Dalam permainan bola basket latihan menembak sambil melayang dinamakan

Latihan Menembak Sambil Melayang (Sumber: Unsplash)

Latihan menembak sambil melayang dalam bola basket mesti sering dilatih oleh pemain agar bisa bermain apik di lapangan.

Tujuan utama dalam permainan basket adalah mencetak angka sebanyak-banyaknya ke ring lawan. Maka dari itu, setiap pemain wajib menguasai teknik menembak bola yang baik saat bermain basket.

Meski terlihat mudah, namun sebenarnya latihan menembak sambil melayang dalam bola basket harus dilatih secara konsisten agar mendapatkan hasil yang optimal.

Lalu, bagaimana cara latihan tembakan yang dilakukan sambil melayang di udara? Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya.

Latihan Menembak Sambil Melayang

Ilustrasi latihan menembak sambil melayang. (Pexels/Wallace Chuck)

Pada permainan bola basket, ada berbagai cara yang bisa dilakukan pemain untuk bisa mencetak poin ke ring basket. Cara menembak bola ke arah keranjang seolah olah sambil melayang disebut dengan lay up shoot.

Lay up merupakan salah satu teknik mencetak angka yang kerap dilakukan oleh seorang pemain dalam pertandingan bola basket. Meski terlihat sederhana, namun sebenarnya lay up mesti dilatih secara konsisten agar gerakannya sempurna.

Lay up adalah tembakan yang dilakukan dengan melangkah atau berlari ke salah satu sisi ring basket, kemudian melompat dan memasukkan bola ke dalam keranjang.

Lay up cukup sering dilakukan karena lebih aman dari upaya block lawan, terlebih jika dilakukan menggunakan pantulan backboard di ring basket lawan.

Saat pemain melakukan lay up, umumnya mereka akan menambah kecepatan saat langkah terakhir dribble dengan tujuan untuk mendekatkan bola dengan ring basket.

Berikut ini adalah cara melakukan gerakan latihan menembak sambil melayang atau lay up:

  1. Angkat lutut dan menembak

  2. Bawa bola di antara telinga dan bahu

  3. Arahkan lengan, pergelangan, dan jari-jari

  4. Lepaskan bola jari telunjuk jari yang halus

  5. Pertahankan posisi tangan penyeimbang pada bola sampai terlepas

Cara Melatih Gerakan Lay up

Latihan Menembak Sambil Melayang (Sumber: Unsplash)

Berikut ini adalah cara melatih gerakan lay up dalam bola basket dikutip dari kanal YouTube DBL Play:

1. Perhatikan Step Melangkah

Hal pertama yang mesti diperhatikan dalam melakukan gerakan lay up adalah perhatikan step melangkah. Lakukan tiga step, kemudian lay up bola ke ring basket. Saat melakukan gerakan ini, tangan, kaki, dan pantulan bola harus sesuai.

Ketika tangan kanan yang mendribble bola, kaki kiri yang maju. Begitu juga sebaliknya. Latihan ini penting dilakukan agar gerakan selalu sinkron.

2. Dilakukan di dalam Garis 3 Point

Usahakan gerakan lay up tidak dilakukan di luar garis tiga poin karena risiko cederanya tinggi. Lalu, kesempatan untuk di-block lebih besar.

Ketika gerakan lay up, usahakan gerakan melompat dilakukan ke atas bukan ke depan.

Sebaiknya, lay-up shot dilakukan menggunakan finger roll atau melepaskan bola menggunakan jari-jari. Gerakan finger roll akan membuat bola memantul ke ring secara lebih halus.

Setelah melakukan gerakan lay up, pemain yang melompat melakukan pendaratan kaki dengan menggunakan kedua telapak kaki.

Itulah penjelasan latihan menembak sambil melayang dalam permainan bola basket. Jadi, kamu harus terus berlatih agar bisa bermain apik.