Kenapa hotspot di hp iPhone tidak bisa tersambung ke laptop

Cara connect hotspot iPhone ke laptop bisa kita coba dengan beberapa cara yang mudah. Fitur yang tersedia dalam perangkatnya kali ini bisa kita jadikan pilihan yang terbaik.

Pengguna iOS jangan sampai lewatkan pembahasan berikut ini secara lengkap. Pasalnya, beberapa pengguna baru pasti sedang adaptasi menggunakan sistem yang cukup berbeda dengan smartphone kali ini.

Jika kita bandingkan dengan perangkat Android, tentu saja sangat berbeda. Mereka menghadirkan pilihan dari tampilan dan pengaturan safari yang berbeda.

Nah, oleh karena itulah akan lebih baik jika kita mengetahui cara tersebut. Untuk memecahkan solusi ketika membutuhkan jaringan internet secara mudah.

Baca Juga: Cara Mengosongkan Memori iPhone dengan Mudah, Ikuti Tips Ini!

Cara Connect Hotspot iPhone ke Laptop, Gunakan Beberapa Pilihan Ini

Jaringan internet yang kita butuhkan bisa berasal dari tethering ke perangkat iPhone dengan praktis.

Maka, ketika Anda sedang membuka laptop dan ingin mendapatkan akses internet, tidak perlu khawatir lagi karena kami memiliki langkah mudahnya.

Tanpa menggunakan router atau modem yang ribet. Anda bisa andalkan perangkat HP yang sudah pasti memiliki jaringan internet lancar.

Ikuti langkah berikut untuk memudahkan penggunaannya. Jadi, selengkapnya berikut ini cara yang mudah dan efisien membantu mencari koneksi internet.

Fitur WiFi

Setiap smartphone masa kini sudah bisa dipastikan memiliki fitur WiFi. Maka Anda bisa memanfaatkannya untuk meminta jaringan internet.

Anda hanya perlu mengaktifkan saja fitur WiFi tersebut untuk bisa menggunakannya.

Pertama buka halaman untuk pengaturan dari iOS tersebut. Setelah itu cari bagian pengaturan jaringan untuk personal hotspot atau jika menggunakan bahasa Indonesia akan tertera hotspot pribadi.

Anda tidak perlu ragu lagi untuk mencobanya ketika melakukan pengaturan ini.

Biasanya Anda tinggal mengatur untuk kata sandi seperti melakukan pembagian jaringan internet tersebut. Setelah itu, bisa mencoba susun password yang sulit dan tidak mudah orang tebak.

Susunan kata sandi biasanya memerlukan beberapa karakter tidak hanya huruf saja.

Setelah itu, Anda bisa menyambungkan dengan koneksi tersebut dengan mudah. Cara connect hotspot iPhone ke laptop dengan menggunakan WiFi seperti ini akan mudah.

Karena laptop akan menemukan jaringan milik Anda yang sudah aktif untuk ikon tethering tersebut.

Ketika sudah berhasil memasukkan kata sandi, secara otomatis Anda juga sudah berhasil menyambungnya. Koneksi yang tersambung bisa dengan mudah Anda gunakan untuk akses laptop tersebut.

Selanjutnya Anda tinggal menggunakannya sesuai kebutuhan saja, cara ini mudah bukan?

Baca Juga: Cara Menghapus iCloud iPhone Second dengan Mudah dan Aman

Menggunakan USB

Nah, jika ingin sambil mencoba untuk mendapatkan jaringan yang lebih cepat dan stabil, Anda bisa menggunakan langkah berikut ini.

Banyak orang yang memilih menggunakan alat atau kabel tambahan untuk membantu menstabilkan jaringan. Maka dari itu, biasanya mereka akan menggunakan USB untuk solusinya.

Cara connect hotspot iPhone ke laptop dengan menggunakan USB cukup mudah. Kita tinggal siapkan saja kabel yang akan hubungkan antara laptop dan iOS Anda tersebut.

Setelah berhasil menyambung satu sama lain, Anda tinggal menggunakannya dengan memilih bagian Network Adapters.

Anda tinggal menyambungkan melalui Apple Mobile Device Ethernet.

Setelah berhasil menyetujui pengaturan melalui ponsel tersebut, biasanya Anda akan mendapatkan akses untuk dibagikan jaringan internet tersebut. Bahkan bisa sambil mengisi baterai melalui laptop tersebut.

Bukankah cukup menguntungkan menggunakan pilihan yang satu ini? Jaringan lancar dan tentu saja lebih aman dan praktis, karena menggunakan USB mudah sekali untuk Anda coba.

Baca Juga: Cara Mengatasi iPhone Cepat Panas atau Overheat dengan Mudah

Fitur Bluetooth

Cara connect hotspot iPhone ke laptop yang selanjutnya adalah menggunakan fitur Bluetooth. Sering diandalkan dalam berbagi file yang besar dan tetap mempertahankan kualitas file tersebut.

Kini Anda bisa menggunakannya untuk saling berbagi data internet.

Nah, ketika menghidupkan koneksi dari Bluetooth ini, Anda bisa dengan mudah berbagi jaringan dari perangkat ponsel tersebut. Anda tidak perlu bingung, karena cara penggunaannya mirip dengan fitur WiFi yang sebelumnya telah kita bahas.

Beberapa opsi tersebut bisa Anda jadikan dan pilihlah terbaik. Maka dari itu, silahkan mencobanya dan membuktikannya sendiri dengan mudah bisa Anda lakukan.

Cara connect hotspot iPhone ke laptop tersebut mudah bukan untuk kita andalkan setiap harinya? (R10/HR-Online)

KOMPAS.com  - iPhone memiliki fitur personal hotspot atau hotspot pribadi yang memungkinkan untuk berbagi koneksi internet ke perangkat lain melalui jaringan WiFi. Untuk mengaktifkan hotspot iPhone, caranya cukup mudah.

Pengguna hanya perlu mengakses menu “Settings” lalu bakal muncul opsi “Hotspot Pribadi”. Setelah opsi “Hotspot Pribadi” diaktifkan, perangkat lain bisa tersambung dengan koneksi internet yang dibagikan iPhone lewat WiFi.

Baca juga: iPhone 14 Ramai Ditawarkan di Indonesia, Harga Mulai Rp 18 Juta-Rp 38 Jutaan

Kendati cukup mudah, namun dalam beberapa kasus tertentu tak jarang pula dijumpai masalah hotspot iPhone tidak bisa tersambung. Bahkan, opsi “Hotspot Pribadi” yang terdapat di menu “Settings” bisa tidak muncul.

Saat opsi itu tak muncul, berarti perangkat lain tak bakal bisa mendeteksi dan terhubung dengan hotspot iPhone. Lantas, kenapa hotspot pribadi tidak ada di iPhone?

Masalah ini bisa disebabkan lantaran APN (Access Point Name) operator seluler belum diatur di iPhone. APN sendiri berfungsi untuk menghubungkan iPhone dengan paket data internet dari operator seluler, sehingga bisa dipakai menjadi hotspot.

Lalu, bagaimana cara memunculkan personal hotspot di iPhone? atau bagaimana cara memperbaiki hotspot iPhone yang tidak bisa tersambung secara keseluruhan? Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan di bawah ini, sebagaimana dilansir laman resmi Apple.

Cara mengatasi hotspot iPhone yang tidak bisa tersambung

1. Atur APN operator seluler di iPhone

  • Untuk memunculkan opsi hotspot iPhone, caranya buka menu “Settings”
  • Klik opsi “Seluler” untuk mengakses pengaturan jaringan seluler.
  • Setelah itu, gulir ke bawah dan klik opsi “Jaringan Data Seluler”.
  • Kemudian, bakal muncul formulir pengisian APN operator seluler.
  • Dalam formulir itu, pada bagian “Data Seluler”, “Pengaturan LTE”, dan “Hotspot Pribadi”, isi kolom APN dengan nama “internet”. Kosongkan kolom “Nama Pengguna” dan “Kata Sandi”.
  • Setelah formulir terisi, kembali ke halaman awal menu “Settings”. Tunggu beberapa saat hingga opsi “Hotspot Pribadi” muncul.
  • Saat muncul, coba aktifkan opsi “Hotspot Pribadi” dan mulai sambungkan dengan perangkat lain.

Kenapa hotspot di hp iPhone tidak bisa tersambung ke laptop
KOMPAS.com/Zulfikar Ilustrasi cara mengatur APN operator seluler untuk memunculkan opsi Hotspot Pribadi di iPhone.

Baca juga: Daftar Harga iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max

2. Restart iPhone

Bila hotspot tetap tidak bisa tersambung, coba juga untuk memuat ulang atau restart iPhone. Caranya, silakan matikan iPhone dan hidupkan kembali. Setelah kembali nyala, aktifkan lagi opsi “Hotspot Pribadi” dan sambungkan dengan perangkat lain.

3. Update iOS

Versi iOS terbaru umumnya membawa sejumlah perbaikan. Memperbarui atau update iOS dapat jadi salah satu cara untuk memperbaiki sejumlah gangguan, termasuk mungkin hotspot iPhone yang tidak bisa tersambung.

4. Reset pengaturan jaringan

Cara mengatasi hotspot iPhone tidak bisa tersambung yang berikutnya adalah dengan mengembalikan ulang atau reset pengaturan jaringan iPhone seperti kondisi awal. Caranya, buka menu “Settings” dan pilih opsi “Umum atau “General”.

Setelah itu, gulir ke bawah dan pilih opsi “Transfer atau Atur Ulang iPhone”. Kemudian, klik “Atur Ulang” dan pilih opsi “Atur Ulang Jaringan”. Setelah reset selesai, coba aktifkan lagi opsi “Hotspot Pribadi” dan sambungkan dengan perangkat lain.

Baca juga: iOS 16 Bikin Boros Baterai iPhone? Coba Matikan Fitur Ini

Demikianlah penjelasan seputar empat cara mengatasi hotspot iPhone yang tidak bisa tersambung dengan mudah, semoga bermanfaat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Apa penyebab hotspot tidak terhubung ke laptop?

Penyebab Hotspot HP Tidak Bisa Tersambung ke Laptop Hotspot HP tidak terdeteksi di jaringan WiFi laptop. Ada permasalahan jaringan di laptop. Jaringan hotspot HP masih diatur untuk pribadi. Jangkauan hotspot terlalu jauh untuk dapat terhubung dengan laptop.

Bagaimana cara menghubungkan hotspot iPhone ke laptop?

Menggunakan Wi-Fi untuk terhubung dari PC: Di pengaturan Wi-Fi di PC Anda, pilih iPhone Anda, lalu masukkan kata sandi yang ditampilkan di Pengaturan > Hotspot Pribadi di iPhone Anda. Menggunakan USB: Menyambungkan iPhone ke komputer Anda dengan kabel.

Kenapa tidak bisa terhubung ke hotspot iPhone?

Jika Anda tidak dapat menemukan atau menyalakan Hotspot Pribadi, pastikan fitur hotspot pribadi telah diaktifkan oleh operator nirkabel dan didukung oleh paket nirkabel Anda. Mulai ulang iPhone atau iPad yang menyediakan Hotspot Pribadi dan perangkat lain yang perlu terhubung ke Hotspot Pribadi.

Bagaimana cara mengatasi hotspot yang tidak bisa tersambung?

Cara Mengatasi Hotspot Tidak Tersambung.
Periksa kuota Internet HP yang dijadikan Hotspot. Saat mengakitfkan area bersinyal pastikan kuota pada HP tersebut memadai. ... .
Lakukan restart pada perangkat yang digunakan sebagai hotspot. ... .
Ubah kata sandi dan nama Hotspot. ... .
Sambungkan Hotspot melalui Bluetooth..