Seorang nabi yang mendapat sebutan abul an biya adalah nabi

ILUSTRASI Baitullah Kabah di Makkah dibangun oleh Nabi Ibrahim AS bersama putranya, Ismail AS. | DOK PXHERE

15 Jun 2021, 20:27 WIB

Ibrahim Abul Anbiya adalah referensi paling komprehensif tentang Nabi Ibrahim pada masa kini.

    Teladan manusia lintas zaman dan peradaban adalah Nabi Ibrahim. Dialah bapak para bangsa, peradaban, dan nabi-nabi. Ibrahim adalah nabi yang luar biasa bersungguh-sungguh memasrahkan diri kepada Allah. kesabarannya sungguh luar biasa, melampaui kualitas kesabaran manusia biasa. Karena itulah Allah menobatkannya sebagai Rasul Ulul Azmi atau utusan Allah dengan cobaan...


  • #ibrahim abul anbiya
  • #abbas mahmud aqqad
  • #nabi i

Untuk baca selengkapnya silakan masuk menggunakan akun RepublikaID Anda Masuk

Kapanlagi.com - Nabi dan Rasul merupakan manusia utusan Allah SWT yang ditugaskan menyebarkan ajaran Islam. Maka dari itu, dalam agama Islam mengimani Nabi dan Rasul jadi hal harus dilakukan. Bahkan, beriman kepada Rasul merupakan rukun iman yang keempat. Dari banyaknya Nabi dan Rasul, Ibrahim AS jadi salah satu yang cukup diistimewakan. Terbukti, Nabi Ibrahim AS diberi gelar abul anbiya. Apa arti abul anbiya?

Nabi Ibrahim AS jadi satu-satunya yang mendapatkan gelar abul anbiya. Hal ini tentu jadi bukti bahwa sebagai seorang Nabi, Ibrahim adalah sosok yang istimewa. Oleh karena itu, penting bagi umat muslim untuk mengenal lebih dalam sosok Nabi Ibrahim As dengan memahami arti abul anbiya. Sebab dengan begitu, kita juga akan mengetahui keistimewaan apa saja yang dimiliki Nabi Ibrahim AS.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan dan penjelasan tentang arti abul anbiya yaitu gelar yang melekat pada sosok Nabi Ibrahim AS.

Secara harfiah, arti abul anbiya adalah bapak atau ayah dari para Nabi. Sebenarnya hal yang sangat wajar mengapa Nabi Ibrahim AS bisa mendapatkan gelar ini. Pasalnya, dari keturunan Nabi Ibrahim AS, telah terlahir dua orang Nabi yaitu Nabi Ismail AS dan Nabi Ishaq AS.

Selain itu, Nabi Muhammad SAW yang bergelar khatamul anbiya war mursalin atau penutup para Nabi, juga terlahir dari garis keturunan Nabi Ismail. Sementara, dari garis keturunan Nabi Ishaq AS, terlahir Nabi Yaqub AS, Nabi Yusuf AS, dan Nabi Isa AS.

Arti abul anbiya yang disandang Nabi Ibrahim AS berdasarkan garis keturunan ini juga telah dijelaskan dalam Alquran. Di antaranya, dalam surat Al Baqarah ayat 133, yang bunyi artinya sebagai berikut.

"Apakah kamu menjadi saksi saat maut akan menjemput Yakub, ketika dia berkata kepada anak-anaknya, 'Apa yang kamu sembah sepeninggalku?' Mereka menjawab, 'Kami akan menyembah Tuhanmu dan Tuhan nenek moyangmu yaitu Ibrahim, Ismail dan Ishak, (yaitu) Tuhan Yang Maha Esa dan kami (hanya) berserah diri kepada-Nya'." (Q.S. Al Baqarah ayat 133)

Kemudian, penjelasan tersebut diperkuat lagi dalam surat Al Baqrah ayat 136, yang bunyi artinya sebagai berikut.

Katakanlah, 'Kami beriman kepada Allah dan kepada apa yang diturunkan kepada kami, dan kepada apa yang diturunkan kepada Ibrahim, Ismail, Ishak, Yakub dan anak cucunya, dan kepada apa yang diberikan kepada Musa dan Isa serta kepada apa yang diberikan kepada nabi-nabi dari Tuhan mereka. Kami tidak membeda-bedakan seorang pun di antara mereka, dan kami berserah diri kepada-Nya'." (Q.S. Al Baqarah ayat 136)

(credit: unsplash)

Sebagai seorang Nabi yang memegang gelar arti abul anbiya atau ayah para Nabi, tentu Nabi Ibrahim AS mempunyai kisah hidup luar biasa. Dari perjalanan kisah hidup Nabi Ibrahim AS, umat muslim bisa belajar arti keteguhan dalam menjaga iman kepada Allah SWT dan arti sebuah keikhlasan.

Berikut sekilas tentang kisah Nabi Ibrahim AS abul anbiya semasa hidup.

Nabi Ibrahim AS dikenal sebagai sosok nabi yang membangun ka'bah di Mekah, yang kemudian digunakan sebagai kiblat umat muslim hingga saat ini. Nabi Ibrahim juga diketahui sangat gigih dalam menyebarkan ajaran agama Islam ke umatnya.

Dalam menyebarkan agama Islam, Nabi Ibrahim AS tak segan memerangi kaumnya yang saat itu menyembah berhala. Bahkan dengan tangannya sendiri, Nabi Ibrahim As merusak patung-patung berhala yang disembah pada masa itu.

Karena perbuatannya tersebut, Nabi Ibrahim AS lantas dijatuhi hukuman raja dzalim yang berkuasa pada masa itu, Raja Namrud. Nabi Ibrahim dijatuhi hukuman untuk dibakar hidup-hidup. Akan tetapi, dengan kuasa dan seizin Allah SWT, Nabi Ibrahim mampu bertahan dan selamat dari kobaran api.

Selain itu, Nabi Ibrahim AS juga dikenal sebagai ayah dari Nabi Ismail AS. Kisah lain yang membuktikan keimanan Nabi Ibrahim AS terjadi saat beliau mendapat perintah dari Allah SWT untuk menyembelih sang putra. Tanpa ragu, Nabi Ibrahim AS langsung menjalankan perintah tersebut. Padahal, Nabi Ismail AS merupakan putra yang sudah beliau dan sang istri, Siti Hajar nantikan bertahun-tahun lamanya.

Namun Allah SWT melihat keimanan yang teguh dari Nabi Ibrahim AS. Allah SWT kemudian kembali menunjukkan kuasa-Nya pada Nabi Ibrahim AS. Secara ajaib, Allah SWT menukar Nabi Ismail AS dengan seekor domba. Peristiwa inilah yang kemudian menjadi cikal bakal ibadah kurban di hari raya Idul Adha.

(credit: unsplash)

Selain abul anbiya, Nabi Ibrahim AS ternyata masih mempunyai dua gelar lainnya. Oleh karena itu, di samping arti abul anbiya penting juga untuk tahu arti dari kedua gelar Nabi Ibrahim AS tersebut. Sebab, di balik gelar tersebut juga terdapat keistimewaan dan pelajaran berharga dari sosok Nabi Ibrahim AS yang bisa dipetik.

Berikut dua gelar lain Nabi Ibrahim AS, selain arti abul anbiya.

1. Nabi Ulul Azmi

Ulul Azmi merupakan gelar yang diberikan pada seorang Nabi yang memiliki ketabahan, kesabaran dan keuletan yang luar biasa. Terlebih, dalam menjalankan tugas sucinya sebagai nabi dan rasul, yang dalam beratnya cobaan hidup tetap teguh menyebarkan ajaran agama Islam.

Gelar Nabi Ibrahim AS sebagai salah satu Nabi Ulul Azmi di antaranya tercantum dalam Alquran surat Al Hajj ayat 52, yang bunyi artinya sebagai berikut.

"Dan Kami tidak mengutus sebelum kamu seorang rasul pun dan tidak (pula) seorang nabi, kecuali apabila ia mempunyai sebuah keinginan, setan pun memasukkan godaan-godaan terhadap keinginan itu. Allah menghilangkan apa yang dimasukkan oleh setan itu dan Allah menguatkan ayat-ayat-Nya. Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana". (QS. Al-Hajj ayat  52).

2. Abu At Tauhid

Satu lagi gelar yang dimiliki Nabi Ibrahim AS adalah Abu Tauhid atau bapak Tauhid. Dalam agama Islam, Tauhid merupakan keyakinan bahwa Allah SWT itu satu. Gelar Nabi Ibrahim AS sebagai abu at tauhid dijelaskan dalam AL Quran surat AlAn'am ayat 76 yang bunyinya sebagai berikut:

Ketika malam telah menjadi gelap, dia (Ibrahim) melihat sebuah bintang  (lalu) dia berkata, 'Inilah Tuhanku.' Maka ketika bintang itu terbenam dia berkata, 'Aku tidak suka kepada yang terbenam.' Lalu ketika dia melihat bulan terbit dia berkata, 'Inilah Tuhanku.' Tetapi ketika bulan itu terbenam dia berkata, 'Sungguh, jika Tuhanku tidak memberi petunjuk kepadaku, pastilah aku termasuk orang-orang yang sesat.' Kemudian ketika dia melihat matahari terbit, dia berkata, 'Inilah Tuhanku, ini lebih besar.' Tetapi ketika matahari terbenam, dia berkata, 'Wahai kaumku! Sungguh, aku berlepas diri dari apa yang kamu persekutukan.' Aku hadapkan wajahku kepada (Allah) yang menciptakan langit dan bumi dengan penuh kepasrahan (mengikuti) agama yang benar, dan aku bukanlah termasuk orang-orang musyrik. (Q.S. Al-An'am ayat 76-79)

Itulah di antaranya penjelasan arti abul anbiya yang dimiliki Nabi Ibrahim AS. Semoga bermanfaat dan bisa menambah keimanan kita sebagai seorang muslim. Amiin.

Baca artikel lainnya:

Seorang nabi dan rasul yang mendapatkan gelar Abul Anbiya adalah?

  1. a. nabi Adam as
  2. b. nabi Ismail as
  3. c. nabi Sulaiman as
  4. d. nabi Ibrahim as
  5. Semua jawaban benar

Jawaban: D. d. nabi Ibrahim as

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, seorang nabi dan rasul yang mendapatkan gelar abul anbiya adalah d. nabi ibrahim as.

Kemudian, saya sangat menyarankan anda untuk membaca pertanyaan selanjutnya yaitu Gelar Ulul Azmi diberikan kepada para rasul yang mempunyai? beserta jawaban penjelasan dan pembahasan lengkap.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA