Cara membuat masker alami untuk menghilangkan jerawat dan komedo

“Cara menghilangkan jerawat tak harus selalu melalui obat-obatan. Terdapat beberapa bahan alami yang dipercaya dapat membantu mengatasi bekas jerawat. Contohnya seperti putih telur, air perasan lemon, bawang putih, hingga madu.”

Halodoc, Jakarta - Jerawat merupakan masalah umum yang sering terjadi di kalangan remaja. Bahkan, masalah yang satu ini bisa saja mengikuti sampai seseorang telah beranjak dewasa. Berikut beberapa bahan yang dapat digunakan sebagai cara menghilangkan jerawat secara alami.

1. Putih Telur 

Putih telur mengandung enzim lysozyme yang ampuh digunakan sebagai bahan untuk menghilangkan jerawat. Cara dengan memisahkan putih telur dari kuningnya dan dicampur dengan air perasan lemon. Aplikasikan pada wajah seperti masker, kemudian diamkan selama 15 menit. Lalu bilas dengan air bersih.

2. Lidah Buaya 

Lidah buaya memiliki kandungan polifenol yang berperan sebagai pembasmi jerawat pada kulit. Jika kamu rutin menggunakannya, bahan alami yang satu ini mampu menghilangkan jerawat secara menyeluruh. Caranya dengan memakai masker dari gel lidah buaya, kemudian diamkan selama setengah jam. Lalu, bilas dengan air bersih.

3. Bawang Putih 

Bawang putih mengandung zat sulfur yang dipercaya dapat menghilangkan jerawat secara cepat. Caranya dengan memotong bawang putih menjadi bagian-bagian kecil, kemudian tempelkan pada jerawat atau bekas jerawat. Diamkan selama 15 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

4. Air Perasan Lemon 

Lemon mengandung asam askorbat tinggi yang ampuh untuk menghilangkan jerawat membandel. Caranya dengan mengoleskan air perasan lemon pada wajah, lalu diamkan selama 15 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

5. Mentimun 

Mentimun mengandung antioksidan tinggi, vitamin, dan asam amino di dalamnya. Kandungan-kandungan ini dapat digunakan sebagai penghilang jerawat secara alami. Aplikasikan masker mentimun pada wajah selama 15 menit. Kemudian, bilas dengan air bersih.

6. Madu 

Siapa yang tak kenal khasiat baik yang terkandung dalam madu? Bahan alami yang satu ini ternyata dapat digunakan sebagai penghilang jerawat secara alami. Caranya adalah dengan mengaplikasikan madu pada wajah. Diamkan selama 15 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

7. Cuka Apel 

Cuka apel mengandung antiseptik alami yang mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Caranya dengan mengoleskan cuka apel pada wajah menggunakan kapas, lalu diamkan selama lima menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

8. Tomat 

Tomat mengandung vitamin A dan vitamin C yang dapat menghilangkan jerawat secara alami. Caranya dengan mengoleskan tomat yang telah dipotong pada wajah secara merata, lalu diamkan selama setengah jam. Kemudian, bilas dengan air bersih.

9. Pepaya 

Pepaya mengandung enzim papain yang mampu mengangkat sel kulit mati penyebab jerawat. Gunakan pepaya sebagai masker alami wajah, kemudian diamkan selama setengah jam, lalu bilas dengan air bersih.

10. Alpukat 

Alpukat memiliki kandungan vitamin E yang mampu mengurangi peradangan pada kulit yang berjerawat. Caranya dengan menghaluskan alpukat, kemudian aplikasikan pada wajah sebagai masker. Kamu dapat mencampurnya dengan madu. Diamkan selama setengah jam dan bilas dengan air bersih setelahnya.

Adanya jerawat akan membuat rasa risih dan gemas untuk memencetnya. Namun, jika hal ini kamu lakukan saat tangan sedang kotor, yang ada kotoran pada tangan malah menyumbat pori-pori dan membuat jerawat semakin parah. Jika kamu tidak sabar menggunakan bahan-bahan alami tersebut karena proses yang lama, kamu bisa bertanya pada dokter kulit pada aplikasi Halodoc untuk menentukan langkah pengobatan medis untuk meringankan jerawat yang kamu alami. Yuk, download Halodoc sekarang juga!

Referensi:Medical News Today. Diakses pada 2019. Fifteen Home Remedies for Acne.Healthline. Diakses pada 2019. 13 Powerful Home Remedies for Acne.

JawaPos.com – Masalah yang sering terjadi pada kulit wajah adalah jerawat, komedo, dan pori-pori membesar. Masalah ini membuat wajah tak enak dipandang, kusam, tak halus lagi. Kondisi ini juga membuat kulit menjadi tempat berkembang biak bakteri penyebab infeksi serta kotoran menjadi menumpuk.

Maka, salah satu caranya adalah dengan rajin membersihkan wajah dan menggunakan peeling atau masker. Tak perlu ke salon, cukup dengan resep alami seperti dilansir dari Boldsky, Senin (22/1), ada 10 masker yang bisa menyelesaikan masalah pada kulit wajah. Bahan yang direkomendasikan dilengkapi dengan sifat antibakteri dan antioksidan yang baik bagi kulit

1. Telur Putih dan Jus Lemon
Masukkan putih telur dan 1 sendok makan jus lemon dalam mangkuk dan campurkan. Oleskan pada seluruh wajah dan leher. Biarkan tetap bertahan selama 15-20 menit sebelum mencucinya dengan air hangat.

Info grafis rahasia wajah cantik alami (Rofiah Darajat/JawaPos.com)

2. Baking Soda dan Lidah Buaya
Buat campuran 1/2 sendok teh baking soda dan 1 sendok makan gel lidah buaya. Aplikasikan pada wajah dan biarkan selama 10 menit. Bilas dengan air hangat dan semprot toner untuk hasil yang lebih baik.

3. Tanah Liat dan Minyak Zaitun
Campur 1/2 sendok teh tanah liat dan 2 sendok teh minyak zaitun. Ratakan lapisan tipis dari campuran yang dihasilkan ke kulit wajah. Biarkan sampai kering selama 10 menit sebelum mencuci sisanya dengan air hangat.

4. Mentimun dan Cuka Apel
Parut sepotong mentimun dan campurkan pasta dengan 4-5 tetes cuka sari apel. Oleskan ke wajah dan biarkan hingga kering selama 5-10 menit. Setelah selesai, gunakan air hangat untuk membilasnya.

5. Madu dan Minyak Tea Tree
Cukup campurkan 2 sendok teh madu organik dengan 3-4 tetes minyak tea tree. Oleskan pada kulit yang sedikit basah dan biarkan selama 5 menit. Setelah selesai, gunakan air hangat untuk membilasnya.

6. Pisang dan Minyak Almond
Haluskan pisang dan campurkan dengan 1 sendok makan minyak almond. Oleskan merata di seluruh wajah dan biarkan menyerap di permukaan kulit selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

7. Gandum dan Minyak Kelapa
Campurkan 1 sendok teh oatmeal dengan 2 sendok teh minyak kelapa. Oleskan di wajah selama 15-20 menit. Bersihkan wajah dengan air hangat.

8. Yogurt dan Gula Merah
Campurkan 2 sendok teh yogurt dan 1 sendok teh gula merah. Dengan lembut oleskan pada wajah dan biarkan selama 10 menit. Setelah selesai, gunakan air hangat untuk membersihkan wajah.

9. Kunyit Bubuk dan Susu
Cukup campurkan sedikit bubuk kunyit dengan 1 sendok teh susu segar. Oleskan pasta di seluruh wajah dan biarkan selama 10 menit lalu bilas dengan air hangat.

10. Bubuk Cendana dan Air Mawar
Campur 1/2 sendok teh bubuk cendana dengan 2 sendok teh air mawar. Campur untuk mendapatkan pasta yang halus. Oleskan kulit wajah selama 10-15 menit, bersihkan dengan air hangat.

Editor : Fersita Felicia Facette

Reporter : (ika/ce1/JPC)

Masker apa untuk menghilangkan jerawat dan komedo?

Catat Resep 10 Masker Alami, Singkirkan Masalah Jerawat dan Komedo.
Telur Putih dan Jus Lemon. ... .
Baking Soda dan Lidah Buaya. ... .
Tanah Liat dan Minyak Zaitun. ... .
Mentimun dan Cuka Apel. ... .
Madu dan Minyak Tea Tree. ... .
Pisang dan Minyak Almond. ... .
Gandum dan Minyak Kelapa. ... .
Yogurt dan Gula Merah..

Masker alami apa yang cocok untuk wajah berjerawat?

Ingin Bekas Jerawat Hilang?.
Masker lidah buaya. Melansir Mirror, lidah buaya memiliki kandungan antiperadangan dan antibakteri. ... .
Masker lemon. ... .
Masker kentang. ... .
Masker kunyit. ... .
Masker madu. ... .
Masker witch hazel. ... .
Masker putih telur. ... .
Masker kulit jeruk..

Masker apa yang cocok untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya?

10 Masker Terbaik untuk Menghilangkan Bekas Jerawat.
Green Tea Clay Mask dari Ever White..
COSRX Ultimate Moisturizing Honey Overnight Mask..
Mustika Ratu..
Acnes Tea Tree Oil Clay Mask..
Viva White Clean Mask Refreshner..
Holika Holika Pure Essence Mask Sheet Charcoal..
Harlette Oatmilk Sleeping Mask..

Bagaimana cara menghilangkan jerawat dan komedo?

Cara Menghilangkan Komedo Hitam.
Rutin Mencuci Muka. Cara pertama untuk mengurangi komedo hitam dan membandel yakni dengan rutin cuci muka. ... .
Manfaatkan Garam Laut. ... .
Konsumsi Makanan yang Mengandung Vitamin C. ... .
Melakukan Eksfoliasi. ... .
Gunakan Mmake up atau Skin Care Non-comedogenic. ... .
Benzoil Peroksida. ... .
Asam Salisilat. ... .
Retinoid..

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA