Berikut ini merupakan gas yang dikeluarkan dari dalam tubuh saat proses pernapasan diantaranya

Sama seperti namanya, sistem pernapasan manusia adalah rangkaian organ yang digunakan untuk proses menghirup oksigen dan mengeluarkan karbon dioksida. Tak sebatas itu saja, ternyata sistem ini juga memiliki fungsi lain, lho.

Apa saja organ-organ yang masuk ke dalam sistem pernapasan manusia? Selain pernapasan, apa saja fungsi dari sistem tersebut? Yuk, simak ulasannya berikut ini.

Baca juga: Wajib Tahu! Ini yang Terjadi pada Paru-paru Saat Terinfeksi Corona

Mengenal sistem pernapasan manusia

Setiap manusia yang hidup pasti bernapas. Untuk melakukannya, dibutuhkan susunan organ untuk mengambil, mengatur, menyebarkan, menukar, dan mengeluarkan gas atau udara. Organ-organ tersebut membentuk rangkaian yang bertanggung jawab atas semua proses di atas.

Jika selama ini kamu menganggap manusia bernapas menggunakan paru-paru, anggapan itu memang benar. Sebab, paru-paru merupakan organ terpenting pada sistem pernapasan manusia yang memiliki peranan paling besar untuk mengatur jalannya oksigen di dalam tubuh.

Mengutip Live Science, manusia membutuhkan oksigen agar semua bagian dari tubuh bisa menjalankan fungsinya. Tanpa oksigen selama lima menit, sel-sel di otak akan mulai mati dan berhenti berfungsi. Begitu juga dengan sel di bagian tubuh lainnya.

Fungsi sistem pernapasan pada manusia

Seperti yang telah disebutkan, sistem pernapasan manusia tak hanya berfungsi untuk menghirup oksigen dan mengeluarkan karbon dioksida. Cleveland Clinic menjelaskan, organ-organ yang masuk dalam sistem tersebut juga memiliki tugas untuk:

  • Membantu mengirimkan oksigen ke sel-sel di seluruh bagian tubuh
  • Membantu untuk mencium sesuatu dan berbicara
  • Menjaga tingkat kelembapan tubuh
  • Melindungi saluran udara dari benda-benda asing dan zat berbahaya
  • Membantu pembuangan limbah dari tubuh berupa gas karbon dioksida

Baca juga: Polusi dan Asap Dapat Membuat Paru-paru Kotor, Yuk Simak Cara Membersihkan Paru-Paru Berikut Ini

Bagaimana sistem pernapasan manusia bekerja?

Sistem pernapasan manusia mulai bekerja saat kamu menghirup oksigen melalui hidung atau mulut. Oksigen berjalan ke belakang tenggorokan, lalu masuk ke trakea dan masuk ke bronkus.

Setelah melewati bronkus, oksigen akan menyebar ke saluran bernama bronkiolus, kemudian memasuki bagian di ujung yang disebut alveolus. Tubuh manusia sendiri memiliki ratusan juta alveolus.

Di sekeliling alveolus, terdapat jaring-jaring pembuluh darah kecil yang bernama pembuluh darah kapiler. Di sini, oksigen diserap masuk ke dalam darah dan mulai berjalan menuju jantung. Setelah itu, jantung memompanya agar bisa menjangkau seluruh bagian tubuh.

Saat sel-sel menggunakan oksigen untuk menjalan fungsi masing-masing, karbon dioksida mulai terbentuk. Gas tersebut akan masuk ke dalam darah menuju paru-paru untuk dikeluarkan melalui embusan napas.

Susunan sistem pernapasan

Susunan organ pada sistem pernapasan manusia. Sumber foto: www.adrenalfatiguesolution.com

Sistem pernapasan manusia terdiri dari susunan organ yang memiliki fungsi dan tugas masing-masing, di antaranya:

  • Mulut dan hidung: Lubang yang digunakan untuk menarik dan melepaskan udara dalam proses pernapasan.
  • Sinus: Area berongga di bagian tengkorak kepala yang berfungsi mengatur suhu tubuh dan tingkat kelembapan.
  • Silia: Rambut kecil di rongga hidung yang bertugas menyaring debu.
  • Laring (kotak suara): Bagian tubuh yang bisa menghasilkan suara dari pergerakan udara.
  • Tenggorokan (faring): Tabung yang mengalirkan udara dari mulut atau hidung ke trakea (batang tenggorokan).
  • Trakea: Bagian yang menghubungkan tenggorokan dengan paru-paru.
  • Epiglotis: Bagian penutup di ujung trakea, berfungsi agar tidak ada makanan atau minuman yang masuk ke saluran pernapasan.
  • Tabung bronkial (bronkus): Tabung di bagian paling bawah dari batang tenggorokan (trakea) yang terhubung ke setiap paru-paru (kanan dan kiri).
  • Paru-paru: Organ yang berfungsi menyalurkan oksigen menuju jantung.
  • Diafragma: Otot yang membantu paru-paru untuk menarik udara dan mendorongnya keluar.
  • Alveolus: Kantung udara kecil di paru-paru tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida.
  • Bronkiolus: Bagian berukuran kecil yang merupakan cabang dari tabung bronkial menuju alveoli.
  • Kapiler: Pembuluh darah di dinding alveoli yang bertugas memindahkan oksigen dan karbon dioksida.
  • Pleura: Kantung tipis yang memisahkan paru-paru dengan dinding dada.

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Paru-paru yang Mudah Diterapkan

Gangguan pada sistem saluran pernapasan

Saat salah satu dari organ pada sistem pernapasan manusia mengalami gangguan, maka proses yang dijalankan juga akan ikut terdampak. Gangguan-gangguan tersebut di antaranya adalah:

  • Asma: merupakan penyakit kronik yang di sebabkan oleh peradangan pada saluran nafas sehingga membuat sulit bernafas
  • Pneumonia: Peradangan di alveolus.
  • Penyakit paru obstruktif kronis (PPOK): Peradangan paru-paru akut yang memburuk seiring berjalannya waktu.
  • Tuberkulosis: Infeksi bakteri di beberapa bagian paru-paru. Bakteri pemicunya bisa menyebar ke bagian tubuh lain, misalnya otak.

Nah, itulah ulasan lengkap tentang sistem pernapasan manusia, cara kerja, dan gangguan kesehatan yang bisa memengaruhi fungsinya. Yuk, terapkan pola hidup sehat untuk meminimalkan terjadinya penyakit pada sistem pernapasan!

Jangan pernah ragu untuk konsultasikan masalah kesehatanmu bersama dokter terpercaya melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!

Jakarta -

Organ pernapasan manusia adalah organ yang membantu proses udara masuk atau keluar dari dalam saluran pernapasan. Proses pernapasan dibagi menjadi dua macam yaitu pernapasan internal dan eksternal.

Pernapasan eksternal adalah pertukaran udara antara darah dan atmosfer, proses ini terjadi di permukaan alveolus di dalam paru-paru. Sedangkan pernapasan internal adalah pertukaran udara yang terjadi antara darah dan sel-sel tubuh.

Sistem pernapasan manusia memiliki struktur dan fungsi yang kompleks.

Berikut ini organ pernapasan manusia secara berurutan:

1. Rongga Hidung

Organ pernapasan manusia yang pertama adalah rongga hidung. Hidung terdiri dari lubang hidung dan rongga hidung. Di dalam rongga hidung terdapat bulu hidung dan selaput lendir.

Bulu hidung berfungsi menyaring udara agar kotoran tidak masuk ke dalam saluran pernapasan. Dan selaput lendir yang ada di dalam rongga hidung berguna untuk mengatur suhu dan kelembaban udara sesuai dengan tubuh.

Pada rongga hidung udara yang masuk mengalami tiga proses yaitu penyaringan udara, penghangatan udara dan pengaturan kelembaban udara. Rongga hidung juga memiliki ujung-ujung saraf pembau.

2. Pangkal Tenggorokan (Laring)

Organ pernapasan manusia yang kedua adalah laring. Laring berfungsi untuk menempelnya selaput atau pita suara.

3. Trakea (Batang Tenggorokan)

Trakea terletak di depan kerongkongan dan terdiri dari tulang-tulang rawan berbentuk cincin. Saat sedang berbicara, katup yang ada di trakea akan menutup sehingga saluran makanan tertutup dan saluran pernapasan terbuka. Dan ketika sedang menelan katup akan terbuka kemudian saluran makanan terbuka dan saluran pernapasan tertutup.

4. Bronkus (Cabang Batang Tenggorokan)

Bronkus merupakan organ pernapasan manusia yang berbentuk cabang tenggorokan yang menyambung antara trakea dan paru-paru.

5. Bronkiolus (Anak Cabang Tenggorokan)

Bronkiolus adalah percabangan bronkus yang ada di dalam paru-paru. Bronkiolus paru-paru sebelah kanan terdapat tiga lobus dan paru-paru kiri dua lobus.

6. Paru-paru

Organ pernapasan manusia yang terakhir adalah paru-paru. Paru-paru terletak di dalam rongga dada manusia. Paru-paru terdiri dari bronkiolus, cabang dari bronkus dan alveolus yang merupakan ujung dari bronkus yang berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbondioksida.

Proses pernapasan manusia

Proses pernapasan manusia terdiri dari inspirasi (proses menghirup udara) dan ekspirasi (proses mengembuskan udara). Udara masuk melalui hidung, melewati faring, laring, trakea dan bronkus. Dari bronkus udara masuk ke paru-paru melalui bronkiolus. Udara akan berakhir di alveolus, di sinilah terjadi pertukaran oksigen dan karbondioksida. Oksigen akan diserap oleh darah dan karbondioksida akan dikeluarkan melalui hembusan nafas.

Teknik pernapasan manusia juga ada dua yaitu pernapasan dada dan pernapasan perut. Pernapasan dada terjadi karena gerakan tulang rusuk oleh oto-otot antar rusak, pengambilan udara terjadi saat otot antar rusuk berkontraksi atau mengerut sehingga tulang rusuk terangkat ke atas menyebabkan rongga dada dan paru-paru membesar.

Sedangkan pernapasan perut adalah pernapasan yang melibatkan otot diafragma. Saat kita bernapas dengan cara ini, perut akan membesar atau mengecil.

Itulah organ-organ pernapasan manusia dan fungsinya yang perlu kamu ketahui.

Simak Video "Perbandingan Paru-paru Pasien COVID-19 yang Divaksin dan Belum"



(lus/pal)

Page 2

Jakarta -

Organ pernapasan manusia adalah organ yang membantu proses udara masuk atau keluar dari dalam saluran pernapasan. Proses pernapasan dibagi menjadi dua macam yaitu pernapasan internal dan eksternal.

Pernapasan eksternal adalah pertukaran udara antara darah dan atmosfer, proses ini terjadi di permukaan alveolus di dalam paru-paru. Sedangkan pernapasan internal adalah pertukaran udara yang terjadi antara darah dan sel-sel tubuh.

Sistem pernapasan manusia memiliki struktur dan fungsi yang kompleks.

Berikut ini organ pernapasan manusia secara berurutan:

1. Rongga Hidung

Organ pernapasan manusia yang pertama adalah rongga hidung. Hidung terdiri dari lubang hidung dan rongga hidung. Di dalam rongga hidung terdapat bulu hidung dan selaput lendir.

Bulu hidung berfungsi menyaring udara agar kotoran tidak masuk ke dalam saluran pernapasan. Dan selaput lendir yang ada di dalam rongga hidung berguna untuk mengatur suhu dan kelembaban udara sesuai dengan tubuh.

Pada rongga hidung udara yang masuk mengalami tiga proses yaitu penyaringan udara, penghangatan udara dan pengaturan kelembaban udara. Rongga hidung juga memiliki ujung-ujung saraf pembau.

2. Pangkal Tenggorokan (Laring)

Organ pernapasan manusia yang kedua adalah laring. Laring berfungsi untuk menempelnya selaput atau pita suara.

3. Trakea (Batang Tenggorokan)

Trakea terletak di depan kerongkongan dan terdiri dari tulang-tulang rawan berbentuk cincin. Saat sedang berbicara, katup yang ada di trakea akan menutup sehingga saluran makanan tertutup dan saluran pernapasan terbuka. Dan ketika sedang menelan katup akan terbuka kemudian saluran makanan terbuka dan saluran pernapasan tertutup.

4. Bronkus (Cabang Batang Tenggorokan)

Bronkus merupakan organ pernapasan manusia yang berbentuk cabang tenggorokan yang menyambung antara trakea dan paru-paru.

5. Bronkiolus (Anak Cabang Tenggorokan)

Bronkiolus adalah percabangan bronkus yang ada di dalam paru-paru. Bronkiolus paru-paru sebelah kanan terdapat tiga lobus dan paru-paru kiri dua lobus.

6. Paru-paru

Organ pernapasan manusia yang terakhir adalah paru-paru. Paru-paru terletak di dalam rongga dada manusia. Paru-paru terdiri dari bronkiolus, cabang dari bronkus dan alveolus yang merupakan ujung dari bronkus yang berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbondioksida.

Proses pernapasan manusia

Proses pernapasan manusia terdiri dari inspirasi (proses menghirup udara) dan ekspirasi (proses mengembuskan udara). Udara masuk melalui hidung, melewati faring, laring, trakea dan bronkus. Dari bronkus udara masuk ke paru-paru melalui bronkiolus. Udara akan berakhir di alveolus, di sinilah terjadi pertukaran oksigen dan karbondioksida. Oksigen akan diserap oleh darah dan karbondioksida akan dikeluarkan melalui hembusan nafas.

Teknik pernapasan manusia juga ada dua yaitu pernapasan dada dan pernapasan perut. Pernapasan dada terjadi karena gerakan tulang rusuk oleh oto-otot antar rusak, pengambilan udara terjadi saat otot antar rusuk berkontraksi atau mengerut sehingga tulang rusuk terangkat ke atas menyebabkan rongga dada dan paru-paru membesar.

Sedangkan pernapasan perut adalah pernapasan yang melibatkan otot diafragma. Saat kita bernapas dengan cara ini, perut akan membesar atau mengecil.

Itulah organ-organ pernapasan manusia dan fungsinya yang perlu kamu ketahui.

Simak Video "Perbandingan Paru-paru Pasien COVID-19 yang Divaksin dan Belum"


[Gambas:Video 20detik]
(lus/pal)

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA