Denah rumah 2 lantai minimalis Modern

Interiordesign.id – Anda tentu sering mendengar pernyataan bahwa desain minimalis memegang teguh nilai “less is more”. Nilai ini punya makna semakin sedikit berarti lebih baik. Ada pula pendapat yang menyatakan bahwa minimalis berarti lebih murah lebih baik.

Apabila gagasan tersebut digunakan sebagai acuan saat merancang rumah minimalis 2 lantai, ini tidak selalu berarti bahwa pengeluaran akan jadi lebih sedikit. Rumah dengan denah minimalis berbicara tentang proses mewujudkan sebuah konsep desain yang lebih baik. Tujuan ini dicapai dengan menerapkan prinsip kesederhanaan untuk mendapatkan tampilan terbaik melalui analisis dan pembatasan yang ketat dan juga cermat.

Memiliki rumah kecil minimalis yang sederhana tetapi nyaman bisa menjadi capaian yang luar biasa. Anda tentu paham kesulitan dan tantangan saat merancang rumah dengan ukuran kecil. Untuk mewujudkannya tentu tidak akan semudah rumah-rumah dengan ukuran besar atau ideal.

Namun sebenarnya ukuran tidak pernah menjadi masalah besar. Yang terpenting adalah bagaimana Anda menata dan merancang rumah kecil dengan konsep dan gagasan desain serta denah yang tepat.

Rumah Mungil Bergaya Minimalis

Denah rumah 2 lantai minimalis Modern

Saat menemukan rumah dengan denah minimalis 2 lantai dengan interior mewah dan ukuran yang luas, disertai dengan penggunaan furnitur berkelas, Anda pasti berpikir bahwa keindahannya tersebut akan dinikmati banyak orang.

Namun rupanya hal itu juga bisa diwujudkan oleh para pemilik rumah mungil. Anda yang memiliki rumah mungil dengan space terbatas tetap bisa menciptakan rancangan rumah yang tidak kalah mewah dan juga berkelas. Rumah kecil juga bisa tampil keren, modern serta elegan.

Saat merancang desain rumah minimalis sederhana dan mungil, kunci utamanya terletak pada petunjuk atau cara memaksimalkan setiap ruangan. Hal ini membuat ruangan tetap bisa mengakomodir berbagai kebutuhan. Terpenuhinya kebutuhan tersebut adalah salah satu jaminan terciptanya kenyamanan.

Hal lain yang bisa Anda lakukan untuk menyiasati minimnya space dalam rumah kecil adalah dengan membuatnya menjadi dua lantai. Rumah kecil dengan konstruksi 2 lantai memiliki kelebihan dalam hal jumlah ruang atau kamar. Meskipun rumah 2 lantai punya pola perencanaan arsitektur yang sedikit lebih kompleks jika dibandingkan dengan rumah 1 lantai. Dengan begitu, rumah yang terlihat kecil dari luar bisa memiliki keleluasaan interior dengan tambahan space atau ruang.

Berikut adalah beberapa contoh denah rumah minimalis dengan konstruksi 2 lantai yang bisa Anda jadikan referensi sebelum mulai memikirkan dan merancang rumah impian Anda.

Denah Rumah Minimalis 2 Lantai Tipe 36

Rumah tipe 36 termasuk ke dalam rumah kecil sederhana, tetapi dengan konstruksi 2 lantainya, keterbatasan space bisa dengan mudah teratasi.

Tipe rumah ini merupakan pengembangan dari rumah minimalis 1 lantai tipe 36 dengan luas lantai dasar sebesar 36 meter persegi, sedangkan lantai dua bisa bervariasi dan disesuaikan dengan kebutuhan.

Umumnya area lantai dua tidak lebih luas dari lantai dasar karena mempertimbangkan peraturan tentang bangunan gedung, terutama mengenai Koefisien Dasar Bangunan (KDB) dan Koefisien Lantai Bangunan (KLB).

Rumah tipe 36 dengan 2 lantai bisa menjadi solusi tepat untuk memenuhi kebutuhan akan tambahan ruang.

Saat mendesain rumah tipe ini, Anda bisa fokus pada pemilihan atau eksplorasi warna, material, tekstur, serta penampilan eksterior dan interior dengan pilihan konsep minimalis-modern. Konsep desain ini sendiri mampu menjadikan hunian kecil Anda terlihat lebih luas, gaya, serta elegan.

Dari segi ekonomi, biaya rumah minimalis 2 lantai tipe 36 juga cukup terjangkau. Hal ini membuat banyak developer perumahan membangun rumah dengan luasan ini, karena tipe ukuran rumah ini paling banyak diminati. Tentu saja dengan asumsi harga beli jauh lebih rendah dari tipe yang lebih besar.

Rumah Minimalis 2 Lantai Tipe 45

Desain rumah tipe 45 hampir menyerupai tipe 36, tetapi ukuran masing-masing ruangannya dibuat lebih lebar dan luas. Tipe rumah ini memiliki luasan lantai dasar 45 meter persegi, sedangkan lantai dua bisa Anda konstruksikan bervariasi sesuai dengan kebutuhan Anda.

Selain itu, biaya rumah minimalis 2 lantai tipe 45 juga cukup terjangkau. Layaknya rumah tipe 36, rumah ini pun banyak diminati para calon pemilik hunian. Rumah ini cukup nyaman dan memberikan ruang gerak yang luas bagi penghuninya. Keunggulan dari rumah tipe ini adalah desainnya yang membuat setiap sudut menjadi lebih berfungsi meski areanya sangat sempit.

Rumah Minimalis 2 Lantai Ukuran 6×9 m

Meski setiap ukuran ruangan sedikit lebih lapang dalam rumah minimalis 2 lantai ukuran 6×9 atau tipe 54, Anda harus tetap cermat saat merencanakan layout setiap ruangannya.

Untuk melahirkan kesan luas dan lapang, sebaiknya Anda menggunakan trik penciptaan ruang tanpa dinding pembatas. Hal ini bertujuan untuk menyamarkan tampilan interior rumah agar memiliki kohesifitas.

Rumah Minimalis 2 Lantai Ukuran 6×12 m

Ini adalah tipe paling besar dari deretan rumah kecil minimalis. Salah satu kelebihan rumah ini adalah kehadiran area taman di bagian depan dan belakang rumah. Hal ini membuat Anda bisa cukup leluasa saat mendekorasi rumah dengan luasan ini.

Taman Minimalis

Ruang terbuka adalah sesuatu yang wajib dimiliki oleh setiap rumah. Ia bisa berupa sebuah taman kecil yang terletak di belakang atau depan rumah.

Taman bisa memberikan banyak manfaat. Selain itu, ia pun bisa menjadi sesuatu yang menambah nilai estetika eksterior rumah Anda.

Taman Minimalis di Depan Rumah

Kehadiran taman di depan rumah memiliki peranan yang penting. Karena berada di depan, ia bisa jadi cerminan kepribadian sang pemilik rumah. Pilih tanaman yang tahan cuaca dan tidak bergantung pasa mudim, untuk disusun di taman depan rumah. Keteduhan dan keindahan menjadi poin penting dalam proses penataannya.

Percantik taman depan dengan batu-batu pijakan di sela-sela rerumputan. Selain sebagai pola jalan, batu ini pun dapat menjadi aksen manis pada taman.

Taman Minimalis di Belakang Rumah

Hal yang tentu amat menarik bagi Anda adalah memiliki lahan yang cukup untuk membuat taman di belakang rumah. Tidak hanya bisa mempercantik bagian belakang rumah Anda, kehadiran taman ini juga dapat berfungsi sebagai sumber pencahayaan dan sirkulasi udara. Maka sebaiknya Anda memilih jenis tanaman yang banyak menghasilkan oksigen serta mudah perawatannya.

Buat jarak yang pas di area belakang atau samping rumah yang berbatasan dengan tetangga, sehingga area tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk taman.

Taman Minimalis di Dalam Rumah

Berbeda dengan taman di depan atau di belakang rumah yang harus mendapatkan banyak cahaya matahari, rupanya ada pula tanaman yang tidak memerlukan terlalu banyak cahaya. Ia lebih membutuhkan perawatan khusus.

Namun jika keinginan Anda untuk memiliki tanaman di dalam rumah sudah ada sejak awal perancangan rumah, tentunya arsitek dan desainer akan memperhitungkan keseluruhan perancangan. Hal ini dilakukan agar Anda dapat memanfaatkan tanaman sebagai elemen keindahan, pencahyaan, penghawaan, dan sirkulasi antar ruang.

Itulah beberapa denah rumah minimalis yang lengkap dengan taman yang berkonsep sama. Jadi sudahkah terpikir oleh Anda akan seperti apa desain rumah impian Anda kelak? Ingatlah bahwa ukuran tidak akan pernah jadi masalah. Yang terpenting adalah bagaimana Anda merancang dan mendekorasinya sesuai kebutuhan.

Apakah 100 juta bisa bangun rumah 2 lantai?

Desain rumah 2 lantai sederhana dan biaya 100 juta bisa dibuat dengan bahan kayu. Kayu juga bisa menjadi bahan yang bagus untuk membuat rumah dengan 2 lantai. Budget 100 juta masih bisa Anda andalkan untuk membuat rumah sesuai dengan kebutuhan Anda dan keluarga.

Uang 50 juta bisa bikin rumah seperti apa?

Membangun rumah 50 juta berarti mungkin Anda bisa mmebangun rumah dengan luas sekitar 20m2 hingga 40 m2. Di atas lahan tersebut, Anda kira-kira bisa membangun rumah tipe 21 sampai tipe 36. Anda bisa menggunakan konsep minimalis agar rumah di lahan terbatas tersebut tidak terasa sesak.

Bagaimana cara menggambar denah rumah?

Ikuti saja tahapan di artikel ini:.
Kumpulkan Referensi Denah Rumah yang Anda Inginkan..
Menentukan Model Rumah yang Anda inginkan..
Lakukan Riset Standar Kebutuhan Tiap Ruang..
Menentukan Jumlah Ruangan..
Mengukur Lahan dan Ruangan..
Mengatur Zonasi atau Penempatan Ruangan..
Membuat Sketsa Denah..
Memberi Nama pada Setiap Ruangan..

Apa itu rumah minimalis modern?

Pengertian rumah minimalis modern adalah rumah yang cenderung mengutamakan fungsionalitas serta bentuk-bentuk geometris tanpa dekorasi yang berlebihan. Ini bisa terlihat dari minimnya profil dan ornamen serta unsur penataan yang ada pada rumah tersebut.