Jelaskan cara mendapatkan driver hardware

Ketika selesai melakukan instal komputer/laptop terkadang ditemukan perangkat tersebut tidak dapat mendengarkan suara musik, atau gambar display yang patah-patah. Nah, jika itu terjadi berarti sistem windows komputer atau laptop tidak dapat menemukan driver hardwarenya.

Untuk mengatasinya yaitu dengan instal driver yang dibutuhkan oleh sistem windows agar sesuai dengan spesifikasi komputer . Caranya  sangat mudah, hanya cukup dengan memasukkan cd-driver mother board atau cd-driver laptop yang disertakan pada saat pembelian komputer atau laptop,kemudian lakukan proses Instalasi driver tersebut.

Namun bagaimana jika mengalami kehilangan cd-driver tersebut atau ketika perangkat komputer tidak disertai dengan cd-drivernya? Bagaimana cara mendapatkan driver yang sesuai dengan perangkat hardware komputer atau laptop? Caranya mengatasinya juga cukup mudah, dapat melakukan pencarian driver di internet.

berikut ini cara yang dapat dilakukan untuk mencari driver komputer dan laptop dengan memanfaatkan koneksi internet: 1. Software 3dchip

Download software 3dchip ini dan instal di komputer. Untuk mengunduh software ini silahkan klik //www.3dpchip.com/3dpchip/3dp/chip_down_en.php

Setelah anda instal tampilannya akan berbentuk seperti di bawah ini :

3dchip akan mendiagnosa perangkat yang terdapat di komputer atau laptop terebut, Kawan Kapsul tinggal klik hardware yang drivernya belum terinstal dengan benar. Kemudian 3dchip akan menunjukkan lokasi untuk download drivernya, yang di lakukan tinggal mendownload dan menginstal driver tersebut. 2.  Melalui devid.info Langkahnya adalah harus membuka device hardware anda yang belum terinstal driver. Biasanya driver jika tidak terinstal dengan benar akan ada tanda silang. Cara mengatasinya adalah sebagai berikut: - klik kanan pada icon My Computer kemudian klik Device Manager

  

Pilihlah Driver yang belum terinstall dengan benar misalnya Wireless LAN. Buka hardwarenya wireless LANnya dengan cara klik-klik kemudian pilih menu Details :

Pastikan Anda berada pada Device Instance Id, kemudian perhatikan tulisan PCI\\VEN\168…… teks tersebut adalah kode unik untuk hardware anda, setiap hardware akan memiliki kode unik yang berbeda. - Copy teks tersebut dengan menekan Ctrl+C. - Buka web devid.info dengan browser kesayangan teman-teman

- Copykan teks tersebut dengan menekan Ctrl+V kedalam “Enter Device ID” kemudian klik tombol “Search” - devid.info akan melakukan pencarian driver yang sesuai dengan kode unik yang teman-teman Pastekan tadi. Kawan Kapsul tinggal melakukan download dan menginstallnya.

Demikian cara mencari driver komputer atau driver laptop. Semoga bermanfaat.

By Kuliahkomputer 27 Jun, 2020

Saat kita mlekukan installasi windows terkadang kita menemukan beberapa driver yang kurang pas dengan laptop kita. Kurang lengkap driver menjadikan laptop kita berjalan tidak sempurna maka semua driver harus terinstall dengan benar. 

Jika terjadi masalah seperti itu, maka kita harus mencari dan menginstall sendiri driver yang tepada dengan browsing ria di google. Bagaimana caranya mencari dengan tepat? Berikut ini tutorialnya

Cara menemukan driver yang cocok di Windows

1. Buka Device Manager

Langkah pertama dalah buka program Device Manager pada windows yang kita gunakan. Device Manager merupakan alat yang berfungsi untuk mengelola semua driver yang ada di Windows. Caranya bisa dengan klik pada tombol Start > ketik Device Manager > pilih aplikasi Device Manager atau klik kanan pada my computer pilih device manager.

2. Melihat driver yang belum diinstall

Setelah aplikasi Device Manager terbuka, kita akan melihat daftar devices yang ada pada komputer. Yang perlu kita lakukan adalah menemukan perangkat yang belum terinstall atau bermasalah drivernya. Device yang drivernya belum terinstall biasanya bernama Unknown device, sedangkan driver yang bermasalah akan memiliki tanda seru berwarna kuning.

3. Klik kanan pada driver

Selanjutnya klik kanan pada device tersebut, Pilih Properties

5. Copy hardware id dari perangkat

Pada Properties, klik pada tab Details. Setelah itu lihat pada bagian Property, pilih pada Hardware Ids kemudian klik kanan pada baris kode yang pertama dan pilih Copy.

PCI\VEN_10EC&DEV_8176

6. Temukan driver yang cocok secara online

Setelah mendapatkan hardware id dari perangkat yang ingin dipasang drivernya maka langkah selanjutnya adalah mencari driver yang cocok secara online. kita bisa download dari salah satu situs berikut ini:

//driverpacks.net///driverscollection.com/

//deviceinbox.com/

Pada contoh kali ini menggunakan situs driverpacks.net, maka langkah pertama adalah buka dulu situs tersebut dengan menggunakan browser. Pada kolom pencarian paste kode hardware id kemudian klik driver yang muncul atau tekan tombol Find .

Setelah itu driver yang sesuai dengan hardware id akan muncul, selanjutnya Anda bisa download driver tersebut.

Setelah menemukan driver yang cocok, selanjutnya kita bisa install driver tersebut ke komputer seperti biasa.

Selesai

Komputer itu terdiri dari beberapa perangkat keras (hardware) yang saling terhubung. Bagaimana cara tiap perangkat keras tersebut saling terhubung? Jawabanya adalah karena adanya driver.

Tanpa adanya driver, perangkat keras tidak akan bisa digunakan. Contohnya, ketika kamu menancapkan printer atau scanner pada USB komputer, tiba-tiba ada peringatan di layar: “welcome to the found new hardware wizard”. Lalu kamu klik cancel. Tapi setelah itu malah muncul peringatan lagi: “a problem occured during hardware installation……….. dan seterusnya. Mengapa?

Ternyata hal itu disebabkan karena kamu belum melakukan instalasi driver perangkat yang kamu tancapkan tadi di komputer. Lantas apa itu driver? Apa saja fungsi dan jenisnya? Saya akan jelaskan satu persatu. Kita mulai dari pengertian driver.

Pengertian Driver

Driver adalah software yang memiliki tugas mengontrol hardware yang terpasang di komputer agar bisa terkoneksi dengan OS, aplikasi lain atau perangkat yang lain. Jadi driver itu memiliki fungsi yang sedikit berbeda dengan software umumnya. Ia adalah komponen penunjang yang bersifat khusus.

Mengapa khusus? Karena driver lah yang membuat interaksi antara hardware dengan hardware bisa terjalin. Misalnya Wi-Fi, LAN, Keyboard, Printer, Mouse, BIOS atau VGA dan lainya dengan komputer. Kalau tidak ada driver, maka hardware-hardware tersebut tidak bisa digunakan karena tidak bisa terkoneksi dengan komputer.

Wikipedia mendefinisikan Driver sebagai Pemacu peranti atau istilah teknologi yang mewakili perangkat lunak yang tugasnya menghubungkan perangkat keras. Hardware tidak bisa digunakan bila tidak ada driver yang tepat terinstal di komputer.

Driver dibutuhkan komputer sebagai panduan agar bisa bekerja secara optimal. Penjelasan mudahnya, karena setiap alat memiliki aturan tersendiri dalam penggunaanya, maka driver seperti layaknya buku manual yang berisi panduan bagaimana alat digunakan.

Ingan, bahwa komputer itu tidak sama seperti manusia yang bisa belajar sendiri. Untuk bisa memahami bagaimana cara kerja sebuah alat yang dihubungkan ke komputer, maka komputer butuh panduan. Panduan inilah yang disebut sebagai driver.

Fungsi Driver

DriverMax salah satu jenis software instalasi driver

Sebagaimana yang telah saya jelaskan sebelumnya, meski tergolong sebagai software, driver itu memilki fungsi yang sedikit berbeda dibanding kebanyakan software. Driver itu memiliki fungsi khusus. Fungsi driver adalah menjadi buku panduanya komputer agar bisa mengenali dan menjalankan hardware yang terpasang.

Jadi bila kita instal driver LAN, maka sama artinya kita memasukkan buku panduan penggunaan LAN ke komputer. Sehingga komputer bisa menjalankan LAN yang terpasang. Begitu juga bila kamu instal Driver VGA, itu sama artinya kamu memasukkan buku panduan penggunaan VGA ke komputer.

Dari situ bisa kita kelompokkan, bahwa fungsi driver terdiri dari dua hal:

  • Pertama adalah untuk menghubungkan Hardware dengan komputer
  • Kedua adalah untuk mengenalkan hardware yang terpasang di komputer agar komputer bisa menjalankan hardware yang baru terpasang.

Itulah mengapa, ketika kita baru saja memasang hardware tertentu, tetapi tidak bisa kita jalankan itu bisa disebabkan karena drivernya belum kita instal. Bahkan drivernya belum kita update juga bisa menyebabkan hardware tidak bisa dijalankan.

Kegiatan install ulang OS juga harus disertai dengan install driver. Jika tidak maka bisa saja ada hardware di dalam komputer yang tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Jadi fungsi driver sangatlah penting untuk bisa mengoperasikan komputer.

Software Untuk Instalasi Driver

Driver Easy salah satu jenis software instalasi driver

Untuk melakukan instalasi driver ke komputer, kamu bisa melakukanya dengan dua cara. Kamu bisa lakukan dengan mengunduh satu persatu driver yang kamu butuhkan melalui website resminya atau kamu bisa juga gunakan pilih untuk instal driver secara otomatis.

Nah untuk bisa instal driver secara otomatis, kamu harus terlebih dahulu memiliki software khusus untuk instalasi driver. Pilihan instal driver secara otomatis banyak dipilih pengguna karena lebih efisien dan simple. Karena itulah, saya akan jelaskan beberapa software untuk instalasi driver secara otomatis.

1. DriverPack Solution

Software untuk instalasi driver secara otomatis yang pertama adalah Driver Pack Solution. Software karya Artur Kuzyakov bisa kamu gunakan untuk instal driver dengan sangat mudah dan kerap menjadi pilihan terbaik.

Cara kerja software ini langsung bisa kamu rasakan setelah kamu menginstal software. Begitu software selesai kamu instal, software akan langsung menganalisa dan memberikan opsi terbaik mana driver yang dibutuhkan komputer kamu. dengan kemampuan Machine Learning yang bisa menginstal driver secara otomatis, tentu menjadi alasan nya software Driver Pack Solution ini menjadi pilihan terbaik.

2. Driver Booster

Selain mengupdate driver, Driver Booster juga dibekali kemampuan untuk meningkatkan performa hardware komputer kamu. sehingga tak salah bila software yang bisa digunakan untuk instal driver otomatis ini banyak menjadi pilihan para pecinta game. Sebab sofwate ini bisa melakukan Tweaking untuk keperluan game. Ia juga bisa uninstall driver lama dan menggantinya dengan yang baru.

3. DriverMax

Jika kamu ingin software instal driver yang sederhana, maka DriverMax bisa menjadi pilihan yang tepat. Pada intinya, driver ini bisa kamu gunakan untuk instal driver secara otomatis tanpa perlu repot-repot satu persatu cari driver yang tepat.

4. Driver Easy

Terakhir, kamu juga bisa gunakan Driver Easy yang juga menjadi software untuk instal driver secara otomatis. Uniknya software ini bisa bekerja seperti sebuah antivirus. Tetapi di scan adalah daftar driver yang perlu update.

Jenis – Jenis / Type Driver Komputer

Jenis atau tipe driver komputer sangat tergantung dengan kebutuhan. Bila kamu akan pasang LAN, maka jenis driver yang kamu butuhkan adalah driver LAN. Begitu juga bila kamu akan pada pasang keyboard. Namun secara umum, ada beberapa jenis driver wajib yang harus diinstal di komputer:

  • Driver audio
  • Driver Bios
  • Driver Chipset
  • Driver Graphics
  • Driver Keyboard
  • Driver Mouse
  • Driver Storage
  • Driver Network
  • Dan lain-lain

Nah itulah yang bisa saya jelaskan mengenai Driver, fungsi serta software untuk instal driver secara otomatis dan jenis-jenis driver komputer. Semoga bermanfaat.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA