Cara menggunakan scan pada printer epson l210

Cara scan di printer Epson untuk memindahkan dokumen Anda menjadi softcopy ternyata sangatlah mudah. Dengan berkembangnya zaman dan dunia digital, permintaan dokumen ke dalam bentuk softcopy atau digital pun semakin tinggi. Satu-satunya cara untuk mengubah dokumen dalam bentuk hardcopy menjadi softcopy adalah dengan menggunakan perangkat komputer scanner atau printer. Oleh karena itu, pada artikel ini kami akan memberikan petunjuk mengenai cara scan di printer Epson yang mudah sekali untuk Anda lakukan.

Daftar Isi

Bagaimana Cara Scan di Printer Epson Dengan Tepat?

Printer Epson merupakan printer yang paling sering digunakan dalam kegiatan usaha karena fungsinya yang dapat digunakan sebagai printer dan juga scanner. Tentunya, dalam artikel ini kita akan membahas mengenai cara scan di printer Epson yang dapat dilakukan hanya dalam 3 langkah saja.

Secara umum, langkah scan di printer Epson ini dapat Anda terapkan pada berbagai jenis printer Epson, seperti printer Epson L3110, l360, L4150, l565, dan varian lainnya.

1. Persipakan Dokumen dan Printer

Sebelum melalakukan scan di printer Epson, Anda sebelumnya menyiapkan printer dan dokumen yang akan Anda scan. Untuk lebih detilnya berikut adalah langkah-langkah persiapan yang dapat Anda coba:

  • Nyalakan printer Anda dengan menekan tombol ON atau power. Pastikan printer terhubung, baik melalui kabel USB atau konektivitas lainnya, dengan komputer atau laptop yang akan Anda gunakan.
  • Siapkan dokumen yang akan di-scan di printer. Buka penutup scanner pada printer lalu letakkan dokumen pada bagian scanner printer Epson dengan posisi halaman yang akan di-scan menghadap ke kaca scanner.

Sebelum melanjutkan lebih lanjut, pastikan kalau printer Anda sdah terhubung dengan laptop atau komputer yang akan digunakan. Jika belum terhubung, Anda dapat mempelajari cara sharing printer untuk dapat menghubungkan printer dengan laptop atau komputer.

Untuk memastikan proses scan di printer berikutnya lancar, pastikan driver printer sudah terpasang dengan baik pada perangkat yang akan Anda gunakan. Pasang juga aplikasi bawaan yang akan digunakan dalam proses ini. Dalam artikel ini, aplikasi yang harus Anda pasang adalah aplikasi bawaan dari Epson.

Jika Anda sudah melakukan langkah-langkah di atas dengan baik, saatnya Anda lanjut ke langkah berikutnya.

2. Menentukan Mode Scan

Setelah selesai menyiapkan printer dan dokumen yang akan di-scan, buka aplikasi Epson scan. Epson memiliki aplikasi yang dapat membantu Anda menyesuaikan metode scan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Di dalam aplikasi Epson Scan, Anda akan menemukan 4 pilihan mode yang dapat Anda dapat pilih, yaitu:

  • Mode otomatis penuh: Mode ini akan membuat dokumen Anda ter-scan secara otomatis oleh printer Epson. Anda tidak perlu melakukan setting apapun lagi. Anda hanya tinggal menunggu proses scan berjalan.
  • Mode home: Anda dapat melakukan setting dasar seperti penyesuaian letak dokumen Anda pada layar.
  • Mode office: Pada mode ini, Anda dapat melakukan penyesuaian yang lebih kompleks dibandingkan mode home. Penyesuaian pada mode ini seperti pilihan warna, resolusi scan, ukuran dokumen, dan lain-lain. Anda bisa melakukan preview atau pratinjau sebelum melakukan scan.
  • Mode professional: Hampir sama dengan mode office, namun mode professional mempunyai turunan setting yang lebih rinci lagi. Contohnya seperti penyesuaian warna, maka Anda akan menemukan pilihan seperti sharpen, correct, atau, enhance image.

Jika Anda hanya akan melakukan scan dokumen yang berisikan tulisan, Anda dapat memilih mode otomatis penuh dan membiarkan printer Epson melakukan scan otomatis terhadap dokumen Anda atau bisa juga memilih mode office untuk pengaturan ukuran dokumen seperti yang diinginkan.

Namun apabila dokumen Anda memiliki gambar di dalamnya atau scan foto, maka sangat disarankan agar Anda menggunakan mode professional agar gambar yang dihasilkan dapat lebih maksimal karena warna pada dokumen asli dan warna pada layar berbeda. Anda perlu melakukan penyesuaian terlebih dahulu.

Jika Anda telah menemukan jenis proses scanning yang tepat, klik tombol scan untuk memulai proses.

3. Scan Selesai

Setelah proses scanning selesai, Anda dapat mencari hasil scan dokumen pada folder yang telah ditetapkan sebelumnya. Hasil scan umumnya akan dalam bentuk kumpulan satuan foto atau berformat PDF. Jangan lupa untuk memasang kata sandi apabila dokumen yang sudah di-scan merupakan rahasia. Sekarang dokumen Anda siap dikirimkan melalui email atau digunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Baca Juga: 2 Cara Scan Tanda Tangan dengan Mudah

Bagaimana cara scan di printer Epson L3110?

Epson L3110 adalah printer yang sangat ramah pemula. Hal ini membuat printer ini menjadi pilihan banyak orang. Untuk melakukan scan di Epson L3110 juga sangat mudah. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti:

  1. Pertama, masukkan dokumen yang akan Anda scan pada tempat yang tersedia. Pastikan untuk menempatkan halaman yang ingin discan menghadap kaca.
  2. Buka aplikasi Epson Scan pada komputer atau laptop yang terhubung dengan printer.
  3. Tunggu beberapa saat hingga muncul jendela pengaturan scan. Di jendela ini, Anda bisa memilih pengaturan yang diinginkan.
  4. Klik tombol scan untuk memulai proses scan. Tunggu hingga selesai.
  5. Untuk menemukan dokumen hasil scan, Anda umumnya bisa menemukannya di folder My Document dari perangkat yang Anda gunakan.

Butuh Printer untuk Scan Dokumen Anda? Gunakan Jasa Sewa Printer IndoRental

Itulah dia cara scan di printer Epson yang dapat Anda terapkan. Cara scan di printer yang dijelaskan di atas dapat diterapkan pada banyak varian printer epson. Pastikan perangkat dan aplikasi Epson telah terpasang dengan baik untuk memastikan proses scan di printer lancar.

Sekarang Anda bisa melakukan scan dokumen sebanyak apapun yang diinginkan. Jika Anda membutuhkan printer untuk melakukan scan dokumen, IndoRental membuka jasa sewa printer yang dapat ditemukan melalui website resmi kami. Anda dapat menerapkan cara scan di printer Epson ini dengan sewa printer Bandung yang sesuai kebutuhan Anda.

Apakah printer epson L210 bisa scan?

Printer Epson L210 ini juga dilengkapi dengan fitur scan dengan teknologi color image Scanner dengan sensor CIS. Hasil scan-nya sendiri bisa mencapai 600 x 1200 dpi.

Epson l1210 Apakah bisa scan?

Printer Epson L121 Inktank print only Printer ini dapat digunakan untuk mencetak dan melakukan scan serta copy. USB yang digunakan adalah tipe 2.0.

Bagaimana cara scan di printer Epson?

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti:.
Pertama, masukkan dokumen yang akan Anda scan pada tempat yang tersedia. ... .
Buka aplikasi Epson Scan pada komputer atau laptop yang terhubung dengan printer..
Tunggu beberapa saat hingga muncul jendela pengaturan scan. ... .
Klik tombol scan untuk memulai proses scan..

Bagaimana cara scan dokumen di printer?

Cara Scan Dari Printer ke Windows.
Pertama tekan start atau gambar logo windows di keyboard. ... .
Akan muncul sebuah fitur dengan windows fax and scan. ... .
Klik Scan Baru ..
Jika pencetak yang benar tidak muncul di bawah Pemindai, klik Ubah ..
Bila printer yang digunakan tidak muncul maka ubah dengan pilih change..