Jika pelari melakukan kesalahan start sebanyak satu kali konsekuensi yang diterima adalah

Jika pelari melakukan kesalahan start sebanyak satu kali konsekuensi yang diterima adalah

Loading Preview

Sorry, preview is currently unavailable. You can download the paper by clicking the button above.

Lari Jarak Pendek

Lari jarak pendek atau yang biasa disebut sprint, salah satu jenis olahraga lari yang dilakukan dengan kekuatan dan kecepatan penuh sepanjang garis lintasan dari start hingga finish. Pemenang ditentukan berdasarkan catatan waktu yang paling singkat.

Lari jarak pendek memiliki tiga jarak lintasan yang biasanya dilombakan yaitu lari jarak 100 meter, 200 meter, dan 400 meter. Berikut ada beberapa hal dasar yang diketahui oleh pelari jarak pendek (Bompa, 1999):

  1. Tubuh sedikit condong ke depan saat berlari, kedua lengan sedikit fleksi 90 derajat dan diayunkan searah dengan gerakan saat berlari.

  2. Otot-otot bagian depan dan kedua lengan tetap dalam keadaan rileks.

  3. Tungkai bawah ditolakan dengan kuat sampai lurus dan pengangkatan paha depan diusahakan sampai posisi sejajar dengan tanah.

  4. Pinggang dalam posisi ketinggian yang sama selama berlari.

  5. Ketika mencapai finish, badan dicondongkan dengan serentak ke depan untuk mengantarkan bagian dada menyentuh pita.

Peraturan Perlombaan Lari Jarak Pendek

Peraturan perlombaan untuk lari jarak pendek diatur oleh induk organisasi atletik internasinal IAAF (International Amateur Athletic Federation) atau oleh PASI (Persatuan Atletik Seluruh Indonesia) untuk tingkat nasional.

Berikut peraturan untuk perlombaan lari jarak pendek:

a. Garis start dan finish dalam lintasan lari ditunjukkan dengan sebuah garis selebar 5 cm siku-siku dengan batas tepi dalam lintasan. Jarak perlombaan harus diukur dari tepi garis start ke tepi garis fnish terdekat dengan garis start.

b. Aba-aba yang digunakan dalam lomba lari jarak pendek adalah "bersedia", "siap" dan "ya" atau bunyi pistol.

c. Semua peserta lomba lari mulai berlari pada saat aba-aba "ya" atau bunyi pistol yang ditembakkan ke udara.

d. Peserta yang membuat kesalahan pada saat start harus diperingatkan (maksimal 3 kali kesalahan).

e. Lomba lari jarak pendek pada perlombaan besar dilakukan empat tahap, yaitu babak pertama, babak kedua, babak semi final, dan babak final.

f. Babak pertama akan diadakan apabila jumlah peserta banyak, pemenang I dan II tiap heat berhak maju ke babak berikutnya.

2. Diskualifikasi atau Hal-hal yang Dianggap Tidak Sah

Hal-hal yang dianggap tidak sah dalam lari jarak pendek yaitu:

a. Melakukan kesalahan start lebih dari tiga kali.

b. Memasuki lintasan pelari lain.

c. Mengganggu pelari lain.

e. Terbukti memakai obat perangsang.

3. Sarana dan Peralatan Lari Jarak Pendek

a. Lintasan. Perlombaan lari jarak pendek dilakukan di lapangan yang dibuat lintasan atau ban. Lintasan atau ban perlombaan jumlahnya ada delapan buah. Lebar setiap lintasan berukuran 1,22 meter.

b. Peralatan. Alat yang digunakan dalam perlombaan lari jarak pendek, misalnya sepatu spikes, start block, tiang finish, stopwatch, dan bendera start atau pistol.

Itulah beberapa informasi terkait lari jarak pendek, semoga bermanfaat!