Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

Kalian sedang belajar design graphic? Berarti kalian juga harus belajar membuat efek bayangan di Photoshop. Ini agar desain kalian lebih real, cantik, dan menarik.

Kalian harus tahu, bahkan untuk sebuah foto biasa pun jadi terlihat jauh berbeda saat kalian memberikan efek bayangan pada foto tersebut.

Photoshop memang sudah terkenal sebagai aplikasi editing terbaik di kalangan para editor. Bahkan orang awam pun juga menggunakan aplikasi ini karena begitu banyak fitur yang ada disana.

Kemudian, bagaimana caranya untuk dapat membuat efek bayangan di Photoshop tersebut? Berikut rinciannya untuk kalian.

Membuat Bayangan di Photoshop

Cara membuat bayangan ini dapat kalian jalankan pada objek berupa benda, produk dan orang di Photoshop.

Caranya juga bisa dikatakan cukup mudah. Kalian bisa mengikuti beberapa tips berikut. 

Langkah awal, silahkan buka Photoshop pada PC kalian. Lalu buat lembar kerja baru dengan cara tab menu File kemudian pilih New. Kalian juga bisa memakai  shortcut Ctrl + N untuk membuat lembar kerja baru.

Berikutnya masukkan gambar yang ingin dipakai. Pada praktik ini yang akan digunakan 2 gambar, yaitu untuk background dan objek yang akan diberikan bayangan.

Sekarang buat layer baru untuk meletakkan gambar kedua yang akan bertugas sebagai objek. Caranya tap menu Layer kemudian pilih New Layer dan tap ok.

Sesudah itu kalian harus menduplikasi layer dari gambar kedua atau objeknya. Langsung saja bisa menekan shortcut Ctrl + J pada keyboard.

Selanjutnya tap menu Edit kemudian pilih Free Transform atau kalian bisa tekan Ctrl + T. Lalu klik kanan objek tersebut dan tap Flip Vertical.

Setelah itu buat pantulan dari objek tersebut menjadi warna hitam seperti bayangan. Caranya tap menu fx yang ada di bawah Layers kemudian pilih color overlay.

Kalian konfigurasi warnanya menjadi hitam dan naikan persentase dari opacity sampai di angka 100 lalu tap OK.

Sesudah itu, warna dari bayangan tersebut akan berubah menjadi hitam. Kemudian pilih menu Filter dan arahkan kursor ke opsi blur lalu pilih Gaussian Blur. Menu ini dipakai untuk mengatur blur dari bayangan objek tersebut.

Nantinya jendela Gaussian Blur akan tampil, kemudian naikan radiusnya menjadi 15px. Kalian juga bisa mengatur nilai radiusnya sesuai keinginan.

Selesai, sekarang objek tersebut sudah memiliki bayangan.

Membuat Efek Bayangan di Tulisan

Untuk dapat membuat efek bayangan di tulisan ini lebih sederhana. Karena kalian cukup membuat dari satu layer saja.

Caranya buka Photoshop pada PC yang dipakai. Kemudian buat lembar kerja baru dengan cara tab menu File kemudian pilih New. Kalian juga bisa memakai shortcut dengan menekan Ctrl + N.

Setelah itu atur ukuran kertas tersebut. Pada cara ini akan diatur Width 800 px dan Height 800px kemudian tap OK.

OKEGUYS - Lanjut dalam pembelajaran Photoshop, pembahasan kali ini mengenai cara membuat efek pantulan cermin pada teks. Efek Teks Cermin yang OKEGUYS maksud adalah teks yang berbentuk 3D tetapi menggunakan bayangan atau refleksi seperti pada cermin. Nah, untuk bisa kamu memahami cara ini, OKEGUYS sarankan kamu sudah paham penggunaan tool-tool seperti Type Tool, Brush Tool dan juga Layer Mask. Karena cara ini akan menggunakan fitur-fitur photoshop tersebut. Atau kamu bisa baca juga tentang kenalan dengan Tools-Tools Seleksi. Oke, langsung saja yuk berikut ini adalah cara membuat efek teks cermin di Adobe Photoshop.

Buat Efek Pantulan Cermin Pada Teks

  1. Buat laman kerja baru atau New Project. Buat sebuah document atau lembar kerja baru di Photoshop menggunakan menu File->New atau bisa juga gunakan shortcut Ctrl+N untuk lebih mempermudahnya Guys. Untuk ukuran lembar kerjanya, sesuaikan kebutuhan kamu saja ya.
  2. Membuat Teks atau sebuah Tulisan. Buat teks di lembar kerja tersebut menggunakan Horizontal Type Tool. Untuk font yang OKEGUYS gunakan di cara ini adalah Font Berlin Sans FB Demi, tetapi sesuai kebutuhan kamu sih Guys dan juga untuk ukurannya bebas ya.
  3. Duplikasi Layer. Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada Untuk menggandakan layer, fitur Photoshop yang dapat kamu gunakan adalah Duplicate Layer, dengan cara klik kanan pada layer, kemudian pilih Duplicate Layer.
  4. Membuat Teks Terbalik.

    Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

    -

    Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada Selanjutnya, kamu dapat memutar bentuk teks tersebut menjadi terbalik. Untuk membuat teks menjadi terbalik, gunakan menu Edit->Transform->Flip Vertical.

    Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

    -

    Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada Kemudian, kamu atur juga posisi teks yang terbalik tadi menjadi bagian bawah teks utama. Untuk mengatur posisi bisa menggunakan Move Tool.
  5. Buat Layer Mask.

    Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

    -

    Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada Pada layer yang berisi teks terbalik, silakan buat sebuah layer mask di dalamnya. Lihat yang OKEGUYS beri tanda merah, klik layer mask tersebut.
  6. Menggunakan Brush Tool.

    Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

    -

    Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada Kemudian menggunakan Brush Tool, pertama-tama kamu atur terlebih dahulu pada warna brush tool menjadi warna hitam. Kemudian pada pengaturannya, atur Hardness menjadi 0%, untuk size sesuaikan saja ya Guys. Kemudian, masuk ke layer mask tersebut dan usap brush warna hitam tadi ke layer masknya. Maka, otomatis akan terhapus sebagian teksnya. Nah Guys, efek itulah yang terlihat seperti refleksi cermin.

Cara membuat pantulan bayangan di Photoshop

-

Photo: OKEGUYS/Burhanudin Ahmada OKEGUYS, dengan begitu kamu telah selesai dalam membuat efek teks cermin menggunakan Photoshop. Hasilnya bisa lihat seperti pada gambar diatas. Sekian dulu untuk cara efek teks kali ini, semoga artikel ini bisa bermanfaat ya. Selamat mencobanya Guys!

Artikel Menarik Lainnya

  • Cara Bikin Gambar Potrait Jadi Kotak
  • Cara Membuat Efek Double Stroke
  • Cara Bikin Efek Line Art Kapur pada Gambar
  • Cara Bikin Line Art Tanpa Tracing Manual
  • Cara Buat Carousel Post Kekinian