HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

Triple Camera merupakan salah satu fitur yang banyak dimiliki smartphone di kelas mid-range hingga flagship. Namun ternyata banyak juga HP kamera 3 yang memiliki harga murah bahkan berada di rentang 1 jutaan saja.

Dengan susunan 3 kamera, tentunya membuat HP entry level tersebut memiliki nilai tambah terutama pada fungsinya sebagai alat dokumentasi foto maupun video. Namun tentunya fitur yang ada di rentang harga ini tidak bisa disamakan dengan kelas menengah ke atas.

Daftar Isi

  • Rekomendasi HP Kamera 3 Murah dengan Harga 1 Jutaan
    • 1. Realme C12
    • 2. Samsung Galaxy M11
    • 3. Vivo Y12
    • 4. Infinix HOT 10S
    • 5. Samsung Galaxy A02s

Rekomendasi HP Kamera 3 Murah dengan Harga 1 Jutaan

Berikut ini adalah HP yang memiliki fitur triple camera di rentang harga 1 jutaan.

1. Realme C12

HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

Pertama ada smartphone Realme C12 yang memiliki 3 kamera dengan susunan kamera wide 13MP, serta 2 kamera lagi yang memiliki resolusi 2MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 5MP yang bisa dibilang cukup untuk kebutuhan selfie di HP dengan rentang harga 1 jutaan.

Salah satu keunggulan dari Realme C12 adalah kapasitas baterainya yang besar yaitu 6000mAh. Namun untuk pengisian dayanya belum didukung teknologi fast charging. Tentunya bukan masalah besar mengingat kapasitas jumbo dari baterainya sehingga waktu mengecas HP kemungkinan di malam hari.

Dengan harga sekitar Rp1,2 – Rp1,4 jutaan, kamu bisa menikmati smartphone dengan layar 6,5 inci dan menggunakan layar LCD panel IPS ini.

2. Samsung Galaxy M11

HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

Selanjutnya ada HP Samsung Galaxy M11 yang tampil dengan desain yang sangat sederhana. Kamera utama dari HP ini merupakan kamera wide dengan resolusi 13MP, lalu ditambah dengan kamera ultrawide 5MP dan juga 2MP kamera depth.

Untuk kamera depannya, Samsung Galaxy M11 memasang kamera dengan resolusi 8MP. Performa HP ini bisa dibilang cukup mengingat harganya yang ada di kisaran Rp1,5 jutaan saja.

Keunggulan dari HP ini adalah baterainya yang berkapasitas 5000mAh dan sudah didukung oleh charger dengan teknologi fast charging 15W.

3. Vivo Y12

HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

Berikutnya ada HP Vivo Y12 yang ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P22 dan juga layar IPS sebagai panelnya. Susuna triple camera dari HP ini meliputi 13MP kamera utama, 8MP kamera ultrawide, serta 2MP depth sensor. Kamera selfie yang ada di Vivo Y12 memiliki resolusi 8MP.

Meskipun angka resolusi kameranya tidak begitu mewah, namun kualitas foto dari HP ini terbilang cukup bagus untuk kelas harganya. Ditambah lagi baterainya yang berkapasitas 5000mAh sangat mendukung untuk berbagai aktivitas harian.

HP dengan varian RAM 3GB dan memori internal 64GB ini memiliki harga sekitar Rp1,5 juta hingga Rp1,8 juta tergantung dari toko yang menjualnya.

Vivo T1 5G: HP Vivo Kamera 3 Terbaru dan Terkencang di KelasnyaHP Oppo Kamera 3 dengan Harga 1 Jutaan, Oppo A16Ini Dia HP Samsung Kamera 3 Murah dengan Harga 1 Jutaan!

4. Infinix HOT 10S

HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

Di daftar HP kamera 3 kali ini ada smartphone yang bisa dibilang cukup istimewa. Bagaimana tidak, dengan harganya yang berada di rentang 1 jutaan, Infinix HOT 10S menawarkan triple camera dengan kamera utama yang beresolusi 48MP dan kamera lainnya dengan resolusi 2MP.

Tidak hanya itu saja, Infinix HOT 10S juga hadir dengan chipset MediaTek Helio G85 yang cukup tangguh di kelasnya, dan juga mendukung refresh rate layar hingga 90Hz. Sebuah spesifikasi layar yang tidak akan ditemui di smartphone dengan rentang harga ini.

Belum puas sampai di situ, smartphone buatan Infinix ini juga memberikan kepuasan memainkan HP lebih lama berkat kapasitas baterainya yang besar yakni 6000mAh. Dengan kapasitas sebesar itu tentu akan bisa dibawa seharian tanpa takut kehabisan daya.

Jika ingin memiliki smartphone ini, kamu bisa menyiapkan dana sebesar Rp1,399 juta untuk varian 4GB/64GB atau Rp1,9 juta untuk varian 4GB/128GB.

5. Samsung Galaxy A02s

HP apa yang kamera nya bagus harga 1 jutaan?

HP triple camera dengan harga 1 jutaan selanjutnya adalah Samsung Galaxy A02s yang memiliki susunan kamera 13MP kamera wide, kamera depth 2MP, dan juga 2MP kamera makro. Kamera selfie di HP ini memiliki resolusi sebesar 5MP.

Samsung Galaxy A02s ini ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 450 dengan spesifikasi RAM serta memori internal sebesar 4GB dan juga 64GB. Smartphone ini didukung dengan baterai yang berkapasitas cukup besar yaitu 5000mAh.

Kelebihan dari smartphone ini adalah sudah tersedianya fitur fast charging 15W untuk mendukung pengisian dayanya yang sudah didukung dengan USB type C. Dengan begitu konektivitas dari HP ini terbilang tidak ketinggalan zaman layaknya HP mid-range.

Untuk memiliki Samsung Galaxy A02s, kamu bisa membelinya dengan harga berkisar Rp1,6 jutaan.

Selain kelima daftar yang ada di atas, ada beberapa smartphone lagi dengan triple camera namun berada di rentang harga 1 jutaan, yang diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Redmi 9c
  • Realme C21Y
  • Oppo A33
  • Samsung Galaxy A11
  • Itel Vision1 Pro
  • Dan masih banyak yang lainnya.

Ternyata banyak juga HP kamera 3 yang memiliki rentang harga 1 jutaan. Bahkan beberapa diantaranya ada yang mengusung kamera dengan resolusi yang besar seperti Infinix HOT 10S yang memiliki resolusi kamera utama 48MP.

Merk hp apa yang kameranya jernih?

Daftar HP Kamera Terbaik Kualitas Premium.
Huawei P30 Pro. ... .
2. Samsung Galaxy S20 Ultra. ... .
3. iPhone 11 Pro Max. ... .
4. Xiaomi Mi Note 10 Pro. ... .
HP Kamera Terbaik Oppo Reno 10X Zoom. ... .
6. Motorola Edge+ ... .
7. Samsung Galaxy Note 10 Plus..

HP apa yang kameranya bagus tapi murah?

Simak, Ini Rekomendasi HP Murah Kamera Bagus.
Samsung Galaxy A22. Samsung Galaxy A22 yang dibanderol dengan harga sekitar rp 2.999.000 ini sudah dibekali dengan empat kamera utama berukuran 48 MP, 8 MP, dan dua kamera 2 MP. ... .
Poco M4 Pro. ... .
Xiaomi Redmi 10C. ... .
Realme C25y. ... .
Samsung Galaxy A13. ... .
Infinix Note 10. ... .
Oppo A55..

HP apa yang hasil fotonya bagus?

Berikut beberapa HP kamera terbaik yang bisa Anda pilih untuk setiap jepretan yang mengagumkan..
iPhone 13 Pro Max. ... .
2. Samsung Galaxy S21 Ultra. ... .
3. OnePlus 8 Pro. ... .
4. Samsung Galaxy Note 20 Ultra. ... .
Google Pixel 5. ... .
6. Sony Xperia 1 II. ... .
7. Xiaomi Mi 11 Ultra. ... .
8. Huawei Mate 40 Pro+.

Rp1 000.000 dapat hp apa?

10 Rekomendasi HP di Bawah 1 Jutaan Terbaik (Desember 2022).
Samsung Galaxy A01 Core. Layar. PLS TFT 5.3 inci. Chipset. ... .
2. Xiaomi Redmi 6. Layar. IPS LCD 5.45 inci. ... .
3. Samsung Galaxy A2 Core. Layar. PLS TFT 5 inci. ... .
4. wiko View4 Lite. Layar. IPS LCD 6.52 inci. ... .
itel A26. Layar. IPS LCD 5.7 inci. ... .
6. Advan G5 Elite. Layar. IPS LCD 6.1 inci..