Jelaskan perbedaan kehidupan sosial masyarakat sebelum dan setelah ditemukannya lampu

Apa perbedaan antara masa sebelum ada listrik dan setelah ada listrik, Perhatikan bola lampu yang terdapat di dalam kelas dan nyalakan lampu tersebut, Diskusikan jawabanmu secara berkelompok, Tuliskan hasil diskusimu pada bagan berikut, pembahasan kunci jawaban tema 3 kelas 6 halaman 3 4 5 6 7 8 9 tepatnya pada materi pembelajaran 1 subtema 1 Penemu yang Mengubah Dunia di buku tematik siswa sekolah dasar.

Pembahasan kali ini merupakan lanjutan dari jawaban soal sebelumnya, di mana kalian telah mengerjakan tugas tentang percobaan membuat rangkaian listrik sederhana seperti pada senter. Sudah mengerjakannya kan?

Listrik adalah salah satu penemuan yang sangat penting. Ayo, kita bahas lebih lanjut tentang penemuan listrik dan pengaruhnya terhadap kehidupan dan peradaban manusia.

Ayo Mengamati!

Perhatikan bola lampu yang terdapat di dalam kelas dan nyalakan lampu tersebut! Menurutmu, apa perbedaan antara masa sebelum ada listrik dan setelah ada listrik? Diskusikan jawabanmu secara berkelompok! Tuliskan hasil diskusimu pada bagan berikut!

Jawaban :

Sebelum Ada Listrik

1. Kegiatan ekonomi bersifat konvensional 2. Segala kegiatan dan aktivitas dominan terjadi di siang hari 3. Belum berkembangnya alat elektronik 4. Penerangan dan masak lebih menggunakan minyak tanah 5. Peralatan masih sederhana 6. Komunikasi hanya dilakukan secara tatap muka di satu wilayah saja.

7. Belajar penerangannya menggunakan lampu minyak.

Pertanyaan

Sebutkan beberapa perubahan sosial yang terjadi di masyarakat sebelum dan setelah alat-alat listrik ditemukan!

Menurutmu, Bagaimana Kehidupan Masyarakat Sebelum Ada Bola Lampu dan Sesudah Ada Bola Lampu? kunci jawaban Tema 3 Kelas 6 halaman 44

TRIBUNPADANG.COM- Menurutmu, bagaimana kehidupan masyarakat sebelum ada bola lampu dan sesudah ada bola lampu?

Tuliskan hasil diskusimu pada bagan berikut!

Pertanyaan tersebut merupakan soal halaman 44, Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi 2018.

Halaman 44 tersebut terdapat pada Pembelajaran 5, Subtema 1 Penemu yang Mengubah Dunia, Tema 3 Tokoh dan Penemuan.

Berikut kunci jawaban Tema 3 Kelas 6 halaman 44

Menurutmu, bagaimana kehidupan masyarakat sebelum ada bola lampu dan sesudah ada bola lampu? Tuliskan hasil diskusimu pada bagan berikut!

Jawaban:

Sebelum ada lampu:
- Ketika malam hari cenderung gelap
- Mengandalkan lampu minyak untuk penerangan
- Aktivitas cenderung dilakukan pada pagi hari hingga sore hari
- Kegiatan belajar biasa dilakukan saat siang hari.

Setelah ada lampu:
- Malam hari tetap terang dengan cahaya lampu dimana-mana
- Menggunakan lampu untuk penerangan
- Aktivitas bisa dilakukan kapan saja
- Kegiatan belajar dapat dilakukan kapan saja, begitu juga di malam hari.

Klik link di bawah ini untuk kunci jawaban lengkap Tema 3 Kelas 6 Pembelajaran 5 Subtema 1:

• Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 Halaman 43 44 45 46 47 48 49 50 Pembelajaran 5 Subtema 1 Buku Tematik

Thomas Alva Edison, Sang Penemu Bola Lampu Pijar

Pernahkah terbayang olehmu hidup tanpa penerangan? Setelah Matahari terbenam, tentu akan sulit melakukan kegiatan di luar rumah karena lingkungan yang gelap gulita. Kegiatan di dalam rumah mungkin juga terbatas. Kita patut mensyukuri salah satu penemuan besar yang mengubah dunia. Penemuan bola lampu pijar oleh Thomas Alva Edison.

Thomas Alva Edison lahir di Milan, Ohio, pada tanggal 11 Februari 1847. Ia tidak pernah menyelesaikan pendidikan resmi di sekolah. Ia hanya sempat bersekolah selama tiga bulan. Edison diajar oleh ibunya di rumah. Walaupun tidak mengikuti pendidikan formal, terlihat bahwa Edison memiliki rasa ingin tahu yang sangat tinggi. Di usia 11 tahun, Edison sudah dapat membuat telegraf sederhana. Di usia 12 tahun, ia memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca literatur dan melakukan berbagai percobaan. Pada tahun 1861 ia dapat mencetak koran. Koran terbitannya “Weekly Herald” laris terjual.

Ia melihat dunia butuh penerangan. Ia menghabiskan waktu selama dua tahun serta dana yang cukup besar untuk mengembangkan penemuan. Melalui kerja kerasnya, pada tanggal 21 Oktober 1879 lahir lampu pijar listrik pertama yang dapat menyala selama 40 jam.

Kegigihan Thomas Alva Edison memberikan hal baru bagi dunia. Rasa ingin tahunya yang tinggi dan sikap pantang menyerahnya mampu mengubah dunia menjadi lebih baik.

(TribunPadang.com)

Jelaskan 4 contoh perbedaan kegiatan masyarakat sebelum dan sesudah ditemukannya listrik! /Pixabay /Photocurry

PORTAL PURWOKERTO - Jelaskan 4 contoh perbedaan kegiatan masyarakat sebelum dan sesudah ditemukannya listrik! Berikut adalah kunci jawaban tema 3 kelas 6 SD.

Simak penjelasan tentang contoh perbedaan kegiatan masyarakat sebelum dan sesudah ditemukannya listrik. Merupakan hasil pembahasan bersama dengan Dodi Iswanto S.Pd, seorang tenaga pendidik di Medan, Sumatera Utara.

Kunci jawaban ini adalah sebagai panduan untuk orang tua. Siswa dapat bereksplorasi lebih lanjut dan mencari jawaban lainnya, sehingga jawaban ini tidak selamanya mutlak.

Baca Juga: Mengapa Penemuan Listrik Bisa Memicu Revolusi Industri? Kunci Jawaban Kelas 6 SD

Sebelum memulai pembahasan, adik-adik harus mengerti terlebih dahulu pengertian tentang tema tokoh dan penemuan.

Pernahkah kalian jalan-jalan keliling kota di malam hari? Melihat lampu jalan dan gedung-gedung yang terang benderang?

Atau berkunjung ke pusat perbelanjaan serta menikmati kuliner di pinggir jalan? Apakah kalian tahu yang membuat hal tersebut dapat kita lakukan?

Baca Juga: 10 Contoh Kolase dari Bahan Alam untuk Kelas 4 SD, Pakailah Benda-Benda yang Mudah Ditemukan di Sekitarmu

Ya, betul. Semua itu bisa dilakukan karena adanya listrik. Tahukah adik-adik siapa orang yang berjasa menemukan listrik?

Lihat Foto

KOMPAS.com/Gischa Prameswari

Ilustrasi kegiatan masyarakat adanya listrik

KOMPAS.com - Hampir setiap aktivitas yang dilakukan manusia selalu membutuhkan listrik. Bagi masyarakat modern, listrik sangat penting dan perannya tidak bisa dipisahkan dari kehidupannya sehari-hari.

Listrik jelas membantu manusia dalam mengerjakan berbagai hal. Sebagai salah satu sumber energi terbesar, listrik sangat berperan besar. Tanpa listrik, beberapa kegiatan atau aktivitas akan terganggu bahkan terhenti.

Menurut Gatut Susanta dan Sasi Agustoni dalam buku Kiat Hemat Bayar Listrik (2007), listrik adalah sumber energi yang disalurkan lewat kabel atau jenis penghantar lainnya. Dalam kabel, akan timbul arus listrik yang mengalir tiap satuan waktu.

Listrik bisa dihasilkan dari dua jenis energi. Pertama, energi yang tidak dapat diperbarui, contohnya batu bara. Kedua, energi yang dapat diperbarui, seperti air, angin, dan tenaga surya.

Baca juga: Komponen-komponen Rangkaian Listrik Sederhana

Contoh kegiatan masyarakat

Kehadiran listrik dalam hidup manusia telah membawa sejumlah dampak. Tentunya ada beberapa perbedaan kegiatan, antara sebelum dan sesudah ada listrik. Berikut contoh perbedaan kegiatan masyarakat sebelum dan sesudah ditemukannya listrik, yaitu:

Sebelum ada listrik Sesudah ada listrik
Aktivitas bekerja dilakukan dari pagi hingga sore hari, berkat sinar matahari. Namun, ketika malam tiba, kegiatan berhenti dilakukan karena membutuhkan penerangan tambahan, seperti lilin. Aktivitas bekerja dilakukan dengan bebas, mulai dari pagi hingga malam hari. Tidak tergantung sepenuhnya pada sinar matahari, karena saat malam bisa menggunakan penerangan dari sumber energi listrik, seperti lampu.
Menyetrika menggunakan setrika arang yang tidak memerlukan listrik. Menyetrika menggunakan setrika listrik.
Air didapatkan dengan menimba air di sumur. Air bisa didapatkan dengan memakai pompa listrik.
Komunikasi dulunya terjalin dengan surat atau alat komunikasi tradisional. Komunikasi terjalin lewat telepon atau gadget yang juga membutuhkan daya listrik.
Kegiatan ekonomi dilaksanakan dengan manual atau tanpa bantuan teknologi. Kegiatan ekonomi dilaksanakan dengan memakai teknologi, contohnya mesin.

Mengapa listrik penting bagi kehidupan manusia?

Dikutip dari buku Mengenal Electrical Safety: Sebuah Panduan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (2019) karya Eliza Rahmawati, listrik sangatlah penting untuk kehidupan manusia. Tanpa listrik, manusia tidak bisa bekerja dengan maksimal.

Baca juga: Sumber Daya Alam Pembangkit Listrik

Jika dirangkum, setidaknya ada tiga alasan mengapa listrik sangat penting untuk manusia. Berikut penjelasan manfaat listrik bagi kehidupan:

  1. Listrik menghasilkan penerangan
    Saat pagi hingga sore, manusia tidak terlalu membutuhkan penerangan, sehingga dapat beraktivitas seperti biasa. Namun, ketika malam tiba, manusia perlu pencahayaan, agar aktivitas tetap berjalan. Jika tidak ada listrik, kegiatan di malam hari akan terganggu.
  2. Listrik membantu kegiatan manusia
    Hampir sama seperti alasan sebelumnya, listrik sangat membantu manusia dalam beraktivitas. Contohnya mengerjakan tugas lewat komputer, menggunakan pendingin ruangan, memakai mesin, dan lain sebagainya. Adanya listrik mempermudah manusia dalam melakukan banyak kegiatan.
  3. Listrik membawa dampak bagi kehidupan
    Listrik telah membawa sejumlah dampak di berbagai bidang kehidupan. Contohnya di bidang transportasi, listrik memudahkan manusia untuk bepergian. Contoh lainnya dalam bidang komunikasi, membantu manusia berkomunikasi lewat telepon dan handphone.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA