Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah

Berkebun di rumah dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan sekaligus untuk dilakukan di sela kesibukan. Banyaknya jenis tanaman dalam beragam warna sangat menarik untuk dieksplor. Apalagi memang aktivitas satu ini dapat memberikan sejumlah manfaat, mulai dari meningkatkan koordinasi dan kekuatan tangan, menjaga kesehatan otak, hingga membantu menurunkan risiko penyakit jantung.
Nah, agar aktivitas berkebun di rumah dapat berjalan lancar serta optimal, Anda perlu menyiapkan sejumlah peralatan khusus. Mengingat ada banyak jenis peralatan berkebun, wajar jika Anda yang masih pemula merasa bingung harus memakai apa. Sebagai panduan, berikut daftar alat berkebun yang wajib Anda sediakan di rumah.

Cangkul atau Sekop Baik cangkul maupun sekop memiliki fungsi yang sama, yakni untuk menggali tanah atau media tanam lain di wadah baru, kemudian menutupnya kembali setelah tanaman dipindahkan. Contohnya, ketika baru saja membeli tanaman dan membawanya pulang, Anda akan memindahkan tanaman tersebut ke pot lain atau menanamnya langsung di tanah. Cangkul atau sekop adalah alat yang dapat membantu Anda menggali serta menutup kembali tanah atau media tanam lain tersebut.

Bedanya, biasanya cangkul digunakan untuk menanam tanaman berukuran besar, sedangkan sekop untuk tanaman cenderung kecil. Saat membeli cangkul atau sekop untuk berkebun di rumah, sebaiknya pilih yang ujungnya mempunyai bagian tajam. Fitur ini dapat memudahkan Anda dalam mencongkel tanah padat atau memotong akar tanaman. Pilih juga yang materialnya terbuat dari stainless steel agar lebih awet.

Sarung Tangan Berkebun di rumah artinya Anda harus siap-siap kotor-kotoran dengan tanah. Setelah berkebun, Anda memang bisa segera mandi untuk membersihkan diri. Namun, kotoran yang masuk ke kuku biasanya sulit dibersihkan. 

Karenanya, gunakan sarung tangan selama berkebun. Pilih sarung tangan khusus berkebun yang terbuat dari bahan elastis dan lembut. Selain itu, memakai sarung tangan juga dapat melindungi tangan Anda dari duri tanaman dan rumput yang kasar.

Selang Air atau Penyiram
Tanaman tentunya perlu rutin disiram agar bisa tumbuh sehat. Untuk memudahkan prosesnya, Anda butuh selang air atau penyiram tanaman. Bagi yang memilih selang air, sebaiknya pilihlah yang berukuran panjang dan dilengkapi semprotan khusus pada ujungnya. Dengan begitu, jangkauan siraman Anda bisa lebih jauh dan merata. Sedangkan, penyiram tanaman biasanya berbentuk menyerupai cerek air. Ukurannya bermacam-macam, bisa kamu pilih sesuai kebutuhan berkebun. 

Pot Tanaman Siapa bilang berkebun di rumah hanya bisa dilakukan oleh mereka yang punya lahan luas? Bagi yang luas lahan di rumahnya cenderung terbatas, penggunaan pot dapat menjadi solusi untuk berkebun. Namun, pemilihan pot pun tidak boleh dilakukan asal-asalan. Anda perlu menyesuaikannya dengan jenis tanaman dan area peletakannya.

Pastikan pula bahwa pot yang Anda pilih dilengkapi lubang drainase. Lalu, ketika sudah saatnya memindahkan tanaman ke pot, isi dulu pot tersebut dengan tanah atau media tanam lain hingga menutupi 1/3 bagian pot. Baru setelah itu masukkan tanaman dan penuhi pot kembali dengan tanah atau media tanam lainnya.

Bibit
Tentunya Anda membutuhkan bibit tanaman untuk bisa menumbuhkan aneka tanaman di rumah. Kabar baiknya, saat ini mendapatkan bibit tanaman tidak lagi sesulit dulu. Kalau dulu mungkin Anda hanya bisa mengandalkan pasar atau toko pertanian, kini bibit tanaman juga bisa dengan mudah Anda dapatkan melalui berbagai toko online. Jenisnya pun macam-macam, mulai dari bibit bunga hingga buah-buahan. 

pH meter
Tanah memiliki kadar keasaman (pH) yang menunjukkan tingkat kesuburannya. Idealnya, Anda dianjurkan menanam tanaman dengan tanah pH 7 (netral). Sebagai informasi, tanah dengan pH 0-6 bereaksi asam, sedangkan tanah dengan pH 8-14 bereaksi basa. Nah, untuk memastikan kadar pH dalam tanah, Anda bisa menggunakan alat bernama pH meter ini.

Jadi semakin tidak sabar berkebun di rumah, ya? Beruntung kini alat-alat tersebut bisa dengan mudah Anda dapatkan secara online melalui berbagai situs e-commerce. Jangan biarkan alat-alat berkebun incaran Anda di keranjang belanja begitu saja. Gunakan metode pembayaran PermataVirtual Account dan selesaikan transaksi Anda melalui aplikasi mobile banking PermataMobile X. Praktis dan bisa dilakukan kapan serta di mana saja!

Jakarta, CNN Indonesia --

Aktivitas berkebun akan lebih mudah, produktif, dan menyenangkan jika menggunakan peralatan yang tepat. Tak hanya pemula, bahkan tukang kebun berpengalaman pun perlu berbekal peralatan yang tepat untuk membantunya menciptakan kebun yang indah.

Seringkali penghobi kebun pemula tak tahu alat berkebun apa yang harus dimiliki pertama kali. Rentetan jenis alat berkebun mulai dari cangkul, sekop, gunting dengan beragam harga dan kualitasnya cukup membikin kewalahan. 

Memilih alat berkebun sejatinya bergantung pada jenis tanaman dan konsep kebun Anda. Namun, ada alat yang bakal selalu dibutuhkan oleh hampir semua tukang kebun.


Berikut 9 peralatan kebun di rumah yang bisa jadi referensi, dilansir berbagai sumber.

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah

1. Sarung Tangan Berkebun

[Gambas:Instagram]

Alat pelindung tangan ini adalah barang wajib pertama yang harus dimiliki penghobi kebun. Mengutip Garden Buildings Direct, sarung tangan karena sangat berfungsi melindungi tangan dari benda atau sesuatu yang berbahaya.

Semisal saat menebar pupuk tanaman, maka sarung tangan menjadi penghalang masuknya bakteri pada kotoran dari pupuk tersebut.

Selain itu, menggunakan sarung tangan bisa mengantisipasi cedera akibat goresan tanaman berduri atau serpihan benda asing yang ada pada tanah.

Hindari menggunakan sarung tangan berkebun dari bahan katun lantaran duri mudah tersangkut dan membuat kainnya robek. Sebaliknya, pilihlah yang berbahan nilon, kulit, atau serat bambu. Selain awet, sarung tangan berbahan sintetis ini menghindari tangan Anda lembap dan basah.

2. Sekop

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: istockphoto/Pattanaphong Khuankaew
ilustrasi. Sekop adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya.

Tidak hanya bagi pemula, tapi rata-rata pemilik kebun atau taman, sudah pasti mempunyai perkakas seperti sekop.

Biasanya, alat ini berguna untuk memindahkan pupuk, mulsa, maupun tanah ke dalam pot ketika menanam bibit. Atau menggali dan mencacah permukaan tanah yang tidak terlalu besar.

Material dan ukuran sekop beragam, ada yang dari besi, baja, plastik. Ukurannya juga mulai dari kecil, sedang, besar. Jadi, silakan pilih jenis sekop sesuai kebutuhan untuk berkebun. Tak ada salahnya memilih sekop berkualitas baik sebagai investasi jangka panjang.

3. Garpu Tanah

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: istockphoto/shapecharge
Ilustrasi. Garpu tanah adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya.

Garpu tanah adalah salah satu alat berkebun yang serbaguna. Garpu tanah dapat digunakan untuk memecah tanah yang padat, membuat lubang untuk benih, mencampur dan mengaduk, menghilangkan batu dan gulma, melunakkan tanah yang keras, serta mengaerasi (melubangi) tanah.

Selain memudahkan pekerjaan saat penggalian, tiga sampai empat taring tebal, tajam, dan kuat akan lebih gampang memecah dan menembus tanah padat dibandingkan sekop atau cangkul biasa.

4. Cangkul

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: istock/SandraKavas
Ilustrasi. Cangkul adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya.

Peralatan kebun di rumah yang wajib punya lainnya yang sangat diperlukan yaitu cangkul. Hampir mirip fungsinya dengan sekop dan garpu tanah.

Tetapi cangkul lebih cocok untuk membantu proses penggalian tanah yang memiliki tekstur tidak begitu padat.

Cangkul juga sering dipakai untuk melubangi tanah, terutama ketika menanam bibit atau benih calon pepohonan besar. Selain mempermudah proses menanam, cangkul juga dibutuhkan untuk penyiangan.

Peralatan kebun serbaguna ini sebenarnya memiliki beberapa jenis. Tetapi cangkul biasa dan cangkul Belanda adalah jenis cangkul yang multifungsi dan berguna untuk tukang kebun. 

5. Gunting Tanaman

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: iStockphoto/woraput
Ilustrasi. Gunting tanaman adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya untuk memudahkan memotong dahan atau daun.

Benda tajam ini berguna sebagai alat pemotong ataupun pemangkas bagian tanaman yang rusak agar terlihat lebih rapi.

Semak dan pohon perlu dibentuk dan dipangkas secara rutin. Belum lagi jika muncul gulma berkayu seperti rumput yang perlu dipangkas juga.

Dengan gunting, aktivitas memangkas dan membentuk tanaman akan lebih mudah dan cepat.

Jenis gunting tanaman sebagai pelengkap alat berkebun ini ada banyak jenisnya. Beberapa di antaranya ialah gunting deluxe untuk memotong dahan atau ranting-ranting kecil.

Selanjutnya, kalau memiliki lahan kebun tidak luas, rumput yang tinggi bisa dipangkas menggunakan grass cutter, yaitu gunting rumput dengan ukuran tidak terlalu besar. Anda tinggal menyesuaikan jenis gunting dengan kebutuhan dan jenis tanaman yang dimiliki di kebun.

6. Pot Tanaman

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: KaboomPics
Ilustrasi. Pot adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya, terlebih bagi penghobi kebun dengan pekarangan sempit.

Tidak semua orang mempunyai lahan bercocok tanam yang memadai, misalnya saja orang-orang perkotaan dengan keterbatasan lahan hijau pada sekitar tempat tinggalnya.

Akan tetapi, media tanam seperti pot sangat cocok untuk mengatasi masalah kekurangan lahan tersebut. Wadah menanam ini banyak ukurannya, mulai dari terkecil sampai terbesar.

Bahkan, bahan dari pot juga beraneka macam, sehingga dapat dengan mudah disesuaikan menurut keinginan masing-masing ketika akan menanam.

7. pH Meter Tanah

[Gambas:Instagram]

Beda daerah, berbeda juga jenis tanahnya. Boleh jadi alat pH meter tanah ini diperlukan, agar bisa lebih dulu mendeteksi kadar pH pada sebuah tanah.

Beberapa kasus, ada tanaman yang susah subur bahkan selalu gagal tumbuh karena tidak ada kecocokan dengan tanahnya.

Jadi, alat pH meter tanah ini opsional saja ya. Apabila sangat diperlukan, bisa dibeli pada toko alat berkebun.

8. Selang

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: istockphoto/ArtistGNDphotography
ilustrasi selang adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya.

Perawatan sederhana dalam berkebun sudah pasti membutuhkan air agar tanaman tidak kekeringan hingga menjadi layu.

Untuk itu, perlu memiliki selang agar pemberian air bagi tanaman merata. Biasanya selang digunakan bagi kebun dengan ukuran lahan yang luas.

Agar lebih memudahkan menyiram tanaman, lengkapi selang dengan nozzel atau pengontrol semprot yang dapat menghasilkan air yang menyerupai percikan hujan dan menjangkau area lebih jauh. 

Sedangkan bagi kebun rumahan yang tidak terlalu luas, sebaiknya gunakan watering pot sebagai menampung air supaya kegiatan menyiram menjadi lebih praktis dan tidak becek ke mana-mana.

9. Alat Semprot Antihama

Dibawah ini yang bukan merupakan peralatan yang digunakan dalam budidaya tanaman hias adalah
Foto: maya2015ap/Pixabay
Ilustrasi. Alat semprot antihama adalah peralatan kebun di rumah yang wajib punya agar tanaman tak mudah rusak.

Semprotan alat antihama sudah banyak dijual, terutama di toko tanaman atau penyedia alat-alat berkebun dengan variasi ukuran.

Fungsi alat tersebut untuk menyempurnakan pemeliharaan tanaman, karena memang perlu diperhatikan dengan baik.

Memiliki kebun yang ditanami berbagai tanaman, tidak hanya sekedar rajin menyiram dengan air saja.

Akan tetapi, tanaman juga butuh proteksi lebih seperti anti-hama agar kesehatan tanaman terjaga dan terhindar dari kerusakan.

Kesembilan peralatan kebun di rumah yang wajib punya dan menjadi kebutuhan dasar bagi para pegiat cocok tanam.

Di samping alat berkebun, Anda juga harus rajin memberi pupuk dan membersihkan tanaman untuk memastikan mereka tumbuh dengan sehat. Selamat berkebun.

(fef/fef)

[Gambas:Video CNN]