat, plum, zucchini, dan melon semuanya adalah buah yang dapat dimakan.

Pengadilan Mahkamah Agung Amerika menetapkan tomat sebagai sayuran. Gugatan tomat ini muncul ketika importir buah berargumen soal status tomat.

Hal itu dilakukan karena saat tomat digolongkan sebagai buah, tomat dikenakan pajak impor sebesar 10%. Alhasil para importir protes atas hal ini.

Baca Juga: Ramalan Shio Anjing, Babi, Kerbau dan Kambing 6 Januari 2022, Saatnya Mencoba Sesuatu yang Inovatif dan Segar

Perdebatan tomat buah atau sayur pernah terjadi di Mahkamah Agung AS pada 1983.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perdebatan mengenai tomat masih kerap terjadi. Sebagian orang menganggap tomat adalah buah, sebagian lain menyebutnya sebagai sayur. Secara botanikal, tomat sebenarnya adalah buah, namun masih banyak yang meragukannya.

Definisi buah adalah bagian pada tumbuhan berbunga, perkembangan lanjutan dari bakal buah (ovarium), dan biasanya memiliki biji. Elemen biji menjadi alasan kuat mengapa tomat secara teknis lebih tepat dikelompokkan sebagai buah.

Menurut kamus Merriam-Webster, buah juga didefinisikan sebagai hasil reproduksi benih tanaman yang biasanya dapat dimakan. Dengan dasar tersebut, bisa pula dikatakan bahwa zukini, mentimun, labu, dan paprika sebenarnya juga merupakan buah.

Akan tetapi, penjelasan botanikal tidak selalu sejalan dengan perspektif kuliner. Sudah menjadi anggapan umum bahwa buah seharusnya manis dan sayur lebih memiliki rasa gurih sehingga ada perbedaan pemahaman antara keduanya.

Kebingungan ini bukan hanya percakapan selintas antarteman atau keluarga. Mahkamah Agung di Amerika juga terlibat dalam perdebatan serupa pada 1893, ketika akan memutuskan apakah tomat harus dikenakan pajak sebagai buah atau sayuran.

Pada akhirnya, Hakim Horace Gray menyimpulkan argumen itu dengan pernyataan bahwa secara botanikal, tomat adalah buah, sama seperti mentimun, labu, buncis, dan kacang polong. Akan tetapi, dalam bahasa umum masyarakat, bisa juga disebut sayur.

Pasalnya, sayur dalam pandangan masyarakat kerap ditanam di kebun, bisa disantap langsung atau dimasak. Tomat tidak berbeda dengan kentang, wortel, lobak, kembang kol, seledri, atau selada, yang diolah menjadi hidangan sup dan menu lain.

"Biasanya disajikan saat makan malam di dalam, dengan, atau setelah sup, ikan, atau daging, yang merupakan bagian utama dari jamuan makan. Tidak seperti buah pada umumnya yang menjadi hidangan penutup," ujar Gray dikutip dari laman Delish, Rabu (1/7).

Liputan6.com, New York - Tomat disebut makanan super, makanan fungsional, dan sangat lezat.

Tomat memiliki banyak vitamin dan nutrisi -- yang membantu menjaga tubuh serta menangkal beberapa penyakit kronis -- serta beta-karoten hingga Vitamin C.

Tomat seharusnya menjadi bagian rutin dari diet Anda. Melihat kandungan manfaat di dalamnya.

Lalu, banyak orang mungkin bertanya-tanya apakah tomat itu sayuran atau buah?

  • Wanita di China Bayar Beli Mobil Rp 397 Juta Pakai Uang Koin
  • 5 Penemu Ini Tewas Akibat Barang Temuannya
  • Susu dari Tumbuhan hingga Titanic Tak Nyata, Ini 4 Hal Aneh yang Pernah Diyakini

Dikutip dari laman Mentalfloss, Kamis (14/5/2020), jawabannya adalah itu tergantung pada siapa yang bertanya.

Dalam dunia botani, buah didefinisikan sebagai bagian yang berkembang dari ovarium bunga yang dibuahi.

Sayuran adalah bagian tanaman yang bisa dimakan yang bukan buah. Menurut definisi ini, tomat adalah buah.

Ahli botani tak memiliki kesimpulan akhir soal subjek yang satu itu.

Alkisah pada tahun 1893, Mahkamah Agung AS diminta untuk memutuskan apakah tomat adalah buah atau sayuran, setelah importir John Nix ditampar dengan pajak impor 10 persen untuk sayuran yang masuk ke Otoritas Pelabuhan New York.

Dia memperdebatkan definisi botani, tetapi hakim tidak setuju, memutuskan bahwa dalam "bahasa umum masyarakat, baik penjual atau konsumen perbekalan," tomat adalah sayuran.

Ahli gizi khususnya suka mengkategorikan tomat sebagai sayuran karena kekurangan jumlah fruktosa (gula) yang ditemukan di banyak buah-buahan seperti jeruk dan apel.

Dalam istilah yang kurang formal, buah-buahan juga diklasifikasikan berdasarkan kemampuannya untuk dimasukkan ke dalam makanan penutup karena rasa manisnya. Ada alasan mengapa kita memiliki pai apel dan bukan pai brokoli.

Simak video pilihan berikut:

Festival ini diselenggarakan selama 4 hari untuk mempromosikan kota Hwacheon sebagai kota penghasil tomat.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Apakah tomat itu buah atau sayur?

Sebab, tomat memiliki biji dan tumbuh dari bunga tanaman. Hal ini merupakan ciri-ciri buah, bukan sayuran. Seperti buah lainnya, tomat terbentuk dari bunga kuning kecil dan mengandung banyak biji.

Kenapa tomat itu sayur?

Merangkum laman Britannica, ahli gizi memasukkan tomat sebagai jenis buah yang kemudian dianggap sebagai sayuran. Sedangkan dalam sudut pandang botani, ovarium bunga yang matang dan mengandung biji disebut dengan buah. Hal itu berarti tomat, plum, zucchini, dan melon semuanya adalah buah yang dapat dimakan.

Apa beda tomat buah dan tomat sayur?

Pada umumnya tomat buah memiliki ukuran yang lebih besar, sedangkan tomat sayur memiliki ukuran yang lebih kecil. Tomat buah memiliki rasa yang tidak terlalu asam, sedangkan tomat sayur memiliki rasa asam. Tomat buah memiliki warna merah, sedangkan tomat sayur memiliki berbagai macam warna seperti merah, hijau, orange.

Apakah tomat dan timun termasuk buah atau sayur?

Sama halnya timun, tomat juga merupakan jenis buah karena memiliki biji dan tebentuk dari bunga. Memiliki rasa masam, tomat bisa dimakan secara langsung, namun banyak orang mejadikan buah ini sebagai campuran masakan.

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA