Bagaimana cara mengatasi anak yang susah minum susu formula?

Manfaat susu bagi kesehatan sudah tak perlu dipertanyakan lagi, khususnya bagi anak. Berbagai zat gizi yang penting bagi tumbuh kembang Si Kecil ada di dalam susu. Tak hanya kaya protein, susu anak pun mengandung kalsium, vitamin D, vitamin A, dan zinc. Namun sayang, ada kalanya anak tidak mau minum susu. Karena berbagai alasan, anak kerap menutup mulut ketika orang tua menawarkan susu.

Hal ini tentu membuat Ayah dan Bunda khawatir, takut tubuh Si Kecil tak cukup nutrisinya. Apa saja penyebab Si Kecil susah minum susu? Inilah beberapa di antaranya:

1.   Alat pemberian susu tidak cocok

Ada beberapa media pemberian susu yang dapat Bunda gunakan, diantaranya adalah cangkir, sippy cup, atau dot. Sering kali media atau alat pemberian susu yang tidak cocok juga membuat Si Kecil tidak mau minum susu.

Bila memberikan susu menggunakan dot, kondisi karet dot juga kerap memengaruhi Si Kecil saat mengisap susu. Lubang karet yang terlalu besar atau terlalu kecil bisa jadi membuat anak menolak minum susu.

2.   Masalah rongga mulut

Beberapa kondisi, seperti sariawan di gusi atau lidah serta masalah rongga mulut, dapat membuat Si Kecil tidak nyaman untuk makan atau minum. Dampaknya, Si Kecil pun menolak untuk minum susu.

3.   Infeksi saluran pernapasan

Anak yang sedang sakit, misalnya mengalami infeksi saluran pernapasan, infeksi telinga, atau radang tenggorokan, juga akan cenderung menolak minum susu. Saat mengalami infeksi tersebut, tubuh Si Kecil akan lebih lemas dan ia bisa jadi enggan untuk minum susu. Radang tenggorokan juga membuat Si Kecil akan merasa nyeri saat menelan cairan, termasuk susu. Oleh karena itu, segeralah beri pertolongan jika Si Kecil mengalami radang tenggorokan. Cari tahu cara mengatasi sakit tenggorokan pada anak dengan membaca artikel ini, yuk: 4 Cara mengatasi sakit tenggorokan pada Anak

4.   Kondisi susu

Salah satu faktor yang menjadi penyebab Si Kecil susah minum susu adalah kondisi susu, misalnya suhu saat susu disajikan. Beberapa anak lebih menyukai susu dengan suhu biasa, tetapi ada pula yang lebih suka suhu yang hangat.

Selain itu, perhatikan pula tanggal kedaluwarsa susu, khususnya untuk susu dalam kemasan seperti susu sapi atau susu formula. Bau tengik atau aroma yang tidak sedap pada susu bisa jadi penyebab Si Kecil malas minum susu.

5.   Suasana saat minum susu

Apakah waktu minum susu Si Kecil sering terganggu dengan gadget atau televisi? Bisa jadi itulah penyebab ia enggan minum susu. Selain itu, Si Kecil yang dipaksa minum susu saat ia sedang asyik bermain juga akan menolak minum susu.

6.   Si Kecil tidak tertarik dengan susu

Anak yang sudah kenyang dan sudah mengonsumsi makanan padat kemungkinan tidak akan tertarik untuk minum susu lagi. Salah satu solusi nya adalah memberi jeda waktu antara makan utama dengan minum susu.

Bila Si Kecil menolak minum susu, salah satu atau beberapa dari penyebab di atas bisa jadi pemicunya. Kenali apa yang menyebabkan Si Kecil susah minum susu dan atasi sesuai dengan penyebab tersebut. Selain kondisi di atas yang sudah dijelaskan, ada kemungkinan bahwa Si Kecil tidak cocok susu formula. Ketahui apakah ia tidak mau minum susu karena alergi susu sapi? Maka susu soya bisa jadi solusi.

Apabila Si Kecil masih tidak mau minum susu, Bunda dapat berkonsultasi dengan dokter. Dokter akan memberikan saran bahan makanan lain yang dapat menjadi alternatif susu, guna memenuhi kebutuhan Si Kecil akan kalsium dan zat gizi lainnya.

Nutrisi | Diperbarui 7 December 2021

Bagaimana cara mengatasi anak yang susah minum susu formula?

Artikel ini telah ditinjau oleh:
Yeni Novianti, S.Gz | Nutrisionis Lihat Detail

"Nggak mau!" Si Kecil tiba-tiba rewel dan menolak ajakan Ibu untuk minum susu. Padahal di bulan-bulan sebelumnya, ia gemar melahap susu yang disajikan. Hmm, kira-kira si Kecil kenapa, ya?

Bagaimana cara mengatasi anak yang susah minum susu formula?
Bagaimana cara mengatasi anak yang susah minum susu formula?

Ibu, jangan putus asa terlebih dulu jika anak tidak mau minum susu. Bisa jadi, salah satu faktor di bawah ini adalah penyebabnya:

Coba diteliti kembali menu makanannya hari ini, Bu. Penolakan si Kecil terhadap susu biasanya terjadi karena ia sudah terlalu banyak menyantap makanan yang manis. Kadar glukosa darahnya yang sudah terpenuhi dapat membuat si Kecil merasa kenyang dan menolak saat diajak minum susu. Sebaiknya tunggu beberapa jam hingga si Kecil sudah tidak merasa kenyang, baru coba untuk memberikannya susu lagi.

Belum Terbiasa dengan Rasanya

Setelah lama menyantap ASI, saat ini susu yang Ibu sajikan mungkin masih terasa asing untuknya. Oleh sebab itu, ia membutuhkan waktu untuk adaptasi hingga dapat menerima rasa susu yang diberikan untuknya. Jangan langsung memberikannya dalam jumlah banyak, Bu, tapi berikan sedikit demi sedikit.

Setelah ia mulai menerima, naikkan takarannya secara perlahan. Terus berusaha dan bersabar untuk mengajak si Kecil minum susu ya, Bu. Jika ia menolak, jangan memaksa. Hentikan dulu dan coba beberapa jam kemudian.

Gangguan Kesehatan

Penolakannya saat diberi susu (atau makanan lainnya)  bisa jadi karena si Kecil sedang mengalami gangguan pada mulut dan tenggorokannya, seperti radang, sariawan, atau sakit gigi. Hidungnya yang tersumbat saat sakit flu pun dapat menjadi alasan dari anak tidak mau minum susu.

Selain itu, jika si Kecil selalu merasa perutnya tidak nyaman, seperti mengalami kram  sampai diare saat meminum susu, cobalah berkonsultasi pada dokter. Gejala tersebut biasa ditemukan pada anak yang mengalami kondisi intoleransi laktosa (lactose intolerance).

Jika memang si Kecil memiliki alergi terhadap susu sapi, Ibu sebaiknya mengganti susunya dengan susu kedelai. Kandungan nutrisi susu kedelai juga tak kalah dari susu sapi, antara lain protein, vitamin D, vitamin B12, zinc, serta asam lemak omega 3.

Mengalami Trauma

Bu, cobalah teliti alasan dibalik sikapnya menolak minum susu tersebut. Bisa jadi alasannya adalah karena ia pernah mengalami kejadian yang tak mengenakkan yang berhubungan dengan susu. Misalnya si Kecil pernah tersedak atau dulu pernah dipaksa menghabiskan susu oleh pengasuhnya.

Tips Agar Si Kecil Mau Minum Susu

Walaupun di usianya ini susu bukan lagi menjadi kebutuhan utama si Kecil, tapi nutrisi yang terkandung di dalam susu tetap dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi yang diperlukan di masa tumbuh kembangnya saat ini. Menurut Institute of Medicine, anak berumur 1-3 tahun memerlukan kalsium hingga 500 mg/harinya , dan susu merupakan salah satu sumber yang baik untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Dalam mengembalikan minat si Kecil terhadap susu pertumbuhannya, cobalah mengikuti beberapa tips berikut ini:

  • Menyajikan susu dalam bentuk lainnya
    Jika rasa menjadi alasan di balik aksi anak tidak mau minum susu, cobalah menyajikan susu dalam bentuk lain yang dapat menarik perhatiannya. Berkreasi dengan susu untuk si Kecil menjadi sajian seperti milkshake, smoothies, atau mencampurkan susu bersama serealnya agar ia tertarik untuk mencicipinya.
  • Tawarkan pilihan untuknya
    Anak-anak senang diberi pilihan, Bu, termasuk dalam hal ini. Cobalah untuk bertanya pada si Kecil seperti ini, "Kamu mau susu rasa apa? Rasa cokelat atau vanila?". Kebebasan memilih yang diberikan Ibu kepadanya, tentu akan membuat si Kecil merasa senang dan kembali bersemangat untuk meminum susunya.

  • Jadilah contoh yang baik baginya
    Di usianya saat ini, si Kecil merupakan peniru yang ulung. Karenanya, jadilah pedoman yang baik bagi si Kecil dengan rutin meminum susu setiap harinya. Biasanya si Kecil akan merasa tertarik jika ada orang lain, terutama ibunya, melakukan sesuatu. Saat Ibu secara rutin minum susu, maka ia pun akan ikut minum susunya.

Dalam menghadapi sikap rewel anak tidak mau minum susu saat ini, ingatlah untuk tetap bersabar dan tidak memaksanya meminum susu hingga habis ya, Bu. Hindari membentaknya dan cobalah untuk mencari tahu alasan di balik penolakan tersebut agar Ibu dapat segera mencari jalan keluar yang sesuai untuknya.

Baca Juga: 5 Cara Ini Bisa Bantu Kembangkan Hobi Si Kecil, Lho!

Sebagai alternatif, cobalah berikan susu Frisian Flag 123 PRIMANUTRI yang kaya nutrisi dan memiliki rasa enak. Di dalamnya terkandung zat gizi makro (protein, karbohidrat, lemak) dan zat gizi mikro (vitamin dan mineral). Selain itu, susu bubuk ini juga diperkaya dengan omega 3 dan 6, minyak ikan, zat besi, serat pangan inulin, zinc, selenium, dan kalsium.  Selamat mencoba tips dari kami, Bu!

Laman Tanya Pakar dapat menjadi wadah untuk Ibu yang ingin berkonsultasi seputar anak. Para ahli di sana akan secara langsung menjawab pertanyaan yang Ibu ajukan. Untuk bisa menggunakan fitur ini, jangan lupa untuk registrasi dulu ya, Bu.

Sumber:
Alodokter.com

Bagaimana cara mengatasi anak yang tidak mau minum susu formula?

Bukan dengan memaksanya, terdapat beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi bayi bosan minum susu formula..
Menawarkan susu formula dalam jumlah kecil lebih sering. ... .
Memberikan susu formula dalam suasana baru. ... .
Memberikan susu formula bersama dengan makanan padat. ... .
4. Beralih dari botol susu biasa ke sippy cup..

Apa pengganti susu formula?

Ini makanan pengganti susu untuk anak.
Kue dan roti dengan tambahan butter. Sumber Foto: Pixabay. ... .
Makanan dengan olahan keju. Sumber Foto: Pixabay. ... .
3. Olahan yogurt, seperti smoothies dan salad buah. Sumber Foto: Pixabay. ... .
4. Es krim dan milkshake. Sumber Foto: Pixabay. ... .
Jus Jeruk. Sumber Foto: Pixabay..

Bagaimana cara anak mau minum susu formula setelah disapih?

Tidak perlu tergesa-gesa, lakukan proses menyapih dan mengenalkan susu formula pada anak dengan perlahan. Awali dengan mengganti satu sesi menyusui dengan memberikan susu di botol atau gelas, lalu pilih waktu yang paling dipilih anak untuk menyusu. Misalnya, saat menjelang sore atau sebelum tidur malam.

Kenapa anak tidak doyan sufor?

Hal ini disebabkan anak sudah mulai terbiasa mengonsumsi berbagai jenis makanan untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya. Namun, hal tersebut juga dapat disebabkan oleh faktor lain, seperti faktor psikososial, maupun adanya kondisi medis seperti sariawan, gangguan pencernaan, dan lainnya.