Apakah brokoli dan kembang kol sama

Banjirembun.com - Kembang kol atau kubis bunga (bahasa jawa: brongkol) kadang disalahpahami sama saja dengan brokoli. Walau bentuk kepala "bunga" dan daunnya hampir sama nyatanya warna kembangnya berbeda. Begitu pula dengan teksturnya.

Kemiripan antaran brokoli dengan kembang kol sangat wajar. Hal tersebut lantaran keduanya dari famili atau keluarga sama yaitu suku kubis-kubisan. Selain itu, tanaman sayur tersebut bagian yang dapat dikonsumsi adalah kepala bunganya.

adsku

Baik brokoli maupun kembang kol (brongkol) keduanya memiliki kandungan yang dibutuhkan tubuh. Bergizi dan bernutrisi. Lantas apasih perbedaan keduanya? Inilah perbedaan brokoli dengan kembang kol:

1. Minat Masyarakat

Meski brokoli lebih populer di media massa ternyata masyarakat lebih banyak yang mengonsumsi kembang kol. Begitu pula para petani mayoritas memilih menanamnya ketimbang brokoli. Alhasil, harga kembang kol jauh lebih murah.

Apakah brokoli dan kembang kol sama
Brokoli (sumber gambar gratis dari Pixabay)

2. Tampilan Fisik

Kondisi fisik yang jadi tanda mudah dalam membedakan brokoli dan kembang kol adalah warnanya. Kubis bunga atau kembang kol berwarna putih kekuningan terkesan lembut sedangkan brokoli berwarna hijau terkesan "berambut".

Apakah brokoli dan kembang kol sama
Kembang kul (sumber gambar gratis dari Pixabay)

3. Kandungan Gizi

Harga mahal brokoli ternyata juga sebanding dengan kandungan yang ada di dalamnya. Vitamin C pada brokoli jauh lebih tinggi. Serta kandungan seratnya pun demikian. Sebaliknya untuk karbohidrat dan zat gula lebih rendah. Cocok sekali untuk diet.

4. Cara Konsumsi

Pengolahan brokoli jauh lebih simpel daripada kembang kol. Cukup direbus sebentar, di-sop, atau ditumis. Bahkan ia dapat dikonsumsi mentah (lalapan). Asal tetap harus dicuci dulu sebelum menikmatinya. Adapun kubis bunga seringkali dicapcay.

5. Manfaat Kesehatan

Brokoli lebih rendah kalori. Tak cuma itu ia diklaim mampu mengurangi tingkat kolestrol. Tentu ia sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung. Brokoli juga baik untuk mata karena mengalami penurunan fungsi saat usia mendekati senja. Ia juga baik bagi kesehatan tulang.

Adapun kembang kol diklaim mampu melawan penuaan dini, mencegah kanker,  hingga meningkatkan kekebalan tubuh. Ia dapat menjadi sumber antikoksidan bagus. Itu sangat baik mengatasi peradangan dan radikal bebas.

adsku

Suara.com - Kembang kol dan brokoli adalah dua jenis sayuran yang sangat umum di pasaran. Biasanya sayuran ini diolah dalam bentuk sop, tumis dan jenis sayuran lainnya.

Kedua jenis sayuran ini memiliki jumlah karbohidrat yang rendah, kaya antioksidan dan beberapa nutrisi lainnya. Tapi, banyak orang mungkin bingung mengenai manfaat kesehatan keduanya.

Meskipun kedua jenis sayuran ini agak mirip dan memiliki manfaat kesehatan sama luar biasanya, kembang kol dan brokoli memiliki cukup banyak perbedaan. Selain itu, warna keduanya juga berbeda.

Perbedaan kembang kol dan brokoli

Baca Juga: Varian Baru Virus Corona Ditemukan Lagi di Inggris, 38 Kasus Telah Muncul

Tak bisa disangkal bahwa kembang kol dan brokoli adalah sayuran yang sehat. Kedua sayuran ini tidak hanya rendah kalori, tetapi juga memiliki sejumlah vitamin dan mineral yang mendukung kesehatan.

Kandungan serat dan vitamin C pada kedua jenis sayuran ini juga jauh lebih tinggi dibandingkan sayuran lainnya. Sedangkan, serat dalam sayuran membantu pencernaan dan menghilangkan racun dari tubuh, vitamin C yang kaya untuk melawan infeksi, memperkuat kekebalan, memperbaiki luka, dan membuat kulit lebih bersinar.

Selain itu, kedua jensi sayuran ini juga kaya akan beberapa jenis makro dan mikronutrien, antara lain folat, kalium, dan mangan.

Apakah brokoli dan kembang kol sama
Ilustrasi kembang kol. (sumber: Shutterstock)

Kembang kol mentah bisa mengandung jumlah kalori 21, karbohidrat 5,5 gram, protein 2 gram, vitamin C 57 persen AKG, vitamin B6 14 persen AKG, folat 15 persen AKG dan vitamin E 1 persen RDA.

Sementara, brokoli bisa mengandung 31 kalori, 6 gram karbohidrat, 2,5 gram serat, 2,5 gram protein, 90 persen AKG vitamin C, 9 persen AKG vitamin B6, 14 persen folat, 3 persen AKG vitamin E.

Baca Juga: WHO Tegaskan Tim Penyelidik Asal-usul Virus Corona di Wuhan Independen

Ada juga perbedaan nutrisi yang cukup besar di antara keduanya. Misalnya, brokoli mengandung vitamin C dan K dalam dosis lebih tinggi dibandingkan dengan kembang kol.

Sedangkan, kembang kol memiliki kandungan asam pantotenat dan vitamin B6 yang lebih tinggi. Meski demikian, penting untuk memasukkan kedua sayuran ini ke piring Anda.

Tapi, manakah sayuran yang lebih sehat di antara brokoli dan kembang kol?

Baik kembang kol dan brokoli menjamin manfaat kesehatan yang kuat dan memiliki perbedaan kecil yang membedakan keduanya.

Sulit untuk menentukan sayuran mana yang lebih baik dari yang lain. Kedua sayuran tersebut dapat menjadi tambahan yang bergizi dan sehat untuk diet Anda.

Selain itu, memilih sayuran mana yang lebih sehat dan baik tergantung pada tujuan dan referensi Anda. Misalnya, Anda sedang berusaha menurunkan berat badan atau konsumsi makanan rendah karbohidrat, maka kembang kol adalah pilihan terbaik.

Namun, ingatlah bahwa kedua jenis sayuran ini bisa dikonsumsi bersamaan dalam satu makanan. Cobalah meengonsumsi kedua jenis sayuran ini secara bergantian dengan campuran lainnya.

Apa nama lain dari brokoli?

Brassica oleracea var. italicaBrokoli / Nama ilmiahnull

Kembang kol apa namanya?

Siapa tak kenal kembang kol alias kubis bunga? Sayuran yang berasal dari Eropa sub tropis di wilayah Mediterania ini sudah cukup populer di Indonesia. Tanaman bernama latin Brassica oleraceavar ini kerap dijadikan campuran dalam aneka menu masakan. Kembang kol banyak dicari karena banyak mengandung vitamin dan mineral.

Termasuk jenis sayuran apakah brokoli & kembang kol?

L. Brassica oleracea L. adalah spesies dari famili kubis-kubisan atau Brassicaceae yang mencakup berbagai jenis sayur-sayuran populer sebagai kultivar dari spesies ini seperti kubis, kembang kol, romanesko, brokoli, kubis brussel, kohlrabi, kailan, dan lain-lain.

Kembang kol termasuk sayuran apa?

Kubis bunga atau sering juga disebut sebagai kembang kol (Brassica oleracea var. botrytis) merupakan tanaman sayuran famili Brassicaceae jenis kol dengan bunga putih, berbatang lunak yang berasal dari Eropa sub tropik (Cahyono 2001).