Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

Tutorial kali ini mengenai bagaimana cara menginstall windows 7 dengan menggunakan USB flashdisk. Mengingat netbook saat ini mayoritas tidak disertai DVD drive. Hal tersebut membuat pengguna netbook mengalami kesulitan ketika ingin menginstall sistem operasi, misalkan sistem operasi windows pada netbook mereka.

Maka dari itu, menginstall windows 7 menggunakan flashdisk merupakan solusi yang tepat bagi pengguna netbook maupun bagi anda yang mengalami kesulitan ketika ingin menginstall ulang windows 7 dikarenakan DVD drive anda bermasalah.

Untuk membuat bootable flashdisk, saya biasanya menggunakan Rufus dikarenakan penggunaannya yang sederhana dan juga cepat.

Terlebih dahulu siapkan flashdisk dengan kapasitas minimal 4GB dan file ISO Windows 10-nya, kalau tidak punya download disini. Sebenarnya berapa besar kapasitas flashdisk tergantung jenis sistem operasi apa yang ingin kita install. Okey langsung saja, berikut langkah-langkah membuat bootable flashdisk:

1. Pertama, silakan download softwarenya disini.

2. Masukkan flashdisk anda kemudian buka aplikasi Rufus. Device anda secara otomatis akan terdeteksi seperti gambar di bawah ini.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

3. Klik gambar CD drive untuk memilih lokasi file ISO windowsnya.  Kemudian klik Open.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

4. Secara otomatis Rufus akan merubah file system dari  FAT32 menjadi NTFS. Anda juga bisa merubah nama drive tersebut pada New volume label (opsional). Kemudian klik Start.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

5. Akan muncul notifikasi bahwa semua data yang terdapat pada drive tersebut akan diformat, jadi pastikan bahwa anda sudah membackup semua data yang penting. Selanjutnya klik OK.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

6. Proses ini memakan waktu kira-kira 20 menit. Aplikasi ini sangatlah cepat, tetapi semua itu tergantung berapa besar ukuran sistem operasi tersebut dan kecepatan flashdisk yang digunakan.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

7. Selesai! Flashdisk anda sekarang sudah bisa digunakan untuk media instalasi windows. Kemudian klik Close.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

Media instalasi windowsnya sudah siap. Langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah mengatur BIOS agar booting pertama kali dari flashdisk. Hal itu dilakukan agar device yang pertama kali dibaca pada saat awal booting adalah flashdisk.

Setting BIOS agar Booting dari Flashdisk

1. Jangan cabut flashdisk yang sudah bootable tadi. Biarkan dalam kondisi terpasang pada komputer/ laptop anda.

2. Restart komputer/ laptop anda, kemudian tekan tombol DEL (Delete) untuk masuk ke menu BIOS. Tombol yang paling umum digunakan untuk masuk ke menu BIOS adalah DEL, F1, F2, atau Fn+F2, tergantung manufacturer laptop/ motherboard anda.

3. Anda akan melihat tampilan menu BIOS seperti gambar di bawah ini. Setelah itu, pindah ke tab Boot dengan menggunakan tombol ◄ ►.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

4. Gambar berikut menunjukkan bahwa device yang berada di urutan teratas adalah HDD. Jadi komputer/ laptop anda akan melakukan booting pertama kali dari HDD.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

5. Agar komputer/ laptop anda melakukan booting pertama kali dari flashdisk, anda perlu menempatkan Removable Devices berada di urutan teratas. Caranya dengan memilih Removable Devices, kemudian geser menggunakan tombol +/- sampai berada di urutan teratas seperti gambar berikut.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

6. Kemudian tekan F10 untuk menyimpan hasil setting sekaligus keluar dari menu BIOS.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

7. Tekan sembarang tombol jika muncul tampilan hitam (black screen) seperti gambar dibawah ini.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

8. Anda akan dihadapkan pada tampilan awal instalasi Windows 7 seperti gambar dibawah ini. Silakan lakukan instalasi Windows 7 dengan benar, sesuai panduan yang telah saya berikan.

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

Langkah-langkah Menginstall Windows 7

Setting BIOS agar booting dari USB flashdisk sudah selesai. Selanjutnya, lakukan instalasi windowsnya seperti yang pernah saya bagikan sebelumnya. Untuk langkah-langkah menginstall windowsnya, silakan menuju link berikut ini (skip pada bagian Setting BIOS):

4 Alasan Kenapa Instalasi Windows dengan Flashdisk Lebih Disukai

Ada beberapa alasan kenapa instalasi Windows dengan flashdisk lebih disukai oleh pengguna, diantaranya sebagai berikut:

1. Proses Instalasi lebih cepat

Alasan pertama mengapa orang – orang lebih menyukai untuk menggunakan flashdisk saat melakukan instalasi adalah prosesnya yang lebih cepat dibandingkan dengan menggunakan CD atau DVD. Dahulu proses untuk instalasi windows hanya menggunakan CD ataupun DVD.

Namun, sekarang ini banyak yang sudah beralih dari CD ataupun DVD karena proses instalasi yang dilakukannya cukup lama, sehingga akan membutuhkan waktu yang cukup panjang untuk melakukan instalasi windows ataupun sistem operasi lainnya. Sehingga zaman sekarang orang – orang lebih menyukai penggunaan flashdisk untuk melakukan instalasi sistem operasi.

Karena flashdisk memiliki kemampuan untuk membaca dan menulis dengan cepat sehingga proses instalasi windows pun menjadi lebih cepat. Maka dari itu, untuk saat ini flashdisk lah yang paling disukai untuk melakukan instalasi windows.

2. Lebih Simpel

Alasan berikutnya kenapa penggunaan flashdisk lebih disukai untuk melakukan instalasi windows adalah karena penggunaannya yang lebih simpel.

Pada zaman dahulu saat ingin melakukan instalasi windows harus menggunakan CD ataupun DVD yang hanya terbatas pada satu sistem operasi saja, bahkan penggunaan CD dan DVD akan lebih rawan dengan yang namanya kerusakan.

Sehingga dengan perkembangan zaman, muncullah teknologi baru yaitu flashdisk yang bisa digunakan untuk melakukan proses instalasi dengan mudah dan simpel. Dan bisa dilakukan dimana saja tanpa takut mengalami kerusakan.

Alasan flashdisk dikatakan lebih simpel juga karena anda tidak harus membeli CD ataupun DVD. Jadi, hanya dengan menggunakan flashdisk dan sebuah aplikasi penghubung, anda sudah bisa melakukan instalasi windows secara cepat dan simpel.

3. Laptop / Komputer tidak memiliki CD ataupun DVD Drive

Alasan berikutnya adalah karena tidak semua laptop atau PC memiliki CD ataupun DVD Drive. Atau mungkin CD atau DVD Drive yang mereka miliki dalam keadaan rusak. Sehingga akan sangat sulit dan repot pastinya jika harus membeli CD ataupun DVD Drive yang baru.

Apalagi, harga atau biaya untuk membeli CD atau DVD Drive eksternal tidaklah murah. Maka dari itu, banyak orang yang menggunakan flashdisk untuk melakukan instalasi windows pada laptop ataupun PC mereka.

Selain harganya yang lebih murah, flashdisk juga mudah dibawa kemana – mana sehingga sangat memudahkan mereka untuk melakukan instalasi kapanpun dan dimana saja tanpa harus membeli dan membawa CD ataupun DVD Drive.

4. Harganya cukup murah

Alasan yang terakhir mengapa orang – orang lebih menyukai menggunakan flashdisk untuk melakukan instalasi windows adalah karena harganya yang murah. Dahulu kebanyakan orang melakukan instalasi windows atau instalasi sistem operasi apapun pasti menggunakan CD ataupun DVD Drive.

Namun, sebelum itu mereka pasti harus membeli kepingan CD ataupun DVD nya terlebih dahulu dan itu pasti akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Belum lagi jika laptop atau PC yang mereka gunakan tidak terdapat CD ataupun DVD Drive internal didalamnya. Atau mungkin saja DVD internal mereka mengalami kerusakan? Tidak masalah jika laptop atau PC mereka sudah tersedia CD ataupun DVD internal.

Namun jika tidak, maka mereka harus membeli CD atau DVD Drive eksternal. Dan mereka harus mengeluarkan biaya kembali untuk membeli DVD, yang mana harganya tentu tidaklah murah.

Maka dari itu, sekarang ini banyak yang menggunakan flashdisk agar lebih menghemat pengeluaran dibandingkan dengan menggunakan CD ataupun DVD Drive. Dan hanya menggunakan flashdisk dan aplikasi penghubung saja, anda sudah bisa melakukan instalasi windows.

Selain Rufus, terdapat banyak alternatif lain yg bisa anda coba seperti WinToFlash, WiNToBootic, UNetbootin, dan masih banyak lagi tentunya. Selamat mencoba yah, jika ada masalah/ hambatan mengenai tutorial cara menginstall sistem operasi windows 7 melalui flashdisk, bisa anda tanyakan melalui kotak komentar yang telah disediakan dibawah.

Editor: Muchammad Zakaria

Cara instal ulang windows 7 dengan flashdisk

Founder dan Chief Editor di Nesabamedia.com. Lebih suka nonton film ketimbang menulis, menulis kalau lagi mood aja. Salam kenal ya!

Langkah instal ulang windows 7 dengan flashdisk?

Cara Install Ulang Windows 7 Melalui FlashDisk.
Masukkan Flashdisk berisi installer Windows 7..
Nyalakan PC yang BIOS-nya sudah diatur untuk booting awal ke flashdisk/removable disk..
PC atau laptop akan melakukan booting awal. Klik tombol apa saja pada keyboard. Anda harus cepat karena waktunya hanya 5 detik..

Langkah

Untuk lebih lengkapnya, berikut ini merupakan langkah – langkah yang bisa kamu ikuti untuk melakukan botable Windows 7 dengan flashdisk..
Download Rufus. ... .
Masukan Flashdisk dan Buka Rufus. ... .
Masukan File ISO Windows 7. ... .
4. Lakukan Botable. ... .
Notifikasi Format Flashdisk. ... .
6. Proses Botable Sedang Berjalan. ... .
7. Proses Botable Selesai..

Langkah

Langkah-langkah Menginstal Windows 7 Lengkap.
Nyalakan Komputer atau Laptop, kemudian masuk ke Menu “BIOS”. ... .
Masuk Menu BIOS. ... .
Atur Booting. ... .
Simpan Pengaturan. ... .
Mulai Booting. ... .
Tunggu proses sistem. ... .
Pilih Bahasa. ... .
Mulai Proses Instal..

Bagaimana cara membuat bootable flashdisk?

Cara Membuat Bootable Flashdisk dengan WinToFlash Colokkan flashdisk yang akan dijadikan media bootable pada PC. Download dan install software WinToFlash pada PC. Setelah itu, jalankan software tersebut dan pilih opsi Windows Setup Bootable USB Wizard. Klik Next untuk melanjutkan proses bootable.