Sebutkan apa saja istilah Alat musik berdasar cara memainkannya

Tahukah teman-teman, Hari Musik Sedunia diperingati setiap tanggal 21 Juni?

Hari Musik Sedunia (World Music Day) merupakan festival musik yang dirayakan setiap tanggal 21 Juni untuk menghormati musisi di seluruh dunia.

Hari Musik Sedunia digagas pertama kali oleh seorang pemusik bernama Joel Cohen asal Amerika yang kemudian ditindaklanjuti oleh Maurice Fleuret sehingga dipatenkan oleh UNESCO.

Siapa yang suka bermain alat musik?

Setiap alat musik memiliki fungsi, karakter serta bunyi yang menjadi ciri khas tersendiri sehingga memberi warna yang berbeda dalam dunia musik. Alat musik dibagi menjadi beberapa kategori, di antaranya berdasarkan fungsi, cara memainkan serta sumber bunyi dari alat musik tersebut. Alat musik berdasarkan fungsinya dibagi menjadi tiga, yaitu alat musik melodis, alat musik harmonis, serta alat musik ritmis.

Alat Musik Melodis

Alat musik melodis adalah alat musik yang menghasilkan nada. Alat musik ini bisa membunyikan melodi dalam lagu secara lengkap. Bunyi yang dihasilkan dalam alat musik melodis ini mengatur nada utama dalam sebuah lagu atau musik.

Berikut jenis-jenis cara memainkan alat musik melodis beserta contohnya;

  • Alat Musik yang Dipetik yaitu gitar, selain gitar, alat musik melodis lain yang dipetik ada ukulele, sasando, kecapi, dan mandolin.
  • Alat Musik yang Ditiup yaitu pianika. Selain pianika, seruling juga termasuk alat musik melodis yang ditiup. Selain itu ada juga flute, terompet, dan saxophone.
  • Alat Musik yang Ditekan yang paling popular adalah piano, ada juga alat musik keyboard, organ, dan akordeon yang juga dimainkan dengan cara ditekan.
  • Alat Musik Getar atau Digoyang yaitu angklung.
  • Alat Musik yang Digesek yang paling popular adalah biola. Biola dimainkan menggunakan alat gesek yang dibuat dari bahan khusus, namanya bow. Adapun alat musik melodis yang digesek lainnya ialah cello.
  • Alat Musik yang Dihisap yaitu harmonika. Harmonika bisa mengeluarkan suara dari tarikan dan embusan udara dari mulut pemainnya.

Alat Musik Harmonis

Alat musik harmonis adalah alat musik yang dimainkan untuk memainkan harmoni pada suatu lagu. Beberapa contoh alat musik harmonis, yaitu;

  • Gitar, ukulele dan guitalele. Ketiga alat musik ini dimainkan dengan cara dipetik.
  • Selanjutnya gambus, adalah alat musik yang mirip dengan gitar, cara memainkannya dengan cara dipetik dan punya beberapa senar.
  • Piano, adalah alat musik harmonis modern yang juga popular yang dimainkan dengan cara ditekan.
  • Harpa adalah alat musik harmonis yang bisa dimainkan dengan cara dipetik.
  • Sasando adalah alat musik harmonis yang berasal dari NTT, tepatnya dari Rote. Sasando merupakan alat musik dawai yang bisa dimainkan dengan cara dipetik.

Alat Musik Ritmis

Alat musik ritmis adalah alat musik yang tidak memiliki nada. Meski begitu, alat musik ritmis berguna untuk mengatur jalannya irama musik. Alat musik ritmis adalah alat musik yang sering dijadikan pengiring lagu. Contohnya seperti drum dan marakas.

Preschool, SD & SMP Jl. Belimbing III No. 1 - 2, Pancoran Mas,Depok, Jawa Barat

Telepon

PS : 75231308 | SD : 7777008 SMP : 77206440

E-mail


[email protected]

Ikuti kami
   

   

Alat musik merupakan suatu instrumen yang dibuat atau dimodifikasi untuk tujuan menghasilkan musik. Pada prinsipnya, segala sesuatu yang memproduksi suara, dan dengan cara tertentu bisa diatur oleh musisi, dapat disebut sebagai alat musik. Selain kaya akan budaya, tarian, dan makanan khas daerah, Indonesia juga kaya akan jenis alat musik. Berikut adalah contoh alat musik yang dimiliki oleh berbagai suku di Indonesia. Cara memainkannya berbeda-beda.  Berikut ini contoh lain alat musik berdasarkan cara memainkannya.

  1. Alat musik tiup, yaitu alat musik yang dimainkan dengan cara ditiup. Contoh: recorder, flute, horn, tuba, seruling, harmonika, trompet, pianika, saksofon, klarinet, dan lain-lain.
  2. Alat musik gesek, yaitu alat musik yang dimainkan dengan cara digesek. Contoh: cello, biola, rebab, kontra bas, dan lain-lain.
  3. Alat musik petik, yaitu alat musik yang di mainkan dengan cara dipetik. Contoh: gitar, bas, mandolin, sasando, ukulele, harpa, siter, banjo, dan lain-lain.
  4. Alat musik pukul, yaitu alat musik yang dimainkan dengan cara dipukul. Alat musik pukul ada dua macam: Pertama, Alat musik pukul bernada Contoh: kolintang, perangkat gamelan, calung, arumba, bellira, vibraphone, xylophone, glockenspiel, dan lain-lain. Kedua Alat musik pukul tak bernada Contoh: gendang, ketipung, rebana, gong, tamborin, symbal, triangle, tympani, kastanyet, pauken, drum set, dan lain-lain.
  5. Alat musik tekan, yaitu alat musik yang dimainkan dengan cara ditekan. Contoh: piano, organ, keyboard dan lain-lain.
Tulislah nama alat musik tradisional lain yang kamu ketahui! Jelaskan asal alat musik itu dan cara memainkannya!
No.Alat MusikDaerah AsalCara Memainkannya
1.SerulingJawa BaratDitiup
2.AnglungJawa BaratDigoyang
3.GamelanJawa, Bali LombokDipukul
4.KacapiJawa BaratDipetik
5.SasandoNusa Tenggara TimurDipetik
6.TalempongSumatera BaratDipukul
7.TritonPapuaDitiup
8.SampekKalimantan TimurDipetik
9.SaluangSumatera BaratDitiup
10.AkordeonSumatera SelatanDitekan
11.KolintangSulawesi UtaraDipukul
12.Gendang MelayuBangka BelitungDipukul
13.Ceng CengBaliDipukul
14.SerunaiNusa Tenggara BaratDitiup
15.Serunai KaleeNangroe Aceh DarussalamDitiup
16.ArambaSumatera UtaraDipukul
17.DoliBengkuluDipukul
18.BendeLampungDipukul
19.Gambus JambiJambiDipukul
20.TehyanDKI JakartaDigesek
21.RebabJawa TengahDigesek
22.TumaKalimantan BaratDipukul
23.Lado-LadoSulawesi TenggaraDipukul
24.FuMaluku UtaraDitiup
25.Gendang PanjangKepriDipukul
26.JapenKalimantan TengahDipetik
27.KatambungKalimantan TengahDipukul
28.KuridingKalimantan TengahDipukul
29.GandaSulawesi TengahDipukul
30.TutubaSulawesi TengahDigesek
31.Geso GesoSulawesi TengahDigesek
32.Talindo atau PopondiSulawesi SelatanDipetik
33.LaloveSulawesi TengahDitiup
34.SantuSulawesi TengahDipetik
35.PantingKalimantan SelatanDipetik
36.KecapiSulawesi SelatanDipetik
37.KesoSulawesi UtaraDigesek
38.Puik PuikSulawesi SelatanDitiup
39.KarindingJawa BaratDitiup
40.TataliSulawesi TengahDitiup
41.Pare'eSulawesi TengahDipukul
42.BansiNangroe Aceh DarussalamDitiup
43.CanangNangroe Aceh DarusslamDipukul
44.TamboNangroe Aceh DarussalamDipukul
45.PangoraSumatera UtaraDipukul
46.GordangSumatera UtaraDipukul
47.Doli-DoliSumatera UtaraDitiup
48.HapetanSumatera UtaraDipetik
49.Sarune BolonSumatera UtaraDitiup
50.GarantungSumatera UtaraDipukul
51.TaganingSumatera UtaraDipukul
52.Tambua dan TansaSumatera BaratDipukul
53.Gendang OKUSumatera SelatanDipukul
54.TenunSumatera SelatanDipukul
55.GambusSumatera SelatanDipetik
56.Kenong BasemahSumatera SelatanDipukul
57.TerbanganSumatera SelatanDipukul
58.GenggongSumatera SelatanDitiup
59.DolBengkuluDipukul
60.TasaBengkuluDipukul
61.SerangkoJambiDitiup
62.CangorJambiDipetik
63.Puput KayuJambiDitiup
64.SekduJambiDitiup
65.GambanganBangka BelitungDipukul
66.RebanaBangka BelitungDipukul
67.PikonPapuaDitiup
68.YiPapuaDipukul
69.KrombiPapuaDipetik
70.AmyenPapuaDitiup

Kelas IV

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA